Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gelar Rakernas, PDI-P Akan Evaluasi Petugas Partai di Legislatif hingga Eksekutif

Kompas.com - 24/05/2024, 13:41 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Ardito Ramadhan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Steering Committee Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-5 PDI-P, Djarot Saiful Hidayat mengungkapkan, salah satu agenda rakernas adalah mengevaluasi capaian organisasi dan para petugas partai.

Djarot mengatakan, petugas partai yang akan dievaluasi terdiri dari anggota legislatif, pejabat eksekutif, maupun struktural partai.

"Kita evaluasi kinerja capaian-capaian organisasi dan petugas-petugas partai, baik itu di legislatif eksekutif atau struktural partai, terutama di dalam melaksanakan program-program kerakyatan untuk bisa membantu masyarakat," kata Djarot dalam konferensi pers di lokasi Rakernas, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (24/5/2024).

Baca juga: Hari Ini, Megawati Akan Buka Rakernas PDI-P Pukul 2 Siang

Djarot menjelaskan, salah satu isu yang akan dievaluasi adalah pelaksanaan kinerja dan program kepartaian yang sudah ditetapkan sejak Kongres 2019, salah satunya target PDI-P untuk memenangkan Pemilu 2024.

"Karena target dalam Kongres ke V di Bali itu ditargetkan untuk bisa menang Pemilu 2024, syukur alhamdulillah PDI Perjuangan menang Pemilu 2024 untuk pilegnya. Jadi PDI Perjuangan itu hattrick sejak 2014, 2019, 2024," ujar dia.

Mantan gubernur DKI Jakarta itu menuturkan, kejadian atau peristiwa politik seperti pelaksanaan Pemilu 2024 juga menjadi salah satu isu yang akan dievalusi dalam rakernas kali ini.

Baca juga: Tak Ada Jokowi, PDI-P Undang Menteri Sahabat di Pembukaan Rakernas

Ia menjelaskan, mekanisme evaluasi tersebut dimulai dengan mendengarkan pendapat umum dari dewan pimpinan daerah (DPD) PDI-P se-Indonesia.

"(DPD) Nanti akan merumuskan bagaimana sikap politik terutama di dalam menghadapi atau di dalam mengawal transisi kepemimpinan kepada Presiden Prabowo Subianto tentu saja nanti akan disampaikan pada akhir pelaksanaan rakernas ini," kata Djarot.

Sebagai informasi, Rakernas PDI-P kali ini mengambil tema 'Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang' dengan sub tema 'Kekuatan Kesatuan Rakyat, Jalan Kebenaran Yang Berjaya'.

Rakernas akan digelar selama tiga hari mulai hari ini hingga Minggu (26/5/2024) di kawasan Ancol, Jakarta Utara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Saksi Ungkap Perubahan Konstruksi Tol MBZ dari Beton Jadi Baja untuk Bantu Industri Baja Nasional

Saksi Ungkap Perubahan Konstruksi Tol MBZ dari Beton Jadi Baja untuk Bantu Industri Baja Nasional

Nasional
Pendidikan dan Penguatan Demokrasi

Pendidikan dan Penguatan Demokrasi

Nasional
Divonis 9 Tahun Penjara di Kasus LNG, Karen Agustiawan Banding

Divonis 9 Tahun Penjara di Kasus LNG, Karen Agustiawan Banding

Nasional
Jokowi Kunker ke Kalimantan Tengah untuk Cek Bantuan Pompa Air

Jokowi Kunker ke Kalimantan Tengah untuk Cek Bantuan Pompa Air

Nasional
Saat Kominfo Mengaku Tak Takut terhadap Peretas PDN yang Minta Rp 131 Miliar, Klaim Pegawainya Kerja 24 Jam

Saat Kominfo Mengaku Tak Takut terhadap Peretas PDN yang Minta Rp 131 Miliar, Klaim Pegawainya Kerja 24 Jam

Nasional
Gerindra: Prabowo Tak Berhalangan untuk Menemui Lawan Politik

Gerindra: Prabowo Tak Berhalangan untuk Menemui Lawan Politik

Nasional
Komisi I DPR Panggil Menkominfo dan BSSN Besok, Tuntut Penjelasan soal PDN Diserang

Komisi I DPR Panggil Menkominfo dan BSSN Besok, Tuntut Penjelasan soal PDN Diserang

Nasional
Satgas Pemberantasan Judi Online Tak Langsung Sasar Bandar, Prioritaskan Pencegahan

Satgas Pemberantasan Judi Online Tak Langsung Sasar Bandar, Prioritaskan Pencegahan

Nasional
Pendaftaran Capim dan Dewas KPK 2024-2929 Mulai Dibuka

Pendaftaran Capim dan Dewas KPK 2024-2929 Mulai Dibuka

Nasional
PKK sampai Karang Taruna Dilibatkan Buat Perangi Judi 'Online'

PKK sampai Karang Taruna Dilibatkan Buat Perangi Judi "Online"

Nasional
4 Bandar Besar Judi 'Online' di Dalam Negeri Sudah Terdeteksi

4 Bandar Besar Judi "Online" di Dalam Negeri Sudah Terdeteksi

Nasional
[POPULER NASIONAL] Pertemuan Presiden PKS dan Ketum Nasdem Sebelum Usung Sohibul | 3 Anak Yusril Jadi Petinggi PBB

[POPULER NASIONAL] Pertemuan Presiden PKS dan Ketum Nasdem Sebelum Usung Sohibul | 3 Anak Yusril Jadi Petinggi PBB

Nasional
Tanggal 29 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Belajar dari Peretasan PDN, Pemerintah Ingin Bangun Transformasi Digital yang Aman dan Kuat

Belajar dari Peretasan PDN, Pemerintah Ingin Bangun Transformasi Digital yang Aman dan Kuat

Nasional
Perubahan Konstruksi Tol MBZ dari Beton ke Baja Disebut Disetujui Menteri PUPR

Perubahan Konstruksi Tol MBZ dari Beton ke Baja Disebut Disetujui Menteri PUPR

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com