Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PDI-P Anggap Pertemuan Puan dan Jokowi di WWF Bagian Tugas Kenegaraan

Kompas.com - 22/05/2024, 16:42 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan tak memandang bertemunya Ketua DPP PDI-P sekaligus Ketua DPR Puan Maharani dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) World Water Forum (WWF) di Bali sebagai suatu masalah.

Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto mengatakan, Puan dan Jokowi bertemu dalam rangka tugas kenegaraan.

"Pertemuan antara Pak Jokowi sebagai presiden dengan Mbak Puan selaku Ketua DPR RI, dilaksanakan dalam fungsi legal formal, dan tugas-tugas kenegaraan, di mana Indonesia menjadi tuan rumah konferensi yang sangat penting, WWF," kata Hasto di Kantor DPP PDI-P, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta, Rabu (22/5/2024).

Baca juga: Soal Undangan Jokowi ke Rakernas PDI-P, Puan: Belum Terundang

Hasto menegaskan, sikap partainya pun mendukung jalannya KTT WWF tersebut.

Sebab, PDI-P juga fokus pada upaya menjaga sumber mata air untuk kelangsungan lingkungan hidup.

"Sikap PDI Perjuangan selama ini itu adalah menyelamatkan kehidupan, termasuk menjga sumber mata air, menjaga lingkungan hidup, itu suatu konferensi internasional yang senapas dengan ideologi partai," ucap dia.

Lebih jauh, ia mengumbar sejumlah hal yang sudah dilakukan PDI-P dalam rangka menjaga lingkungan hidup, di antaranya mengadakan diskusi tentang lingkungan hidup dan praktik menanam tanaman untuk penghijauan.

"Kami banyak bicara sebagai partai dan melakukan perawatan sungai, membersihkan sungai, menyelamatkan sumber-sumber mata air, melakukan penghijauan dan itu menjadi bagian dari kultur yang dibangun partai," ujar dia.

Baca juga: Jokowi Mengaku Tak Bahas Rencana Pertemuan dengan Megawati Saat Bertemu Puan di Bali

Di tengah isu tak solidnya internal PDI-P, Puan dan Jokowi justru mesra saat saat bertemu di Bali, sebelum acara makan malam KTT World Water Forum ke-1.

Adapun kapasitas Puan dalam acara itu sebagai Ketua DPR RI. Dilansir dari siaran streaming melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden, Puan tiba di lokasi diantar dengan mobil khusus bagi para tamu undangan.

Puan disambut barisan pasukan kehormatan dan diiringi oleh musik penyambutan selama berjalan di karpet merah.


Presiden Jokowi yang mulanya berdiri menunggu di lokasi penyambutan terlihat bergerak menghampiri Puan.

Padahal, ketika menyambut para delegasi asing, Jokowi tetap berdiri di tempatnya.

Jokowi terlihat mengenakan kemeja batik coklat lengan panjang dipadu celana panjang hitam.

Puan dan Presiden Jokowi kemudian bersalaman dan saling tersenyum saat berjumpa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Putus Internet ke Kamboja dan Filipina, Menkominfo: Upaya Berantas Judi 'Online'

Putus Internet ke Kamboja dan Filipina, Menkominfo: Upaya Berantas Judi "Online"

Nasional
Pemerintah Putus Akses Internet Judi 'Online' Kamboja dan Filipina

Pemerintah Putus Akses Internet Judi "Online" Kamboja dan Filipina

Nasional
Upaya Berantas Judi 'Online' dari Mekong Raya yang Jerat 2,3 Juta Penduduk Indonesia...

Upaya Berantas Judi "Online" dari Mekong Raya yang Jerat 2,3 Juta Penduduk Indonesia...

Nasional
Keamanan Siber di Pusat Data Nasional: Pelajaran dari Gangguan Terbaru

Keamanan Siber di Pusat Data Nasional: Pelajaran dari Gangguan Terbaru

Nasional
Tanggal 26 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 26 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Letjen Suryo Prabowo Luncurkan Buku 'Mengantar Provinsi Timor Timur Merdeka Menjadi Timor Leste'

Letjen Suryo Prabowo Luncurkan Buku "Mengantar Provinsi Timor Timur Merdeka Menjadi Timor Leste"

Nasional
Resmikan Destinasi Wisata Aglaonema Park di Sleman, Gus Halim: Ini Pertama di Indonesia

Resmikan Destinasi Wisata Aglaonema Park di Sleman, Gus Halim: Ini Pertama di Indonesia

Nasional
Drag Fest 2024 , Intip Performa Pertamax Turbo untuk Olahraga Otomotif

Drag Fest 2024 , Intip Performa Pertamax Turbo untuk Olahraga Otomotif

Nasional
2.000-an Nadhliyin Hadiri Silaturahmi NU Sedunia di Mekkah

2.000-an Nadhliyin Hadiri Silaturahmi NU Sedunia di Mekkah

Nasional
TNI AD: Prajurit Gelapkan Uang untuk Judi 'Online' Bisa Dipecat

TNI AD: Prajurit Gelapkan Uang untuk Judi "Online" Bisa Dipecat

Nasional
Airlangga Yakin Jokowi Punya Pengaruh dalam Pilkada meski Sebut Kearifan Lokal sebagai Kunci

Airlangga Yakin Jokowi Punya Pengaruh dalam Pilkada meski Sebut Kearifan Lokal sebagai Kunci

Nasional
TNI AD Mengaku Siapkan Pasukan dan Alutsista untuk ke Gaza

TNI AD Mengaku Siapkan Pasukan dan Alutsista untuk ke Gaza

Nasional
Mitigasi Gangguan PDN, Ditjen Imigrasi Tambah 100 Personel di Bandara Soekarno-Hatta

Mitigasi Gangguan PDN, Ditjen Imigrasi Tambah 100 Personel di Bandara Soekarno-Hatta

Nasional
Pusat Data Nasional Diperbaiki, Sebagian Layanan 'Autogate' Imigrasi Mulai Beroperasi

Pusat Data Nasional Diperbaiki, Sebagian Layanan "Autogate" Imigrasi Mulai Beroperasi

Nasional
Satgas Judi 'Online' Akan Pantau Pemain yang 'Top Up' di Minimarket

Satgas Judi "Online" Akan Pantau Pemain yang "Top Up" di Minimarket

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com