Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Di IPA 2024, Dirut Pertamina Beberkan Strategi Jaga Ketahanan Energi dan Kelestarian Lingkungan

Kompas.com - 15/05/2024, 08:25 WIB
A P Sari

Penulis

KOMPAS.com - Direktur Utama (Dirut) Pertamina Persero Nicke Widyawati menilai bahwa energi adalah katalis pertumbuhan ekonomi.

"Indonesia, terutama Pertamina, perlu mengamankan energi sekaligus mengurangi karbon untuk mendukung target pemerintah mengenai Net Zero Emission (NZE) pada 2060 mendatang," tuturnya.

Hal tersebut disampaikan Nicke saat menjadi panelis pada The 48th Indonesian Petroleum Association (IPA) Convention & Exhibition, Selasa (14/5/2024).

Dia mengungkapkan, Pertamina mulai memperkuat business legacy dengan memaksimalkan dan membangun infrastruktur terintegrasi dari hulu, midstream, hingga hilir.

Baca juga: Di IPA Convex 2024, Pertamina, Petronas, dan MedcoEnergi Sepakat Prioritaskan Kolaborasi

Tujuannya, sebut dia, untuk memperkuat aksesibilitas dan keterjangkauan. Dua hal ini adalah tantangan terbesar yang dihadapi Pertamina saat ini.

"Jadi kita harus mengatasi masalah ini dengan benar dalam perencanaan strategis kita,” ujarnya. 

Nicke menjelaskan, Pertamina sebagai badan usaha milik negara (BUMN) melakukan rencana strategis baru, salah satunya lewat transisi energi secara bertahap.

"Pertamina menjaga ketahanan energi melalui penguatan bisnis minyak dan gas (migas). Di sisi lain, Pertamina juga meningkatkan pengembangan bisnis rendah karbon untuk memenuhi target NZE 2060," jelasnya.

Baca juga: Pertamina Gandeng JCCP untuk Hadapi Tantangan Transisi Energi

Untuk mewujudkan target tersebut, Pertamina meningkatkan program bioenergi, biodiesel, biogas oil, serta bahan bakar penerbangan berkelanjutan dengan Sustainable Aviation Fuel (SAF).

"(Pertamina) juga melakukan penyeimbangan karbon, seperti solusi berbasis alami dan carbon capture, utilization, and storage (CCUS)," tambahnya.

Disebut Nicke, Pertamina juga memiliki mandat untuk memastikan energi terjangkau bagi masyarakat, sekaligus meningkatkan daya beli melalui peningkatan pertumbuhan industri di Indonesia. 

Berbagai operasional tersebut, lanjutnya, juga dilakukan dengan menjaga kinerja keberlanjutan Pertamina sebagai perusahaan yang bertanggung jawab.

Baca juga: PT Pertamina Patra Niaga JBT Siagakan Pasokan Avtur untuk Penerbangan Haji di Bandara Adi Soemarmo

"Environmental, social and governance (ESG) menjadi prioritas Pertamina. Hal ini dibuktikan dengan pengurangan emisi karbon Pertamina yang mencapai 34 persen pada 2023," papar Nicke.

Dia mengungkapkan bahwa semua langkah itu dilakukan agar Pertamina bisa menjaga keseimbangan antara ketahanan energi dan kelestarian lingkungan yang baik.

“Kami percaya bahwa semua program tersebut juga ada kuncinya yaitu digitalisasi, keberlanjutan, kesiapan sumber daya manusia (SDM), serta kemajuan teknologi,” ucapnya.

Perlu diketahui, sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, Pertamina berkomitmen mewujudkan NZE 2060 dengan mendorong program-program yang berdampak langsung terhadap Sustainable Development Goals (SDGs).

Baca juga: Penjelasan Pertamina soal Pegawai SPBU Diduga Intip Toilet Wanita

Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan ESG di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Tanggal 30 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 30 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Pakar Sebut Penyitaan Aset Judi Online Bisa Lebih Mudah jika Ada UU Perampasan Aset

Pakar Sebut Penyitaan Aset Judi Online Bisa Lebih Mudah jika Ada UU Perampasan Aset

Nasional
Eks Pejabat Kemenkes Sebut Harga APD Covid-19 Ditentukan BNPB

Eks Pejabat Kemenkes Sebut Harga APD Covid-19 Ditentukan BNPB

Nasional
Transaksi Judi 'Online' Meningkat, Kuartal I 2024 Tembus Rp 101 Triliun

Transaksi Judi "Online" Meningkat, Kuartal I 2024 Tembus Rp 101 Triliun

Nasional
Hari Ini, Gaspol Ft Sudirman Said: Pisah Jalan, Siap Jadi Penantang Anies

Hari Ini, Gaspol Ft Sudirman Said: Pisah Jalan, Siap Jadi Penantang Anies

Nasional
Habiburokhman: Judi 'Online' Meresahkan, Hampir Tiap Institusi Negara Jadi Pemainnya

Habiburokhman: Judi "Online" Meresahkan, Hampir Tiap Institusi Negara Jadi Pemainnya

Nasional
Baru 5 dari 282 Layanan Publik Pulih Usai PDN Diretas

Baru 5 dari 282 Layanan Publik Pulih Usai PDN Diretas

Nasional
Penerbangan Garuda Indonesia Tertunda 12 Jam, Jemaah Haji Kecewa

Penerbangan Garuda Indonesia Tertunda 12 Jam, Jemaah Haji Kecewa

Nasional
Perdalam Pengoperasian Jet Tempur Rafale, KSAU Kunjungi Pabrik Dassault Aviation

Perdalam Pengoperasian Jet Tempur Rafale, KSAU Kunjungi Pabrik Dassault Aviation

Nasional
Cek Harga di Pasar Pata Kalteng, Jokowi: Harga Sama, Malah di Sini Lebih Murah

Cek Harga di Pasar Pata Kalteng, Jokowi: Harga Sama, Malah di Sini Lebih Murah

Nasional
Kasus Korupsi Pengadaan Lahan JTTS, KPK Sita 54 Bidang Tanah dan Periksa Sejumlah Saksi

Kasus Korupsi Pengadaan Lahan JTTS, KPK Sita 54 Bidang Tanah dan Periksa Sejumlah Saksi

Nasional
Jokowi Klaim Program Bantuan Pompa Sudah Mampu Menambah Hasil Panen Padi

Jokowi Klaim Program Bantuan Pompa Sudah Mampu Menambah Hasil Panen Padi

Nasional
Soal Izin Usaha Tambang Ormas Keagamaan, Pimpinan Komisi VII Ingatkan Prinsip Kehati-hatian dan Kepatutan

Soal Izin Usaha Tambang Ormas Keagamaan, Pimpinan Komisi VII Ingatkan Prinsip Kehati-hatian dan Kepatutan

Nasional
Jokowi Pastikan Beras Bansos Berkualitas Premium, Tak Berwarna Kuning dan Hitam

Jokowi Pastikan Beras Bansos Berkualitas Premium, Tak Berwarna Kuning dan Hitam

Nasional
Minta Pemerintah Tetapkan Jadwal Pelantikan Kepala Daerah, Ketua KPU: Kalau Tak Ada, Bakal Repot

Minta Pemerintah Tetapkan Jadwal Pelantikan Kepala Daerah, Ketua KPU: Kalau Tak Ada, Bakal Repot

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com