Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cinta Lama Gerindra-PKB yang Bersemi Kembali

Kompas.com - 25/04/2024, 09:26 WIB
Singgih Wiryono,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tak ada lawan yang abadi, tak ada kawan yang tak pergi.

Istilah ini sering digunakan dalam politik, juga terjadi belakangan ini.

Presiden terpilih 2024, Prabowo Subianto mengunjungi kantor DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada Rabu (24/4/2024).

Kunjungan ini terasa istimewa karena merupakan kegiatan pertama Prabowo setelah ditetapkan menjadi presiden terpilih.

Sambutan meriah pun disiapkan PKB. Sambutan yang bahkan tak pernah dilakukan kepada capres yang mereka usung: Anies Baswedan.

Baca juga: Prabowo Tiba di DPP PKB, Disambut Cak Imin dengan Karpet Merah

Pantauan Kompas.com di DPP PKB pada hari kedatangan Prabowo, kantor yang berada di Jalan Raden Saleh, Salemba, Jakarta Pusat itu disterilkan.

Awak media yang biasanya diizinkan beraktivitas di lobi DPP PKB dialihkan di tempat lain. Parkir bagian depan lobi dikosongkan.

Tak hanya itu, 1 jam 30 menit sebelum Prabowo tiba, karpet merah disiapkan dengan seksama, diatur sedemikian lupa agar melekat dengan lantai marmer kantor tersebut.

Calon presiden pemenang pemilu 2024, Prabowo Subianto (kanan) menjabat tangan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar saat di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2024).KOMPAS.com/SINGGIH WIRYONO Calon presiden pemenang pemilu 2024, Prabowo Subianto (kanan) menjabat tangan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar saat di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2024).

Para petinggi PKB yakni Wakil Ketua Umum Jazilul Fawaid, Sekretaris Jenderal Hasanuddin Wahid dan Bendahara Umum Bambang Susanto terlihat semringah.

Mereka terlihat mondar-mandir, sibuk menyiapkan ini-itu untuk kedatangan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto ke DPP PKB.

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar juga lebih cepat tiba di DPP PKB, mempersiapkan diri menyambut kawan lamanya berkoalisi di awal kontestasi Pilpres.

Cinta lama

Hubungan mesra PKB-Gerindra sudah terjadi sejak 2022. Kedua parpol bahkan sempat bersatu, membentuk gerakan politik dengan nama koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR).

Pada Agustus 2022, Prabowo dan Cak Imin sempat menandatangani piagam deklarasi pembentukan KIR di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat.

Saat itu, kesepakatan hampir mencapai puncak Prabowo sebagai presiden, sedangkan Cak Imin wapresnya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menko PMK Sebut Pinjamkan Nomor Rekening ke Pelaku Judi 'Online' Bisa Dipidana

Menko PMK Sebut Pinjamkan Nomor Rekening ke Pelaku Judi "Online" Bisa Dipidana

Nasional
Satgas Kantongi Identitas Pemain Judi Online, Bandar Belum Jadi Prioritas

Satgas Kantongi Identitas Pemain Judi Online, Bandar Belum Jadi Prioritas

Nasional
PKS Usung Anies-Sohibul Iman di Pilkada Jakarta, Tutup Peluang Cawagub dari Nasdem atau PDI-P?

PKS Usung Anies-Sohibul Iman di Pilkada Jakarta, Tutup Peluang Cawagub dari Nasdem atau PDI-P?

Nasional
Sudahi Manual, Waktunya Rekapitulasi Pemilu Elektronik

Sudahi Manual, Waktunya Rekapitulasi Pemilu Elektronik

Nasional
Menko PMK Minta Warga Waspadai Penyalahgunaan Rekening untuk Judi 'Online'

Menko PMK Minta Warga Waspadai Penyalahgunaan Rekening untuk Judi "Online"

Nasional
Saksi Ungkap Perubahan Konstruksi Tol MBZ dari Beton Jadi Baja untuk Bantu Industri Baja Nasional

Saksi Ungkap Perubahan Konstruksi Tol MBZ dari Beton Jadi Baja untuk Bantu Industri Baja Nasional

Nasional
Pendidikan dan Penguatan Demokrasi

Pendidikan dan Penguatan Demokrasi

Nasional
Divonis 9 Tahun Penjara di Kasus LNG, Karen Agustiawan Banding

Divonis 9 Tahun Penjara di Kasus LNG, Karen Agustiawan Banding

Nasional
Jokowi Kunker ke Kalimantan Tengah untuk Cek Bantuan Pompa Air

Jokowi Kunker ke Kalimantan Tengah untuk Cek Bantuan Pompa Air

Nasional
Saat Kominfo Mengaku Tak Takut terhadap Peretas PDN yang Minta Rp 131 Miliar, Klaim Pegawainya Kerja 24 Jam

Saat Kominfo Mengaku Tak Takut terhadap Peretas PDN yang Minta Rp 131 Miliar, Klaim Pegawainya Kerja 24 Jam

Nasional
Gerindra: Prabowo Tak Berhalangan untuk Menemui Lawan Politik

Gerindra: Prabowo Tak Berhalangan untuk Menemui Lawan Politik

Nasional
Komisi I DPR Panggil Menkominfo dan BSSN Besok, Tuntut Penjelasan soal PDN Diserang

Komisi I DPR Panggil Menkominfo dan BSSN Besok, Tuntut Penjelasan soal PDN Diserang

Nasional
Satgas Pemberantasan Judi Online Tak Langsung Sasar Bandar, Prioritaskan Pencegahan

Satgas Pemberantasan Judi Online Tak Langsung Sasar Bandar, Prioritaskan Pencegahan

Nasional
Pendaftaran Capim dan Dewas KPK 2024-2929 Mulai Dibuka

Pendaftaran Capim dan Dewas KPK 2024-2929 Mulai Dibuka

Nasional
PKK sampai Karang Taruna Dilibatkan Buat Perangi Judi 'Online'

PKK sampai Karang Taruna Dilibatkan Buat Perangi Judi "Online"

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com