Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
SOROT POLITIK

Budiman Sudjatmiko: Kemenangan Sekali Putaran di Hitung Cepat adalah Hadiah Pemilih Muda kepada Prabowo-Gibran

Kompas.com - 15/02/2024, 15:50 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Wakil Ketua Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Budiman Sudjatmiko, mengatakan bahwa perolehan suara sementara pasangan calon (paslon) nomor urut 2 dalam hitung cepat atau quick count merupakan hadiah dari pemilih muda.

“Saya menduga kemenangan satu putaran ini (perolehan suara quick count) adalah hadiah dari pemilih muda yang memang menjadi mayoritas pemilih hari ini kepada pasangan Prabowo-Gibran. Indikasinya terlihat dari partisipasi pemilih muda, terutama generasi milenial dan generasi Z atau (gen Z),” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (15/2/2024).

Budiman menjelaskan bahwa dukungan pemuda terhadap Prabowo-Gibran sejalan dengan karakter generasi milenial dan gen Z yang cenderung menghargai perdamaian.

Menurutnya, pemilih muda melihat kriteria tersebut ada pada Prabowo-Gibran, yang terbuka untuk merangkul siapa saja yang menginginkan kemajuan Indonesia.

Baca juga: Jokowi Dorong Unpad Tingkatkan Nilai Tambah untuk Kemajuan Indonesia

“Mereka bersimpati (tertarik) kepada paslon 02 (dengan) kampanye yang merangkul, menawarkan persahabatan, dan tidak suka pada hubungan yang beracun. Istilah gen z itu toxic relationship,” jelas Budiman. 

Adapun "toxic relationship" yang dimaksud mengacu pada ujaran kebencian dari berbagai pihak.

Budiman menyatakan bahwa kalimat bernada negatif tidak sejalan dengan isu kesehatan mental yang menjadi perhatian besar para anak muda. Dari konteks ini, pemilih muda merasa ada kesamaan nasib dengan Prabowo-Gibran, yang tidak suka menyerang dan tidak mengganggu secara mental.

“(Sikap tersebut) adalah bentuk simpati dan empati dari gen z yang tidak ingin terlibat dalam situasi rumit atau toxic relationship, serta tidak ingin kesehatan mental mereka terganggu," ucap Budiman. 

Baca juga: 7 Cara Menjaga Kesehatan Mental Saat Paslon Pilihanmu Kalah

Lebih lanjut, Budiman mengucapkan terima kasih kepada masyarakat, khususnya pemilih muda, yang mempercayakan suaranya kepada paslon usungan Koalisi Indonesia Maju.

Ia memastikan dukungan tersebut akan membuat tekad Prabowo-Gibran lebih kuat untuk memakmurkan negara.

"Terima kasih kepada rakyat Indonesia (sudah) memberikan kejutan yang melampaui bayangan kami, (sebagai) hadiah yang mengejutkan dari masyarakat indonesia. (Hal) ini tentu akan semakin memantapkan tekad Pak Prabowo dan Mas Gibran untuk memberikan yang terbaik bagi Indonesia," ucap Budiman.

Gen Z punya pengaruh besar

Sebelumnya, Budiman menyatakan bahwa generasi muda, terutama gen Z memiliki pengaruh besar terhadap perolehan suara dalam pemilihan umum, seperti yang terlihat dari hasil quick count.

Berdasarkan rekap data quick count yang dikumpulkan oleh tim TKN Prabowo-Gibran, perolehan sementara menempatkan pasangan nomor urut 2 di posisi tertinggi, mencapai 59,99 persen.

Budiman mengungkapkan bahwa pihaknya tidak menyangka dukungan untuk Prabowo-Gibran begitu melimpah, hampir mencapai 60 persen.

Baca juga: Hasil Quick Count Pilpres 2024 dari 6 Lembaga Survei: Prabowo-Gibran Unggul di Atas 57 Persen

"Berlimpahnya suara untuk pasangan calon nomor urut 2 melebihi ekspektasi kami. Berbagai lembaga survei menunjukkan angka 58-59 persen, sementara perkiraan kami (awalnya) hanya sekitar 55 persen," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Putusan MA, Demokrat: Bisa Ikut Pilkada Belum Tentu Menang

Respons Putusan MA, Demokrat: Bisa Ikut Pilkada Belum Tentu Menang

Nasional
Blok Rokan Jadi Penghasil Migas Terbesar Se-Indonesia, Jokowi Berikan Apresiasi

Blok Rokan Jadi Penghasil Migas Terbesar Se-Indonesia, Jokowi Berikan Apresiasi

Nasional
Tiru India, Pemerintah Siapkan PP Mudahkan Diaspora Balik ke Indonesia

Tiru India, Pemerintah Siapkan PP Mudahkan Diaspora Balik ke Indonesia

Nasional
Menpan-RB Dorong Kantor Perwakilan RI Terapkan Pelayanan Publik Terintegrasi

Menpan-RB Dorong Kantor Perwakilan RI Terapkan Pelayanan Publik Terintegrasi

Nasional
Putusan MA soal Usia Calon Kepala Daerah Dinilai Beri Karpet Merah Dinasti Jokowi

Putusan MA soal Usia Calon Kepala Daerah Dinilai Beri Karpet Merah Dinasti Jokowi

Nasional
Kunjungi Kantor Pusat DEC di China, Puan Tekankan Pentingnya Peningkatan Kerja Sama Antarnegara 

Kunjungi Kantor Pusat DEC di China, Puan Tekankan Pentingnya Peningkatan Kerja Sama Antarnegara 

Nasional
Isnaq Rozaq, Peternak Termuda DD Farm Jateng yang Tekun Gapai Mimpi Jadi Musisi

Isnaq Rozaq, Peternak Termuda DD Farm Jateng yang Tekun Gapai Mimpi Jadi Musisi

Nasional
Prabowo Bertemu PM Baru Singapura, Janji Lanjutkan Kerja Sama Bilateral

Prabowo Bertemu PM Baru Singapura, Janji Lanjutkan Kerja Sama Bilateral

Nasional
PDI-P Pertimbangkan Usung Anies di Jakarta jika Diusulkan Akar Rumput

PDI-P Pertimbangkan Usung Anies di Jakarta jika Diusulkan Akar Rumput

Nasional
Sempat Tidak Fit, Megawati Sapa Warga di Kantor PDI-P Ende

Sempat Tidak Fit, Megawati Sapa Warga di Kantor PDI-P Ende

Nasional
Sentil Projo, PDI-P: Pemimpin Partai Lahir dari Kaderisasi, Bukan Berupaya Perpanjang Kekuasaan

Sentil Projo, PDI-P: Pemimpin Partai Lahir dari Kaderisasi, Bukan Berupaya Perpanjang Kekuasaan

Nasional
PDI-P Ingatkan GP Ansor: Spirit NU untuk Merah Putih, Bukan Keluarga

PDI-P Ingatkan GP Ansor: Spirit NU untuk Merah Putih, Bukan Keluarga

Nasional
Profil Thomas Djiwandono, Ponakan Prabowo yang Dikenalkan Sri Mulyani ke Publik

Profil Thomas Djiwandono, Ponakan Prabowo yang Dikenalkan Sri Mulyani ke Publik

Nasional
Simbol Kedaulatan Energi, Jokowi Peringati Hari Lahir Pancasila di Blok Rokan, Dumai

Simbol Kedaulatan Energi, Jokowi Peringati Hari Lahir Pancasila di Blok Rokan, Dumai

Nasional
Lewat FGD, Dompet Dhuafa Berupaya Revitalisasi Budaya Lokal sebagai Sarana Pemberdayaan Masyarakat

Lewat FGD, Dompet Dhuafa Berupaya Revitalisasi Budaya Lokal sebagai Sarana Pemberdayaan Masyarakat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com