Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jaga Kandang Banteng, Ganjar Singgung Paslon Lain yang Suka Kunjungi Jateng

Kompas.com - 28/01/2024, 15:50 WIB
Achmad Nasrudin Yahya,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com - Calon presiden (capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengaku mempunyai strategi untuk mengamankan suara di Jawa Tengah yang selama ini dikenal sebagai kandang PDI Perjuangan (PDI-P).

Karena itu, ia berusaha keras supaya suara di "kandang banteng" benar-benar bisa diamankannya.

"Masa strategi saya omongin sama kamu. Kita pasti bekerja keras karena itu kandang banteng," kata Ganjar usai menghadiri kampanye akbar bertajuk "Hajatan Rakyat" di Istana Maimun, Medan, Sumatera Utara, Minggu (28/1/2024).

Di sisi lain, Ganjar ternyata mengamati langkah kandidat lain dalam melihat Jawa Tengah di pemilihan presiden (pilpres) 2024.

Baca juga: Jokowi Bertemu Sultan HB X, Ganjar: Saya Kebetulan Diterima Pertama

Menurutnya, setiap kandidat mempunyai cara yang berbeda dalam mengelola strategi untuk mendulang suara di Jawa Tengah.

Akan tetapi, Ganjar heran mengapa para kandidat suka mengunjungi Jawa Tengah.

"Maka banyak yang akhirnya mungkin harus membuat cara-cara tersendiri, makanya yang lain kok banyak yang senang datang ke Jawa Tengah ya," ujar Ganjar.

Diketahui, para kandidat beberapa waktu lalu intens mengunjungi Jawa Tengah.

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan, misalnya. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengunjungi beberapa daerah di Jawa Tengah. Mulai dari Kabupaten Ungaran pada 24 Desember 2023 hingga Cilacap pada 24 Januari 2024.

Baca juga: Muncul Gerakan Salam 4 Jari, Ganjar: Tunggu 14 Februari, Siapa Tahu 03 Satu Putaran

Hal sama juga dilakukan pasangannya, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, yang mendatangi Magelang pada 27 Januari 2024.

Sementara calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka telah mengunjungi Wonogiri pada 23 Januari.

Saat kampanye ke Wonogiri, Gibran bahkan mengkritik kondisi jalan di Jawa Tengah sepeninggalan Ganjar.

Sedangkan Prabowo Subianto baru akan menggelar kampanye di Jawa Tengah pekan depan bersama Gibran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Nasional
Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Nasional
Momen Jokowi 'Nge-Vlog' Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Momen Jokowi "Nge-Vlog" Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com