Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Disaksikan Prabowo dan SBY, Jokowi Pimpin Upacara Parade Senja di Kemenhan

Kompas.com - 09/10/2023, 18:55 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo memimpin upacara parade senja di halaman Kantor Kementerian Pertahanan (Kemenhan) pada Senin (9/10/2023).

Upacara parade senja merupakan upacara militer penurunan bendara Merah Putih yang dilakukan sore hari hingga matahari terbenam.

Upacara tersebut dimulai sekitar pukul 18.10 WIB. Setelah menerima laporan dari pemimpin upacara, Presiden meminta agar jalannya upacara dilanjutkan.

Upacara dilanjutkan dengan mengheningkan cipta untuk mengenang para pahlawan bangsa yang telah gugur.

Setelah itu, lagu kebangsaan Indonesia Raya dikumandangkan untuk penurunan bendera merah putih.

Baca juga: Jokowi Duduk Diapit SBY dan Prabowo Jelang Upacara Parade Senja di Kemenhan

Pemimpin upacara memberi laporan kepada Presiden bahwa parade senja selesai dilaksanakan.

Prosesi upacara parade senja selesai sekitar pukul 18.19 WIB.

Acara dilanjutkan dengan defile pasukan militer dari matra TNI Angkatan Darat (AD), Angkatan Udara (AU) dan Angkatan Laut (AL).

Adapun prosesi upacara tersebut disaksikan oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Baca juga: Prabowo Dampingi Jokowi Pimpin Upacara Parade Senja HUT Ke-77 TNI

Kedua purnawirawan TNI AD itu mengikuti upacara parade senja dengan mengenakan pakaian dinas upacara 2 (PDU 2) yang berwarna putih.

Pada acara tersebut hadir pula para purnawirawan TNI lainnya, yakni Wiranto, Try Sutrisno dan Agum Gumelar

Hadir pula Ketua MPR Bambang Soesatyo, Wakil Ketua MPR Yandri Susanto, Wakil Ketua MPR Arsul Sani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Sebelum upacara berlangsung, Jokowi, Prabowo dan SBY tampak duduk berdampingan.

SBY berada di samping kanan Jokowi, sementara Prabowo di sisi kanannya.

Terlihat mereka bertiga saling berbincang ketika duduk bersama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Nasional
Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Nasional
Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Nasional
Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Nasional
PAN Minta Demokrat Bangun Komunikasi jika Ingin Duetkan Lagi Khofifah dan Emil Dardak

PAN Minta Demokrat Bangun Komunikasi jika Ingin Duetkan Lagi Khofifah dan Emil Dardak

Nasional
Tanggapi Ide 'Presidential Club' Prabowo, Ganjar: Bagus-bagus Saja

Tanggapi Ide "Presidential Club" Prabowo, Ganjar: Bagus-bagus Saja

Nasional
6 Pengedar Narkoba Bermodus Paket Suku Cadang Dibekuk, 20.272 Ekstasi Disita

6 Pengedar Narkoba Bermodus Paket Suku Cadang Dibekuk, 20.272 Ekstasi Disita

Nasional
Budiman Sudjatmiko: Bisa Saja Kementerian di Era Prabowo Tetap 34, tetapi Ditambah Badan

Budiman Sudjatmiko: Bisa Saja Kementerian di Era Prabowo Tetap 34, tetapi Ditambah Badan

Nasional
PAN Ungkap Alasan Belum Rekomendasikan Duet Khofifah dan Emil Dardak pada Pilkada Jatim

PAN Ungkap Alasan Belum Rekomendasikan Duet Khofifah dan Emil Dardak pada Pilkada Jatim

Nasional
Prabowo Hendak Tambah Kementerian, Ganjar: Kalau Buat Aturan Sendiri Itu Langgar UU

Prabowo Hendak Tambah Kementerian, Ganjar: Kalau Buat Aturan Sendiri Itu Langgar UU

Nasional
Tingkatkan Pengamanan Objek Vital Nasional, Pertamina Sepakati Kerja Sama dengan Polri

Tingkatkan Pengamanan Objek Vital Nasional, Pertamina Sepakati Kerja Sama dengan Polri

Nasional
Usul Prabowo Tambah Kementerian Diharap Tak Jadi Ajang 'Sapi Perah'

Usul Prabowo Tambah Kementerian Diharap Tak Jadi Ajang "Sapi Perah"

Nasional
Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Budiman Sudjatmiko: Kalau Individu Bukan Oposisi, tapi Kritikus

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Budiman Sudjatmiko: Kalau Individu Bukan Oposisi, tapi Kritikus

Nasional
Telat Sidang, Hakim MK Kelakar Habis 'Maksiat': Makan, Istirahat, Shalat

Telat Sidang, Hakim MK Kelakar Habis "Maksiat": Makan, Istirahat, Shalat

Nasional
Ditanya Kans Anies-Ahok Duet pada Pilkada DKI, Ganjar: Daftar Dulu Saja

Ditanya Kans Anies-Ahok Duet pada Pilkada DKI, Ganjar: Daftar Dulu Saja

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com