KILAS

Kilas Daerah Jawa Tengah

Jadi Inspektur Upacara Peringatan HUT Ke-78 RI, Ganjar Kenakan Baju Adat Jawa Barat

Kompas.com - 17/08/2023, 20:16 WIB
Aningtias Jatmika,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo mengenakan pakaian adat Jawa Barat (Jabar) saat menjadi inspektur upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 Republik Indonesia (RI), di Lapangan Simpang Lima, Kota Semarang, Kamis (17/8/2023).

“Saya sudah merencanakan untuk memakai pakaian adat Sunda,” ujar Ganjar dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Kamis.

Pakaian adat Sunda yang dikenakan Ganjar merupakan jenis Bedahan berwarna putih. Pakaian ini dilengkapi ikat kepala dan sarung batik yang dililitkan di pinggang dengan paduan warna merah dan keemasan.

Untuk diketahui, baju Bedahan memiliki bentuk seperti jas takwa dengan kerah seleher disertai kancing.

Terdapat satu saku di bagian atas serta dua saku di bagian bawah kiri dan kanan.
Ganjar menceritakan, desain baju yang dikenakannya terinspirasi dari sosok Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil. Namun, dia menyebut bahwa baju ini memiliki sedikit penyesuaian dari pakaian adat Jabar yang dikenakan Ridwan Kamil.

"Baju ini memang unik. Desainnya juga unik. Jadi, ikat kepalanya mirip blangkon, tetapi bentuknya agak berbeda,” kata Ganjar.

Sementara, istri Ganjar Pranowo Siti Atikoh tampak elegan mengenakan kebaya. Atikoh memadupadankan kebaya putih dengan bawahan batik dengan warna senada ikat kepala dan sarung yang dikenakan Ganjar.

Ganjar memang kerap menggunakan pakaian adat Nusantara pada momen-momen tertentu, seperti peringatan Hari Pahlawan dan HUT Kota Jawa Tengah.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jateng sendiri mengeluarkan kebijakan agar aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemprov Jateng mengenakan baju adat Nusantara setiap Kamis pekan keempat. Sementara, pada Kamis lain, ASN diminta mengenakan baju adat Jawa.

Beberapa baju adat Nusantara yang pernah dikenakan Ganjar antara lain pakaian adat Madura, Kalimantan, Nias, Maluku, Makassar, dan Bali.

Baca tentang

Terkini Lainnya

BNPB: Gempa M 6,2 di Garut Rusak Tempat Ibadah, Sekolah, dan Faskes

BNPB: Gempa M 6,2 di Garut Rusak Tempat Ibadah, Sekolah, dan Faskes

Nasional
PBNU Gelar Karpet Merah Sambut Prabowo-Gibran

PBNU Gelar Karpet Merah Sambut Prabowo-Gibran

Nasional
KPK Nonaktifkan Dua Rutan Buntut Pecat 66 Pegawai yang Terlibat Pungli

KPK Nonaktifkan Dua Rutan Buntut Pecat 66 Pegawai yang Terlibat Pungli

Nasional
BNPB: 4 Orang Luka-luka Akibat Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut

BNPB: 4 Orang Luka-luka Akibat Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut

Nasional
BNPB: Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut Rusak 27 Unit Rumah, 4 di Antaranya Rusak Berat

BNPB: Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut Rusak 27 Unit Rumah, 4 di Antaranya Rusak Berat

Nasional
Tanggal 1 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 1 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 30 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 30 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Pengamat: Nasib Ganjar Usai Pilpres Tergantung PDI-P, Anies Beda karena Masih Punya Pesona Elektoral

Pengamat: Nasib Ganjar Usai Pilpres Tergantung PDI-P, Anies Beda karena Masih Punya Pesona Elektoral

Nasional
Defend ID Targetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri Alpalhankam Capai 55 Persen 3 Tahun Lagi

Defend ID Targetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri Alpalhankam Capai 55 Persen 3 Tahun Lagi

Nasional
TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

Nasional
Dampak Eskalasi Konflik Global, Defend ID Akui Rantai Pasokan Alat Pertahanan-Keamanan Terganggu

Dampak Eskalasi Konflik Global, Defend ID Akui Rantai Pasokan Alat Pertahanan-Keamanan Terganggu

Nasional
PKS Klaim Punya Hubungan Baik dengan Prabowo, Tak Sulit jika Mau Koalisi

PKS Klaim Punya Hubungan Baik dengan Prabowo, Tak Sulit jika Mau Koalisi

Nasional
Tak Copot Menteri PDI-P, Jokowi Dinilai Pertimbangkan Persepsi Publik

Tak Copot Menteri PDI-P, Jokowi Dinilai Pertimbangkan Persepsi Publik

Nasional
Pengamat: Yang Berhak Minta PDI-P Cabut Menteri Hanya Jokowi, TKN Siapa?

Pengamat: Yang Berhak Minta PDI-P Cabut Menteri Hanya Jokowi, TKN Siapa?

Nasional
Klarifikasi Unggahan di Instagram, Zita: Postingan Kopi Berlatar Belakang Masjidilharam untuk Pancing Diskusi

Klarifikasi Unggahan di Instagram, Zita: Postingan Kopi Berlatar Belakang Masjidilharam untuk Pancing Diskusi

Nasional
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com