Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Prof. Dr. Ermaya
Dewan Pakar Bidang Geopolitik dan Geostrategi BPIP RI

Dewan Pakar Bidang Geopolitik dan Geostrategi BPIP RI.

Latihan Perang, Kebutuhan Geopolitik dan Geostrategi Indonesia Hadapi Ancaman

Kompas.com - 10/08/2023, 17:25 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

PASUKAN musuh yang lengah disusupi oleh pasukan khusus TNI, seperti Sat 81 Kopassus, Denjaka, Taifib, dan Kopasgat, yang melakukan penerjunan malam untuk menghancurkan sasaran-sasaran strategis musuh.

Setelah infiltrasi pasukan khusus, unsur Komando Tugas Laut Gabungan (Kogaslagab) dan Komando Tugas Udara Gabungan (Kogasudgab) membombardir pantai musuh dengan bantuan tembakan dari udara dan laut.

Kemudian dilaksanakan operasi amfibi dengan pendaratan marinir dari laut untuk menguasai pantai musuh. Setelah pantai dikuasai, pasukan darat gabungan diterjunkan untuk melaksanakan operasi darat lanjutan.

Itulah kenyataan Latihan Gabungan TNI 2023 dengan tajuk Dharma Yudha. Latihan perang ini berlangsung pada 30 Juli hingga 1 Agustus 2023, melibatkan 7.165 prajurit, 35 kapal perang Republik Indonesia (KRI), 20 pesawat tempur, 15 helikopter, 15 tank darat, dan 43 tank amfibi.

Indonesia siap hadapi ancaman

Latihan Gabungan TNI 2023 ini memiliki manfaat yang signifikan –jika dilihat dari perspektif geopolitik dan geostrategis. Latihan perang memungkinkan Indonesia untuk meningkatkan kemampuan pertahanannya.

Dalam dunia yang kompleks dan sering kali tidak stabil, Indonesia harus siap menghadapi berbagai ancaman dan tantangan keamanan.

Maka melalui latihan perang, Indonesia dapat meningkatkan kesiapan dan keterampilan militer, serta memperkuat kemampuan untuk melindungi wilayah dan kepentingan nasional.

Di sisi lain, latihan ini juga berfungsi sebagai sinyal deterensi terhadap potensi musuh. Ketika negara menunjukkan kemampuan militer yang kuat melalui latihan perang, mereka dapat mencegah aksi agresif dari negara-negara lain yang mungkin mencoba mengancam keamanan atau kedaulatan mereka. Indonesia secara tidak langsung memperlihatkan hal-hal tersebut.

Bersamaan pula bahwa latihan perang ini menyediakan kesempatan untuk menguji dan mengevaluasi strategi militer.

Dari latihan ini, negara dapat mengidentifikasi kelemahan dan kekuatan dalam rencana dan taktik yang digunakan.

Hal ini memungkinkan penyesuaian dan penyempurnaan strategi yang lebih efektif dalam menghadapi potensi ancaman masa depan.

Selain dari aspek strategis, latihan perang juga memberikan kesempatan bagi personel militer untuk meningkatkan keterampilan operasional mereka.

Latihan perang yang realistis –dan intens-- dapat meningkatkan kemampuan reaksi cepat, koordinasi, dan keahlian tempur yang vital dalam situasi nyata.

Latihan Gabungan TNI 2023 yang bertajuk Dharma Yudha berhasil dan efektif, sehingga dapat memperkuat citra dan pengaruh internasional negara.

Maka Indonesia menunjukkan kemampuan militer yang andal dan profesional mendapat respons positif komunitas internasional –dan mendapatkan kepercayaan dari mitra potensial.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Nasional
Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Nasional
Momen Jokowi 'Nge-Vlog' Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Momen Jokowi "Nge-Vlog" Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com