Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Perindo Usul TGB Jadi Cawapres Ganjar, Djarot PDI-P: Nama Kandidat Masih Dikaji

Kompas.com - 13/06/2023, 15:25 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua DPP PDI-P Djarot Saiful Hidayat mengatakan bahwa nama-nama kandidat bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Ganjar Pranowo masih dikaji partainya.

Djarot turut membenarkan bahwa nama Ketua Harian Partai Perindo Muhammad Zainul Majdi alias Tuan Guru Bajang (TGB) masuk dalam bursa cawapres PDI-P.

"Ini kan banyak sekali ya tokoh-tokohnya, ini akan kita invetarisasi kemudian dikaji satu per satu," kata Djarot ditemui di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (13/6/2023).

Baca juga: PPP Tak Keberatan Perindo Usulkan TGB Jadi Cawapres Ganjar, tapi..

Djarot mengatakan, PDI-P memandang TGB sebagai tokoh yang memiliki pengalaman dalam memimpin pemerintah daerah.

TGB pernah memimpin Nusa Tenggara Barat sebagai seorang gubernur.

"Beliau memimpin NTB cukup bagus, Beliau juga seorang intelek dan komunikasinya bagus," tutur Djarot.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga mengungkapkan nama-nama selain TGB yang masuk bursa cawapres.

Sebagai contoh, dia menyebut nama Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang beberapa waktu lalu disebut Ketua DPP PDI-P Puan Maharani.

Kata Djarot, putra Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu punya prestasi.

"Kemudian untuk (kandidat) perempuan juga dibuka peluang. Monggo, silakan," ujar Djarot.

Baca juga: Sandiaga Uno Mengaku Ikhlas Gabung PPP meski Tak Jadi Cawapres Ganjar

Ia mengatakan, PDI-P sudah melakukan pemetaan terhadap kandidat cawapres dari tokoh perempuan.

Djarot turut menyebut nama-nama kandidat yang dimaksud.

"Misalnya kalau perempuan contoh misalnya Mbak Yenni Wahid, Ibu Khofifah, itu semuanya akan dipetain, dievaluasi, baru setelah dievaluasi yang terbaik yang mana untuk bisa memastikan percepatan, apa yang sudah diletakkan oleh Pak Jokowi selama 10 tahun," tutur dia.

Diberitakan sebelumnya, Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto mengungkapkan bahwa sebagian kader Partai Perindo mengusulkan TGB untuk menjadi cawapres pendamping Ganjar Pranowo pada Pemilu 2024.

Hasto menyatakan, PDI-P mempersilakan partai-partai pendukung Ganjar untuk mengusulkan nama cawapres.

Baca juga: AHY Masuk Nominasi Cawapres Ganjar Dinilai Sekadar Basa-basi PDI-P

 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kerajaan Arab Saudi Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Banjir Bandang di Sumbar

Kerajaan Arab Saudi Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Banjir Bandang di Sumbar

Nasional
Mendefinisikan Ulang Mudik untuk Manajemen di 2025

Mendefinisikan Ulang Mudik untuk Manajemen di 2025

Nasional
Saat Anwar Usman Kembali Dilaporkan ke MKMK, Persoalan Etik yang Berulang...

Saat Anwar Usman Kembali Dilaporkan ke MKMK, Persoalan Etik yang Berulang...

Nasional
Jokowi Resmikan Bendungan Ameroro di Sultra, Telan Biaya Rp 1,57 Triliun

Jokowi Resmikan Bendungan Ameroro di Sultra, Telan Biaya Rp 1,57 Triliun

Nasional
Kemenag: Jemaah Haji Indonesia Boleh Berziarah ke Makam Rasulullah

Kemenag: Jemaah Haji Indonesia Boleh Berziarah ke Makam Rasulullah

Nasional
Ingatkan soal Krisis Air, Jokowi: Jangan Biarkan Air Terus Mengalir ke Laut dan Tidak Dimanfaatkan

Ingatkan soal Krisis Air, Jokowi: Jangan Biarkan Air Terus Mengalir ke Laut dan Tidak Dimanfaatkan

Nasional
Korban Banjir Bandang Sumbar: 50 Orang Meninggal, 27 Hilang, 37 Luka-luka

Korban Banjir Bandang Sumbar: 50 Orang Meninggal, 27 Hilang, 37 Luka-luka

Nasional
Sita Mobil Mercedes Benz Terkait Kasus TPPU SYL, KPK: Kepemilikannya Dipindahtangankan

Sita Mobil Mercedes Benz Terkait Kasus TPPU SYL, KPK: Kepemilikannya Dipindahtangankan

Nasional
Prabowo Ajak Gibran Bertemu Presiden MBZ

Prabowo Ajak Gibran Bertemu Presiden MBZ

Nasional
Daftar Layanan Kesehatan yang Tidak Dijamin BPJS Sesuai Perpres 59 Tahun 2024

Daftar Layanan Kesehatan yang Tidak Dijamin BPJS Sesuai Perpres 59 Tahun 2024

Nasional
Buka Masa Sidang, DPR Janji Prioritaskan Penyelesaian 43 RUU Sebelum Masa Jabatan Berakhir

Buka Masa Sidang, DPR Janji Prioritaskan Penyelesaian 43 RUU Sebelum Masa Jabatan Berakhir

Nasional
KPK Duga SYL Kasih Uang dan Barang untuk Pedangdut Nayunda Nabila

KPK Duga SYL Kasih Uang dan Barang untuk Pedangdut Nayunda Nabila

Nasional
Hadiri Sidang Etik oleh Dewas KPK, Nurul Ghufron: Siapkan Diri dengan Baik

Hadiri Sidang Etik oleh Dewas KPK, Nurul Ghufron: Siapkan Diri dengan Baik

Nasional
KPK Geledah Kantor ESDM dan PTSP Provinsi Maluku Utara

KPK Geledah Kantor ESDM dan PTSP Provinsi Maluku Utara

Nasional
Prabowo Temui Presiden UEA, Terima Medali Zayed hingga Bahas Kerja Sama Pertahanan

Prabowo Temui Presiden UEA, Terima Medali Zayed hingga Bahas Kerja Sama Pertahanan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com