JAKARTA, KOMPAS.com - Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengungkapkan, total pasien Covid-19 yang telah sembuh hingga Rabu (15/7/2020) mencapai 39.050 orang.
Yurianto mengatakan, jumlah tersebut didapatkan setelah terdapat penambahan pasien Covid-19 yang sembuh, yakni 1.414 orang dalam 24 jam terakhir.
"Total kasus sembuh yang dilaporkan hari ini 1.414 orang sehingga akumulasi total sembuh menjadi 39.050 orang," kata Yurianto dalam konferensi pers di Gedung BNPB, Jakarta, Rabu (15/7/2020).
Baca juga: Ini Kriteria Sembuh Pasien Covid-19 Menurut Aturan Baru Menkes
Dari hasil pemeriksaan dalam 24 jam terakhir, beberapa daerah yang mencatat jumlah kesembuhan tertinggi.
Jumlah pasien sembuh terbanyak dicatat Jawa Timur yang mencapai 521 orang.
Kemudian Jawa Tengah sebanyak 120 orang, DKI Jakarta 193 orang, Sulawesi Selatan 113 orang, Kalimantan Selatan 41 orang, Sumatera Utara 8 orang, dan Jawa Barat 140 sembuh.
Yurianto mengatakan, penambahan pasien baru yang dinyatakan positif Covid-19 juga terjadi, yakni sebanyak 1.522 orang.
Dengan demikian, total pasien Covid-19 di Indonesia kini mencapai 80.094 orang.
Baca juga: UPDATE: Bertambah 1.522 Orang, Kasus Covid-19 Indonesia Lewati 80.000
Kemudian, kasus kematian akibat Covid-19 bertambah sebanyak 87 orang, sehingga total pasien Covid-19 meninggal dunia kini sebanyak 3.797 orang.
Pemerintah juga mencatat sebanyak 47.859 orang pasien suspek.
Saat ini, kasus Covid-19 telah menyebar ke 463 kabupaten/kota dari 34 provinsi di Indonesia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.