Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Kritik Tiga Pemda soal Sistem Transportasi Jabodetabek, Ini yang Akan Dilakukan

Kompas.com - 08/01/2019, 21:17 WIB
Fabian Januarius Kuwado,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah tidak akan membuat badan baru untuk mengelola sistem transportasi di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek).

Menindaklanjuti instruksi Presiden Joko Widodo bahwa sistem transportasi Jabodetabek harus dikelola secara sederhana, efektif dan efisien, pemerintah pusat dan pemerintah daerah hanya akan memperkuat sinergi satu sama lain untuk meminimalisir hambatan pembangunan.

"Justru karena banyak instansi, banyak badan, sehingga manajemennya enggak bagus. Ini cuma soal mempersingkat manajemen dan organisasinya. Pada prinsipnya, faktor koordinasi harus menjadi kata kunci," ujar Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo di Istana Presiden, Jakarta, Selasa (8/1/2019).

"Saya sebagai Mendagri akan terus memonitor agar DKI, Jawa Barat dan Tangerang serta pusat ada sebuah koordinasi. Jangan sampai nantinya menentukan dua stasiun transit saja antara DKI, BUMN dan kementerian itu tumpang tindih lagi," lanjut Tjahjo.

Baca juga: Rapat Bahas Transportasi Jabodetabek, Jokowi Singgung Tumpang Tindih Pengelolaan

Presiden Jokowi, lanjut Tjahjo, juga telah meminta Gubernur DKI Jakarta, Gubernur Jawa Barat dan Gubernur Banten untuk melaksanakan rapat koordinasi. Mereka diminta membicarakan hambatan pembangunan sistem transportasi yang selama ini terjadi.

"Karena peraturan presidennya sudah ada, aturannya sudah siap, tapi enggak pernah jalan. Tadi diputuskan untuk secepatnya dikoordinasikan. Karena kerugian akibat kemacetan itu Rp 100 triliun. Jadi butuh moda transportasi sebagai alternatif," ujar Tjahjo.

"Jadi ke depan satu manajemen, satu pengorganisasian. Jangan ada lagi ada Kementerian PUPR, Kementerian Perhubungan, Kementerian BUMN, Pemprov DKI. Kemudian begitu masuk ke Jabar sudah wewenang Pemprov Jabar. Ini harus kompak," lanjut dia.

Baca juga: Kaleidoskop 2018: Perkembangan Moda Transportasi di Jabodetabek

Mengenai seperti apa pola sinergi manajemen sistem transportasi Jabodetabek nantinya, lanjut Tjahjo, akan dibahas lagi pada rapat yang dipimpin Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memastikan, proses sinergi manajemen ini tidak akan menghambat pembangunan sejumlah moda transportasi yang sedang dibangun saat ini.

"Kami akan menyelesaikan MRT (Mass Rapid Transit) pada Februari. LRT pada Desember dan di saat sama kami akan membangun MRT tahap kedua. Kereta api Jakarta-Surabaya juga akan kami finalisasi studinya agar bisa segera dilaksanakan," ujar dia.

Kritik Jokowi

Diberitakan, Presiden Joko Widodo, menegaskan bahwa pengelolaan sistem transportasi di Jabodetabek mesti sederhana dan terpadu, bukan seperti sekarang yang masih tumpang tindih antara kementerian/lembaga dengan pemerintah daerah.

Ia mencontohkan urusan jalan. Ada jalan yang merupakan tanggung jawab dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Banten dan Jawa Barat.

"Semuanya kadang- kadang pengelolaannya tidak terpadu dan terintegrasi. Yang sering terjadi misalnya yang berkaitan dengan pemeliharaan, sering banyak yang saling menunggu," ujar Presiden.

Contoh lainnya, yakni mengenai intra maupun antarmoda transportasi yang semestinya terintegerasi dan dikelola oleh struktur yang sederhana. Apabila dikelola secara sederhana dan efektif, Presiden yakin akan mendorong masyarakat beralih dari moda transportasi pribadi ke transportasi masal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prajurit TNI AL Tembak Sipil di Makassar, KSAL: Proses Hukum Berjalan, Tak Ada yang Kebal Hukum

Prajurit TNI AL Tembak Sipil di Makassar, KSAL: Proses Hukum Berjalan, Tak Ada yang Kebal Hukum

Nasional
Demokrat Tak Keberatan PKS Gabung Pemerintahan ke Depan, Serahkan Keputusan ke Prabowo

Demokrat Tak Keberatan PKS Gabung Pemerintahan ke Depan, Serahkan Keputusan ke Prabowo

Nasional
Polri Tangkap 28.861 Tersangka Kasus Narkoba, 5.049 di Antaranya Direhabilitasi

Polri Tangkap 28.861 Tersangka Kasus Narkoba, 5.049 di Antaranya Direhabilitasi

Nasional
Soal Kekerasan di STIP, Menko Muhadjir: Itu Tanggung Jawab Institusi

Soal Kekerasan di STIP, Menko Muhadjir: Itu Tanggung Jawab Institusi

Nasional
Pertamina Goes To Campus 2024 Dibuka, Lokasi Pertama di ITB

Pertamina Goes To Campus 2024 Dibuka, Lokasi Pertama di ITB

Nasional
Demokrat Sudah Beri Rekomendasi Khofifah-Emil Dardak Maju Pilkada Jawa Timur

Demokrat Sudah Beri Rekomendasi Khofifah-Emil Dardak Maju Pilkada Jawa Timur

Nasional
14 Negara Disebut Akan Ambil Bagian dalam Super Garuda Shield 2024

14 Negara Disebut Akan Ambil Bagian dalam Super Garuda Shield 2024

Nasional
Khofifah Ingin Duet dengan Emil Dardak, Gerindra: Kami Akan Komunikasi dengan Partai KIM

Khofifah Ingin Duet dengan Emil Dardak, Gerindra: Kami Akan Komunikasi dengan Partai KIM

Nasional
Wamenkeu Sebut Pemilu 2024 Berkontribusi Besar Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Wamenkeu Sebut Pemilu 2024 Berkontribusi Besar Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Nasional
Mensos Risma Janjikan 3 Hal kepada Warga Kabupaten Sumba Timur

Mensos Risma Janjikan 3 Hal kepada Warga Kabupaten Sumba Timur

Nasional
SYL Renovasi Rumah Pribadi, tapi Laporannya Rumah Dinas Menteri

SYL Renovasi Rumah Pribadi, tapi Laporannya Rumah Dinas Menteri

Nasional
Jaksa KPK Sebut Nilai Total Gratifikasi dan TPPU Gazalba Saleh Capai Rp 62,8 M

Jaksa KPK Sebut Nilai Total Gratifikasi dan TPPU Gazalba Saleh Capai Rp 62,8 M

Nasional
Ratas Evaluasi Mudik, Jokowi Minta 'Rest Area' Diperbanyak

Ratas Evaluasi Mudik, Jokowi Minta "Rest Area" Diperbanyak

Nasional
Dugaan TPPU Hakim Gazalba Saleh: Beli Alphard, Kredit Rumah Bareng Wadir RSUD di Jakarta

Dugaan TPPU Hakim Gazalba Saleh: Beli Alphard, Kredit Rumah Bareng Wadir RSUD di Jakarta

Nasional
Anggota Bawaslu Intan Jaya Mengaku Disandera KKB Jelang Pemilu, Tebus Ratusan Juta Rupiah agar Bebas

Anggota Bawaslu Intan Jaya Mengaku Disandera KKB Jelang Pemilu, Tebus Ratusan Juta Rupiah agar Bebas

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com