BOGOR, KOMPAS.com - Presiden ke-44 Amerika Serikat Barack Obama tiba di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat pada Jumat (30/6/2017) sore.
Tiba pukul 15.30 WIB, Obama yang datang tanpa ditemani istri dan anaknya, disambut langsung oleh Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana di teras depan Istana.
Rupanya, dari belakang muncul putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep. Jokowi pun memperkenalkan Kaesang kepada Obama.
Jokowi, Obama dan Kaesang sempat terlibat pembicaraan santai.
Obama dan Jokowi sama-sama mengenakan polos lengan panjang tergulung. Hanya berbeda warna. Obama biru muda sementara Jokowi putih. Keduanya mengenakan celana panjang hitam.
(Baca: Tak Jadi Makan Siang, Jokowi dan Obama Hanya "Ngobrol" Informal)
Sedangkan, Iriana tampak anggun mengenakan kebaya merah marun dipadu kain paduan warna coklat dan merah sebagai bawahan.
Usai bercakap-cakap sebentar, Jokowi kemudian mengajak Obama ke ruangan untuk mengisi buku tamu.
Lalu, Jokowi-Iriana dan Obama beranjak ke beranda Istana. Sambil berdiri, mereka mengobrol sekitar dua menit.
Jokowi menunjukkan pada Obama pemandangan Kebun Raya Bogor yang terhampar di hadapannya.
Presiden kulit hitam pertama Amerika itu pun tampak mengangguk-angguk.
Ia sesekali bertanya kepada Jokowi mengenai Kebun Raya Bogor dan Jokowi menjelaskannya.
Tidak beberapa lama kemudian, Jokowi mengajak Obama bergerak ke lokasi bincang-bincang santai selanjutnya, yakni Grand Garden.
(Baca: Obama Akan Pidato di "Hall" Kota Kasablanka)
Lokasi terakhir ini berada lumayan jauh jika ditempuh dengan berjalan kaki. Oleh sebab itu, Jokowi dan Obama menaiki mobil golf yang telah disediakan.
Presiden Jokowi yang mengemudikan mobil golf itu, sementara Obama berada di sisi kanannya. Adapun, Ibu Negara Iriana dan Kaesang Pangarep menyusul di belakang, juga dengan menumpang mobil golf.
Mobil golf Ibu Negara dikemudikan Paspampres. Hingga pukul 15.58 WIB, bincang-bincang Jokowi dan Obama masih berlangsung di Grand Garden.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.