Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sekitar 82 Persen Jemaah Haji Indonesia Sudah di Mekkah

Kompas.com - 01/09/2016, 16:17 WIB

MEKKAH, KOMPAS.com - Sekitar 82 persen anggota jemaah haji Indonesia telah berada di Mekkah untuk melakukan ibadah wajib dan sunnah seraya menunggu rangkaian puncak haji yang jatuh pada 10 September 2016.

Menurut data Sistem Komputerisasi dan Informasi Haji Terpadu (Siskohat), lebih 128 ribu anggota jemaah kini sudah berada di Mekkah.

Jumlah itu terdiri dari 85.500 calon haji Indonesia gelombang pertama yang datang dari Madinah setelah menjalankan ibadah Arbain di Masjid Nabawi, serta sekitar 42.500 calon haji Indonesia yang diberangkatkan pada gelombang kedua dari Indonesia ke Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah, lalu ke Mekkah.

Menurut Kepala Seksi Data dan Siskohat Eko Dwi Irianto, data itu adalah laporan kedatangan jemaah haji Indonesia sampai dengan Rabu (31/08) pukul 17.00 waktu Arab Saudi.

"Sampai dengan Rabu sore, dari Madinah total 209 kloter, sedang dari Jeddah 105 kloter. Sehingga, jumlah anggota jemaah haji Indonesia yang sudah berada di kota Kelahiran Nabi Muhammad SAW adalah 314 kloter," kata Eko.

Rincian kloter jemaah haji yang datang dari Madinah adalah sebagai berikut, Embarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG 1- JKG 21), Embarkasi Padang (PDG 1 - PDG 9), Embarkasi Solo (SOC 1 - SOC 34), Embarkasi Medan (MES 1 - MES 11).

Kemudian, Embarkasi Batam (BTH 1 - BTH 14), Embarkasi Surabaya (SUB 1 - SUB 32), Embarkasi Makassar (UPG 1 - UPG 10), Embarkasi Jakarta Bekasi (JKS 1 - JKS 35), Embarkasi Balikpapan (BPN 1 - BPN 9), Embarkasi Banjarmasin (BDJ 1 - BDJ 13), Embarkasi Palembang (PLM 1 - PLM 13), dan Embarkas Aceh (BTJ 1 - BTJ 8).

Adapun yang datang dari Jeddah adalah Embarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG 22 - JKG 33), Embarkasi Padang (PDG 10 dan PDG 11), Embarkasi Solo (SOC 35 - SOC 56), Embarkasi Medan (MES 12 - MES 17), Embarkasi Batam (BTH 15 - BTH 20), Embarkasi Surabaya (SUB 35 - SUB 52).

Kemudian, Embarkasi Jakarta Bekasi (JKS 36 - JKS 55), Embarkasi Balikpapan (BPN 10 - BPN 12), Embarkasi Lombok (LOP 1 - LOP 6), Embarkasi Makassar (UPG 11 - UPG 19), dan Embarkasi Palembang (PLM 14).

Tahun ini pemerintah memberangkatkan 155.200 calon haji reguler dari 13 embarkasi di seluruh Indonesia.

(Gusti NC Aryani/ant)

Kompas TV 112.208 Calon Haji Indonesia Tiba di Tanah Suci
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Menag Bertolak ke Arab Saudi Cek Persiapan Ibadah Haji untuk Jamaah Indonesia

Menag Bertolak ke Arab Saudi Cek Persiapan Ibadah Haji untuk Jamaah Indonesia

Nasional
Luhut Ingatkan Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic', Jokowi: Benar Dong

Luhut Ingatkan Prabowo Jangan Bawa Orang "Toxic", Jokowi: Benar Dong

Nasional
Ganjar Harap Buruknya Pilpres 2024 Tak Dikloning ke Pilkada

Ganjar Harap Buruknya Pilpres 2024 Tak Dikloning ke Pilkada

Nasional
Bea Cukai Jadi Sorotan Publik, Pengamat Intelijen: Masyarakat Harus Beri Dukungan untuk Perbaikan

Bea Cukai Jadi Sorotan Publik, Pengamat Intelijen: Masyarakat Harus Beri Dukungan untuk Perbaikan

Nasional
Hakim Agung Gazalba Saleh Didakwa Terima Rp 37 Miliar karena Kabulkan PK Eks Terpidana Megapungli di Pelabuhan Samarinda

Hakim Agung Gazalba Saleh Didakwa Terima Rp 37 Miliar karena Kabulkan PK Eks Terpidana Megapungli di Pelabuhan Samarinda

Nasional
Ditanya soal Ikut Dorong Pertemuan Megawati-Prabowo, Jokowi Tersenyum lalu Tertawa

Ditanya soal Ikut Dorong Pertemuan Megawati-Prabowo, Jokowi Tersenyum lalu Tertawa

Nasional
Berhaji Tanpa Visa Haji, Risikonya Dilarang Masuk Arab Saudi Selama 10 Tahun

Berhaji Tanpa Visa Haji, Risikonya Dilarang Masuk Arab Saudi Selama 10 Tahun

Nasional
Kuota Haji Terpenuhi, Kemenag Minta Masyarakat Tak Tertipu Tawaran Visa Non-haji

Kuota Haji Terpenuhi, Kemenag Minta Masyarakat Tak Tertipu Tawaran Visa Non-haji

Nasional
Sengketa Pileg, Hakim MK Sindir MU Kalah Telak dari Crystal Palace

Sengketa Pileg, Hakim MK Sindir MU Kalah Telak dari Crystal Palace

Nasional
Wakil Ketua MK Sindir Nasdem-PAN Berselisih di Pilpres, Rebutan Kursi di Pileg

Wakil Ketua MK Sindir Nasdem-PAN Berselisih di Pilpres, Rebutan Kursi di Pileg

Nasional
PDI-P Berada di Dalam atau Luar Pemerintahan, Semua Pihak Harus Saling Menghormati

PDI-P Berada di Dalam atau Luar Pemerintahan, Semua Pihak Harus Saling Menghormati

Nasional
Dua Kali Absen, Gus Muhdlor Akhirnya Penuhi Panggilan KPK

Dua Kali Absen, Gus Muhdlor Akhirnya Penuhi Panggilan KPK

Nasional
Ganjar Tegaskan Tak Gabung Pemerintahan Prabowo, Hasto: Cermin Sikap PDI-P

Ganjar Tegaskan Tak Gabung Pemerintahan Prabowo, Hasto: Cermin Sikap PDI-P

Nasional
Kelakuan SYL Minta Dibayarkan Lukisan Sujiwo Tejo Rp 200 Juta, Bawahan Kebingungan

Kelakuan SYL Minta Dibayarkan Lukisan Sujiwo Tejo Rp 200 Juta, Bawahan Kebingungan

Nasional
Gibran Siap Berlabuh ke Partai Politik, Golkar Disebut Paling Berpeluang

Gibran Siap Berlabuh ke Partai Politik, Golkar Disebut Paling Berpeluang

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com