Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bonaran Pantang Menangis Selama Ibadah Minggu

Kompas.com - 25/12/2014, 14:29 WIB
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Bupati Tapanuli Tengah Bonaran Situmeang dikenal pantang menangis saat beribadah oleh Pendeta dari Gereja Protestan Indonesia Barat (GPIB) Paulus, Freddy Tobing. Freddy mengatakan, Bonaran terlihat tegar daripada tahanan lain yang menjadi jaemaatnya di rutan Komisi Pemberantasan Korupsi.

"Yang tegar Bonaran Situmeang. Dia menahan air matanya, dia keluarkan dengan menyanyi," ujar Freddy di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (25/12/2014).

Freddy mengatakan, lagu yang kerap dinyanyikan Bonaran saat menutupi tangisnya yaitu "You Raise Me Up" dan "Mukjizat Itu Nyata". Kedatangan Freddy ke Gedung KPK untuk memimpin kebaktian Natal para tahanan dan keluarganya yang datang berkunjung. Di hadapan jemaatnya, Freddy akan menyampaikan bahwa bagaimana pun keadaannya, Natal harus tetap dirayakan dengan suka cita.

"Ini kan kelahiran juru selamat, dan mereka pasti diselamatkan. Apakah itu di persidangan, apakah setelah mereka keluar dari penjara," kata Freddy.

Freddy mengatakan, ia rutin memberikan siraman rohani dalam pelayanan Minggu setiap pekan kepada koruptor beragama Kristen di rumah tahanan KPK. Tahanan yang menjadi jemaatnya yaitu tersangka kasus dugaan suap Pilkada Tapanuli Tengah di Mahkamah Konstitusi, Bonaran Situmeang; tersangka kasus dugaan suap alih fungsi hutan Riau, Gulat Manurung; tersangka kasus dugaan suap jual beli gas di Bangkalan, Antonio Bambang Djatmiko; dan tersangka kasus dugaan suap terkait tukar menukar kawasan hutan di Bogor, Kwee Cahyadi Kumala.

Menurut Freddy, para tahanan kerap meneteskan air mata setiap melakukan pelayanan Minggu. Terkecuali Bonaran yang dinilainya lebih tegar. Ia menilai, Gulat, Antonio, dan Cahyadi nampak menyesali perbuatannya.

"Mereka mengeluarkan air mata dan itu bukan air mata sinetron. Kita belum tahu salah atau benar, itu kan di pengadilan. Tapi mereka menyesali," kata Freddy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo Mangkir Panggilan PTUN soal Gugatan Bintang 4, Pilih Hadiri Penyematan Bintang Bhayangkara Utama Polri

Prabowo Mangkir Panggilan PTUN soal Gugatan Bintang 4, Pilih Hadiri Penyematan Bintang Bhayangkara Utama Polri

Nasional
Respons Gerindra dan PAN Saat Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta Menurun

Respons Gerindra dan PAN Saat Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta Menurun

Nasional
Gerindra Tak Paksakan Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jakarta

Gerindra Tak Paksakan Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jakarta

Nasional
Rangkaian Puncak Haji Berakhir, 295 Jemaah Dibadalkan

Rangkaian Puncak Haji Berakhir, 295 Jemaah Dibadalkan

Nasional
Gerindra: Memang Anies Sudah 'Fix' Maju di Jakarta? Enggak Juga

Gerindra: Memang Anies Sudah "Fix" Maju di Jakarta? Enggak Juga

Nasional
Alasan Polri Beri Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama ke Prabowo: Berjasa Besar

Alasan Polri Beri Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama ke Prabowo: Berjasa Besar

Nasional
Kuota Tambahan Haji Reguler Dialihkan ke Haji Plus, Gus Muhaimin: Mencederai Rasa Keadilan

Kuota Tambahan Haji Reguler Dialihkan ke Haji Plus, Gus Muhaimin: Mencederai Rasa Keadilan

Nasional
Polri Klaim Penyidik Tak Asal-asalan Tetapkan Pegi Setiawan Jadi Tersangka Pembunuhan 'Vina Cirebon'

Polri Klaim Penyidik Tak Asal-asalan Tetapkan Pegi Setiawan Jadi Tersangka Pembunuhan "Vina Cirebon"

Nasional
Menkominfo Janji Pulihkan Layanan Publik Terdampak Gangguan Pusat Data Nasional Secepatnya

Menkominfo Janji Pulihkan Layanan Publik Terdampak Gangguan Pusat Data Nasional Secepatnya

Nasional
Terdampak Gangguan PDN, Dirjen Imigrasi Minta Warga yang ke Luar Negeri Datangi Bandara Lebih Awal

Terdampak Gangguan PDN, Dirjen Imigrasi Minta Warga yang ke Luar Negeri Datangi Bandara Lebih Awal

Nasional
Kapolri Sematkan Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama ke Prabowo

Kapolri Sematkan Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama ke Prabowo

Nasional
Dihukum 6 Tahun Bui, Eks Sekretaris MA Hasbi Hasan Pertimbangkan Kasasi

Dihukum 6 Tahun Bui, Eks Sekretaris MA Hasbi Hasan Pertimbangkan Kasasi

Nasional
KPK Periksa Pengusaha Zahir Ali Jadi Saksi Kasus Pengadaan Lahan Rorotan

KPK Periksa Pengusaha Zahir Ali Jadi Saksi Kasus Pengadaan Lahan Rorotan

Nasional
Kominfo Masih Berupaya Pulihkan Gangguan Pusat Data Nasional yang Bikin Layanan Imigrasi Terganggu

Kominfo Masih Berupaya Pulihkan Gangguan Pusat Data Nasional yang Bikin Layanan Imigrasi Terganggu

Nasional
Bulog Mau Akuisisi Sumber Beras Kamboja, Mentan Minta Optimalkan Potensi Domestik

Bulog Mau Akuisisi Sumber Beras Kamboja, Mentan Minta Optimalkan Potensi Domestik

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com