Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SBY Harus Berkompromi

Kompas.com - 07/03/2013, 02:18 WIB

Sejumlah dewan pimpinan daerah mendesak Majelis Tinggi Partai Demokrat segera menggelar KLB. KLB diyakini menjadi sarana yang tepat untuk rekonsiliasi kader pascapolemik akhir-akhir ini.

”KLB diharapkan menuntaskan berbagai persoalan ataupun sekat-sekat di kalangan internal partai,” ujar Ketua DPD Partai Demokrat Sulawesi Selatan Ilham Arief Sirajuddin di Makassar.

Ketua DPD Partai Demokrat Gorontalo Gusnar Ismail juga percaya, terpilihnya ketua umum baru melalui KLB akan membuat Demokrat semakin solid. Apalagi, pendaftaran caleg segera dibuka.

Menurut anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Amir Syamsuddin, opsi KLB masih terbuka. Opsi pelaksana tugas (plt) ketua umum juga dimungkinkan oleh AD/ART. ”Penunjukan plt juga bisa diajukan kepada Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia,” kata Menteri Hukum dan HAM ini.(ato/nwo/osa/why/ dik/riz/APO)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com