Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BERITA FOTO: 1.752 Peserta Ikuti Tes CPNS Kemenhuk dan HAM

Kompas.com - 08/09/2012, 14:28 WIB
Vitalis Yogi Trisna

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sebanyak 1.752 peserta mengikuti ujian tes kemampuan dasar (TKD) calon pegawai negeri sipil (CPNS) unit pusat Kementerian Hukum dan HAM, di Stadion Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Sabtu (8/9/2012). Dari jumlah itu, akan diterima sebanyak 79 orang untuk mengisi posisi di Direktorat Peraturan Perundang-undangan, Merek, dan Paten.

"Ujiannya berbentuk tertulis yang antara lain terdiri dari soal-soal pengetahuan umum dan wawasan kebangsaan," ujar Azwar Abubakar, Menteri Pendayagunaan Aperatur Negara dan Reformasi Birokrasi, ketika melakukan peninjauan pelaksanaan di Stadion Lebak Bulus, Sabtu pagi ini.

Azwar menegaskan akan langsung melakukan pemecatan kepada mereka yang melakukan kecurangan, seperti permainan uang serta pembocoran soal.

"Tentunya kita akan melakukan pengawasan ketat terhadap praktik-praktik berbau KKN. Beberapa LSM dan pihak kepolisian disiapkan untuk menerima pengaduan cepat jika terjadi hal-hal yang tidak diharapkan," ucap Azwar.

Namun, Azwar mengakui, masih perlu adanya perbaikan di beberapa sektor, antara lain masalah tempat pelaksanaan yang masih kurang maksimal.

"Tempat pelaksanaannya kurang nyaman. Selain karena panas, saya tadi juga agak kesulitan dalam melingkari jawaban karena space-nya yang sempit," ujar Lutfi, salah seorang peserta TKD CPNS.

Pantauan Kompas.com, suasana tes memang terlihat sangat tidak nyaman. Waktu pelaksanaan ujian mulai dari pukul 08.30-11.10 di ruang terbuka sehingga cuaca yang sangat panas membuat para peserta sibuk menghindari teriknya cahaya matahari. Selain itu, cara menjawab dengan cara melingkari menggunakan pensil juga terlihat sulit karena tidak adanya meja untuk alas bagi para peserta dalam menjawab soal.

Selain di Stadion Lebak Bulus, hari ini ujian yang sama juga dilakukan di 90 lokasi di seluruh Indonesia. Sebanyak 14.500 posisi pegawai negeri yang akan diperebutkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Ahli Sebut Struktur Tol MBZ Sulit Diperkuat karena Material Beton Diganti Baja

    Ahli Sebut Struktur Tol MBZ Sulit Diperkuat karena Material Beton Diganti Baja

    Nasional
    DKPP Panggil Desta soal Ketua KPU Diduga Rayu PPLN

    DKPP Panggil Desta soal Ketua KPU Diduga Rayu PPLN

    Nasional
    Anggap Publikasikan Nama Calon Menteri Tidak Tepat, PAN: Tunggu Prabowo Minta Dulu

    Anggap Publikasikan Nama Calon Menteri Tidak Tepat, PAN: Tunggu Prabowo Minta Dulu

    Nasional
    DKPP Gelar Sidang Perdana Ketua KPU Diduga Rayu PPLN Rabu Besok

    DKPP Gelar Sidang Perdana Ketua KPU Diduga Rayu PPLN Rabu Besok

    Nasional
    4 Wilayah di Bali Jadi Kabupaten Lengkap, Menteri ATR/BPN AHY: Semoga dapat Perkuat Semangat Investasi

    4 Wilayah di Bali Jadi Kabupaten Lengkap, Menteri ATR/BPN AHY: Semoga dapat Perkuat Semangat Investasi

    Nasional
    Kemenkes Ungkap Belum Semua Rumah Sakit Siap Terapkan KRIS

    Kemenkes Ungkap Belum Semua Rumah Sakit Siap Terapkan KRIS

    Nasional
    Ahli Sebut Tol MBZ Masih Sesuai Standar, tapi Bikin Pengendara Tak Nyaman

    Ahli Sebut Tol MBZ Masih Sesuai Standar, tapi Bikin Pengendara Tak Nyaman

    Nasional
    Ahli Yakin Tol MBZ Tak Akan Roboh Meski Kualitas Materialnya Dikurangi

    Ahli Yakin Tol MBZ Tak Akan Roboh Meski Kualitas Materialnya Dikurangi

    Nasional
    Tol MBZ Diyakini Aman Dilintasi Meski Spek Material Dipangkas

    Tol MBZ Diyakini Aman Dilintasi Meski Spek Material Dipangkas

    Nasional
    Jet Tempur F-16 Kedelepan TNI AU Selesai Dimodernisasi, Langsung Perkuat Lanud Iswahjudi

    Jet Tempur F-16 Kedelepan TNI AU Selesai Dimodernisasi, Langsung Perkuat Lanud Iswahjudi

    Nasional
    Kemensos Siapkan Bansos Adaptif untuk Korban Bencana Banjir di Sumbar

    Kemensos Siapkan Bansos Adaptif untuk Korban Bencana Banjir di Sumbar

    Nasional
    Ahli Sebut Proyek Tol MBZ Janggal, Beton Diganti Baja Tanpa Pertimbangan

    Ahli Sebut Proyek Tol MBZ Janggal, Beton Diganti Baja Tanpa Pertimbangan

    Nasional
    Jokowi Kembali ke Jakarta Usai Kunjungi Korban Banjir di Sumbar

    Jokowi Kembali ke Jakarta Usai Kunjungi Korban Banjir di Sumbar

    Nasional
    26 Tahun Reformasi, Aktivis 98: Kami Masih Ada dan Akan Terus Melawan

    26 Tahun Reformasi, Aktivis 98: Kami Masih Ada dan Akan Terus Melawan

    Nasional
    Dewas KPK Sudah Cetak Putusan Etik Ghufron, tapi Tunda Pembacaannya

    Dewas KPK Sudah Cetak Putusan Etik Ghufron, tapi Tunda Pembacaannya

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com