Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Memperketat Jaga Perairan Aceh

Kompas.com - 04/01/2012, 06:55 WIB

BANDA ACEH, KOMPAS.COM -- Menyusul rangkaian penembakan misterius di sejumlah wilayah di Aceh, Kepolisian Daerah Aceh meningkatkan penjagaan di perairan dan pemeriksaan di perumahan warga serta razia di jalan raya. Dari hasil penyelidikan sementara, polisi masih menduga kasus-kasus penembakan tersebut adalah kriminal murni.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Aceh Ajun Komisaris Besar Gustav Leo, Selasa (3/1), mengungkapkan, penjagaan perairan dan razia ke rumah penduduk serta di jalan raya dilakukan sebagai upaya pengejaran terhadap pelaku.

”Hasil analisis terhadap kasus-kasus penembakan sebelumnya, ada kemungkinan para pelaku melarikan diri ke luar negeri. Karena itu, untuk menghindari hal ini terulang, seluruh jajaran diinstruksikan menjaga ketat kawasan perairan yang rawan digunakan sebagai pintu lari ke luar negeri,” kata Gustav.

Lima warga tewas dan delapan lainnya luka berat akibat penembakan misterius di tiga tempat yang berbeda di Aceh, yaitu di Desa Blang Cot Tunong, Kecamatan Jeumpa, Bireuen; di Desa Ilie, Ulee Kareng, Banda Aceh, Sabtu (31/12) malam; dan di sebuah kedai kopi di Dusun Blok B, Desa Seureuke, Kecamatan Langkahan, Aceh Utara, Minggu malam.

Patroli ke rumah warga dan razia di jalan raya tidak hanya mencari pelaku, tetapi juga senjata api yang masih beredar di Aceh. Masih banyaknya senjata api disinyalir jadi salah satu penyebab maraknya tindak kejahatan bersenjata di wilayah ini.

Penyelidikan sementara terhadap kasus penembakan di Bireuen, Banda Aceh, dan Aceh Utara sampai saat ini belum ada kemajuan. Polisi masih menganalisis keterangan saksi dan barang bukti yang didapat di tempat kejadian.

Meski ada kecenderungan perubahan target sasaran penembakan pada etnis tertentu, polisi belum dapat menyimpulkan ada motif politik terselubung dari rangkaian tembakan ini.

”Selama kami belum menangkap pelaku dan barang bukti lain, kami belum bisa mengatakan motifnya apa. Ini masih kriminal murni. Namun, kami juga mengevaluasi pola dan sasaran pelaku itu,” ujar Gustav.

Ada kesulitan

Diakuinya, secara teknis ada kesulitan yang dihadapi polisi dalam proses penyelidikan. Tak semua saksi berani memberi kesaksian. Dalam kasus penembakan 10 pekerja proyek galian kabel optik Telkomsel di Bireuen, misalnya, sejumlah saksi mata masih trauma dan dicekam rasa takut. Mereka minta segera pulang ke tempat asal. ”Kami terus berupaya dengan memberikan jaminan keamanan kepada mereka, termasuk jaminan dari perusahaan tempat mereka bekerja,” katanya.

Di Jakarta, Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi menyatakan, informasi yang diperoleh dari Kepala Polri Jenderal (Pol) Timur Pradopo, penembakan itu tidak terkait dengan pemilu kepala daerah (pilkada) pada 16 Februari mendatang. Namun, Timur yang dikonfirmasi terpisah justru mengaku belum selesai menyelidiki motif penembakan itu.

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

    Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

    Nasional
    Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

    Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

    Nasional
    Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

    Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

    Nasional
    Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

    Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

    Nasional
    Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

    Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

    Nasional
    Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

    Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

    Nasional
    Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

    Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

    Nasional
    Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

    Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

    Nasional
    Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

    Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

    Nasional
    Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

    Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

    Nasional
    PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

    PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

    Nasional
    Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

    Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

    Nasional
    Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

    Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

    Nasional
    Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

    Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

    Nasional
    Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

    Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com