Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suasana Lebaran di Jalintim

Kompas.com - 01/09/2011, 20:09 WIB

KUTA BINJEI, KOMPAS.com — Masyarakat yang bersilaturahim merayakan Lebaran memadati Jalan Lintas Timur Sumatera antara Kota Kuala Simpang, Aceh Tamiang, dan Kuta Binjei, Kecamatan Julok, Aceh Timur, Provinsi Aceh, Kamis (1/9/2011) siang.

Kendaraan bermotor berpelat nomor lokal maupun luar Aceh ramai melintas. Rakyat sungguh menikmati suasana perdamaian selama enam tahun terakhir. Mereka menjadi lebih mudah bersilaturahim sampai ke pelosok desa, hingga malam hari.

Perekonomian yang tumbuh pesat dalam lima tahun terakhir pun memudahkan rakyat membeli kendaraan bermotor berkat kemudahan syarat kredit dari perusahaan pembiayaan. Kendaraan bermotor baru pun berseliweran di jalan raya.

Kondisi ini memaksa pengemudi mobil lebih berhati-hati mengendalikan kendaraannya. Semoga keamanan di Aceh terus terpelihara dan tidak terpengaruh kemelut elite politik tentang pemilihan kepala daerah gubernur tahun 2011.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com