Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konsumsi BBM Lebihi Kuota

Kompas.com - 29/08/2011, 13:02 WIB
Irene Sarwindaningrum

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kebutuhan bahan bakar minyak di jalur mudik meningkat tinggi. Jumlah penyaluran bahan bakar minyak selama masa mudik sudah melebihi kuota yang ditetapkan.

Data Pertamina, Sabtu (28/8/2011) lalu, menunjukkan, penyaluran bahan bakar minyak (BBM) premium dan solar di jalur mudik telah melebihi kuota 26-98 persen. Konsumsi tertinggi di antaranya di Tegal, Brebes, Slawi, dan Pekalongan, yang telah melebihi 98 persen dari kuota, diikuti jalur mudik Garut dan Sumedang, sebanyak 91 persen, dan jalur mudik Cirebon, Kuningan, Losarang, dan Balongan, sebanyak 73 persen.

Tingginya konsumsi BBM di jalur mudik membuat stok BBM nasional yang tersisa saat ini adalah premium sebanyak 1.288.142 kiloliter yang diprediksi hanya mencukupi untuk 17,9 hari dan solar sebanyak 1.688.022 kiloliter yang mencukupi untuk 22,4 hari. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com