Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BMI Bali Dukung Pastika-Puspayoga

Kompas.com - 26/06/2008, 22:46 WIB

DENPASAR, KAMIS - Dewan Pengurus Daerah Banteng Muda Indonesia (DPD BMI) Bali akan sepenuhnya mengawal dan memenangkan pasangan calon gubernur Made Mangku Pastika-Anak Agung Puspayoga pada 9 Juli mendatang.

"Kami sejak dini mengawal upaya memenangkan pasangan yang diusung PDI-Perjuangan," kata Ketua DPD BMI Bali, I Gusti Ketut Puriartha, di Tabanan, Bali, Kamis (26/6).

Ditemui saat kampanye cagub Mangku Pastika-Puspayoga yang dihadiri Megawati Soekarnoputri, disebutkan bahwa BMI merupakan organisasi sayap parpol berlambang banteng gemuk dalam lingkaran itu. "Kami sudah melakukan rapat pengurus kabupaten/kota, guna meneruskan komando memenangkan Mangku Pastika-Puspayoga hingga ke anggota," kata Puriartha.

Puriartha yang akrab dipanggil Gus Krobo mengatakan, jumlah anggota BMI sudah mencapai ribuan orang yang tersebar di seluruh kabupaten dan kota di Bali.

Menurutnya, pemilih pemula dan pemuda merupakan potensi terbanyak dalam pilgub mendatang, sehingga BMI memiliki dukungan kuat guna mengantarkan cagub PDI-P menuju kursi "Bali Satu". "Kami melakukan perhitungan suara pemilih secara logika dan data, namun kemenangan merupakan anugerah dari Tuhan," tambah Gus Krobo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com