Salin Artikel

Sidang Sengketa Pileg, Hakim MK Heran Tanda Tangan Surya Paloh Berbeda

JAKARTA, KOMPAS.com - Hakim konstitusi Arief Hidayat sempat mempertanyakan tanda tangan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh yang tampak berbeda antara KTP dengan dokumen perkara nomor 98-01-05-26/PHPU.DPR-DPRD-XXII/2024.

Awalnya, Arief mempersilakan kuasa hukum Nasdem dalam perkara itu, Rahmat Hidayat, membacakan pokok permohonan. Saat Rahmat membaca, Arief lantas memotong dan menanyakan soal tanda tangan Paloh.

"Pada umumnya Partai Nasdem, sebentar. Surat kuasa yang ditanda tangan antara Ketua Umum Pak Surya Paloh dengan KTP-nya TTD-nya beda sama sekali ini. Ini yang tanda tangan di KTP dan surat kuasa beda sekali. Ini yang TTD di surat kuasa siapa ini?" tanya Arief dalam sidang sengketa Pileg di MK, Jakarta Pusat, Jumat (3/5/2024).

Menjawab pertanyaan Arief, Rahmat memastikan tanda tangan itu merupakan tanda tangan Surya Paloh.

Rahmat menjelaskan, tanda tangan itu bisa tampak berbeda karena KTP Surya Paloh yang dilampirkan adalah KTP sejak tahun 2014.

"Izin majelis, sepengetahuan kami Bapak Surya Paloh langsung," tutur Rahmat.

"Tapi kok beda sekali ya?" tanya Arief lagi.

"Izin majelis, untuk KTP yang kami ajukan itu tahun 2014," jawab Rahmat.

Tidak puas dengan jawaban Rahmat, Arief mengkungkapkan keheranannya mengapa tanda tangan Surya Paloh bisa berbeda hanya dalam beberapa tahun.

Sebab, Arief mengaku tanda tangannya tidak pernah berubah sejak duduk di bangku sekolah.

Ia pun meminta Rahmat untuk memperbaiki tanda tangan dalam permohonan tersebut.

"Lah iya, masa tanda tangannya kok berubah sama sekali?" ujar Arief.

"Izin majelis, kalau misalnya diperkenankan akan kami perbaiki," jawab Rahmat.

"Iya, nanti diperbaiki ya. Ini tanda tangannya beda sekali soalnya. Di surat kuasa, pemberi kuasa tanda tangannya sederhana, tapi di KTP-nya tahun 2013 ini. Kalau saya, tanda tangan saya mulai dari SMA sampai sekarang tidak berubah," kata Arief.

"Hanya berubah kalau tanda tangan amplop yang tebal, lebih tebal. Kalau amplopnya tipis tanda tangannya tipis. Bedanya hanya itu, tapi bentuknya sama haha," imbuh dia

Dalam perkara 98-01-05-26/PHPU.DPR-DPRD-XXII/2024, Partai Nasdem menjadi pemohon sengketa pengisian calon anggota DPRD Kabupaten Banggai Kepulauan di Provinsi Sulawesi Tengah.

Nasdem meminta Mahkamah agar memerintahkan KPU untuk melaksanakan pemungutan suara ulang du beberapa dapil, yaitu Dapil 2 Kabupaten Banggai Kepulauan TPS 001 Desa Tatakalai Kecamatan Tinangkung Utara, Dapil 1 Kota Palu TPS 24 Talise Kecamatan Mantikulore, dan Dapil 1 Kota Palu TPS 32 Tondo kecamatan mantikulore.

https://nasional.kompas.com/read/2024/05/03/16023191/sidang-sengketa-pileg-hakim-mk-heran-tanda-tangan-surya-paloh-berbeda

Terkini Lainnya

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke