Salin Artikel

Merespons Hasil "Quick Count" Sementara: Prabowo Optimis Menang, Anies dan Ganjar Belum Menyerah

Menurut hitung cepat atau quick count Litbang Kompas dengan data yang masuk mencapai 88,45 persen pada Rabu (14/2/2024) malam pukul 21.21 WIB, pasangan Prabowo-Gibran mendapatkan 58,73 persen suara.

Pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mendapatkan 25,10 persen, sedangkan pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD memperoleh 16,17 persen.

Hasil quick count sementara tersebut langsung direspons oleh Prabowo-Gibran dengan memberikan pernyataan di hadapan para pendukungnya di Istora Senayan, Jakarta, Rabu malam.

Dalam pidatonya, Prabowo mengklaim bahwa dia dan Gibran memenangkan Pilpres 2024 dengan satu putaran.

“Semua penghitungan, semua lembaga survei, termasuk lembaga-lembaga yang berada di pihak-pihak paslon (pasangan calon) lain, menunjukkan angka-angka yang memang paslon Prabowo-Gibran menang sekali putaran,” kata Prabowo.

"Saya bersama Mas Gibran berpesan menyampaikan walaupun kita bersyukur, kita tidak boleh, kita tidak boleh sombong. Kita tidak boleh jemawa, kita tidak boleh euforia," kata Prabowo.

Menteri pertahanan itu pun mengaku masih menunggu hasil resmi perhitungan suara dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.

Apabila terpilih menjadi presiden, Ketua Umum Partai Gerindra itu juga berjanji bakal merangkul semua pihak, apa pun latar belakangnya.

"Seluruh rakyat Indonesia akan menjadi tanggung jawab kami untuk menjaga kepentinganya," ujar Prabowo.

Sementara itu, Gibran mengaku tidak menyangka dengan hasil sementara perhitungan cepat sejumlah lembaga.

Menurut Gibran, tingginya perolehan suara tersebut disebabkan oleh dukungan dari anak-anak muda.

Putra sulung Presiden Joko Widodo ini pun bercerita bahwa dia dulu sempat dianggap remeh oleh banyak pihak, tetapi kini diunggulkan untuk duduk di kursi wakil presiden.

"Tiga bulan yang lalu saya itu bukan siapa-siapa, bapak ibu sekalian. Saya masih dikatain planga-plongo, dikatain Samsul, dikatain takut debat," ujar Gibran.

"Tapi yang jelas ini berkat dukungan doa bapak ibu semua, saya dan Pak Prabowo sekarang sudah ada di sini. Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pak Prabowo yang sudah memberikan ruang untuk anak-anak muda seperti saya," kata wali kota Solo melanjutkan.

Anies meminta semua pihak untuk menunggu hasil perhitungan resmi yang akan diputuskan oleh KPU.

"Kita harus menghargai keputusan rakyat, ini komitmen kita, karena itu pula kami sampaikan pada semua, berikan kewenangan total kepada penyelenggara Pemilu yaitu KPU untuk menuntaskan tugasnya," kata Anies di Sekretariat Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin, Rabu.

Anies juga meminta para simpatisannya untuk terus memperjuangkan gerakan perubahan meski hasil quick count sementara menunjukkan Anies-Muhaimin tidak memenangkan pemilu.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu pun berjanji tidak akan bergeser dari gerakan perubahan yang diusungnya selama pemilu, demi menciptakan Indonesia yang lebih baik.

"Saudara semua, terus kita berjuang, perjuangan kita belum selesai, perjuangan kita masih panjang, karena itu kita melihat ini melampaui sekadar kampanye saja, jadi kita bersiap untuk meneruskan perjuangan ini," ujar Anies.

Senada dengan Anies, Ganjar juga menyiratkan optimismenya meski perolehan suaranya berada di posisi terbawah dalam sejumlah hasil quick count sementara.

"Kamu percaya enggak suara saya segitu?“ kata Ganjar di Posko Pemenangan Ganjar-Mahfud, Rabu.

Ganjar juga yakin bahwa hasil akhir dari pemilihan presiden (Pilpres) 2024 tidak akan menjadikan usahanya selama ini sia-sia.

"Jadi hari ini dari seluruh saksi, dari partai, mereka sekarang lagi bekerja dan tidak ada perjuangan yang sia-sia dan tentu saja semua masih semangat dan kita juga semangat," ujar mantan Gubernur Jawa Tengah itu.

https://nasional.kompas.com/read/2024/02/15/06334841/merespons-hasil-quick-count-sementara-prabowo-optimis-menang-anies-dan

Terkini Lainnya

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Nasional
Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Nasional
Momen Jokowi 'Nge-Vlog' Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Momen Jokowi "Nge-Vlog" Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke