Salin Artikel

Tanggapi APK Paslon 02 Hilang di Banyuwangi, Ganjar: Kami Tidak Punya Tampang Perusak

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo merespons tudingan hilangnya Alat Peraga Kampanye (APK) pasangan calon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Banyuwangi. 

Ratusan APK Prabowo-Gibran itu disebut hilang secara mendadak bersamaan dengan digelarnya acara kampanye akbar Harapan Jutaan (Hajatan) Rakyat Ganjar-Mahfud di RTH Maron, Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (8/2/2024)

Ganjar pun menyatakan dirinya tidak memiliki tampang perusak.

Ia justru mengungkapkan, APK yang dicopot di berbagai daerah biasanya adalah milik pasangan calon nomor urut 3, Ganjar Pranowo - Mahfud MD.

"Siapa yang nyopot? Jangan dicopot, loh, ya biasanya yang dicopot punya saya. Karena kami juga tidak punya tampang bisa ngerusak," kata Ganjar usai kampanye akbar di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Maron, Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (8/2/2024).

Ganjar lantas menyinggung para pendukung paslon nomor urut 2 yang merentangkan baliho bergambar Prabowo-Gibran di hadapannya saat berkampanye di Balikpapan.

Ia mengaku mengajak keduanya makan siang bersama, untuk menunjukkan sikap saling menghormati.

"Jangan dicopot enggak apa-apa, kemarin saja di Balikpapan ada yang nyambut saya, saya ajak makan," tuturnya.

Mantan Gubernur Jawa Tengah ini meminta semua pihak saling menghormati. Artinya, tidak perlu ada pencopotan alat peraga kampanye termasuk baliho pasangan calon tertentu.

Ia pun meminta semua pihak melaporkan dugaan pelanggaran tersebut kepada Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

"Laporkan saja apalagi kalau media tahu yang nyopot, laporkan dan Bawaslu boleh bertindak," jelas Ganjar.

Sebelumnya dikutip Tribun Jatim, Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran di Banyuwangi mengklaim ratusan alat peraga kampanye (AKP) pasangan capres-cawapres nomor urut 02 hilang secara serentak.

Ketua TKD Banyuwangi Sumail Abdullah mengatakan, APK Prabowo-Gibran mulai hilang pada Minggu (4/2/2024) malam.

"Saya melihat kemarin dari Muncar sampai sini, dari Maron (Genteng) sampai sini, kemarin masih ada. Saya menengarai (penghilangan APK dilakukan) tadi malam," kata Sumail dalam jumpa pers terkait hilangnya APK-APK Prabowo-Gibran di Kantor TKD Banyuwangi, Senin (5/2024).

Sumail mengaku, TKD Banyuwangi belum membuat laporan secara resmi ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) terkait hilangnya APK-APK itu. Namun, tim hukum TKD, kata dia, bakal segera mengurusnya.

Politisi Partai Gerindra itu juga enggan menduga pelaku sabotase APK.

Namun, ia sempat menyinggung rencana kedatangan pihak-pihak yang akan datang berkampanye di Banyuwangi.

"Siapa pun memilih siapa, kami tidak peduli. Siapa pun yang mau datang ke Banyuwangi, kami juga tidak peduli. Artinya kami menjunjung tinggi semua kontestan," ucapnya.

https://nasional.kompas.com/read/2024/02/09/09321081/tanggapi-apk-paslon-02-hilang-di-banyuwangi-ganjar-kami-tidak-punya-tampang

Terkini Lainnya

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke