Salin Artikel

Ganjar Borong Koas Kaki dari Pedagang Asal Solo saat Lari Pagi di Senayan

Ganjar tidak sengaja melihat Siti ketika berolahraga lari di kawasan car free day (CFD) Sudirman-Thamrin hari ini, Minggu (10/12/2023).

Ganjar pun menghampiri dan berdialog dengan perempuan yang sudah sepuh tersebut dan melihat barang dagangannya.

“Jualan apa, Bu? Dan asli mana?” tanya Ganjar, sebagaimana dikutip dari keterangan resmi yang Kompas.com terima, Minggu.

“Asli Solo Pak, saya jualan kaos kaki, Pak,” jawab Siti.

Ganjar kemudian memborong dagangan Siti. Pedagang itupun merasa senang bukan main.

“Alhamdulillah, saya senang banget,” ungkap Siti.

Siti kemudian berharap Ganjar bisa membawa Indonesia menjadi lebih baik jika mendapat amanah dan terpilih sebagai presiden pada Pilpres 2024.

"Harapannya (Pak Ganjar) bisa membawa lebih baik,” harap Siti.

Sebelum berlari di kawasan Senayan, Ganjar lebih dahulu menyusuri jalan Sudirman-Thamrin. Ia datang ke kawasan CFD itu menggunakan transportasi publik Light Rail Transit (LRT) dari stasiun Kuningan arah stasiun Dukuh Atas.

Ganjar yang mengatakan kaos putih dan topi menjadi sorotan masyarakat yang beraktivitas di kawasan CFD. Mereka menyapa mantan Gubernur Jawa Tengah itu sembari berlari.

Beberapa dari mereka bahkan mengajak berfoto dan dilayani oleh pasangan Mahfud MD tersebut.

"Selamat pagi Pak Ganjar, semangat larinya Pak,” kata sejumlah pelari yang menyapa Ganjar.

“Ayo semangat, semangat tambah lagi,” jawab Ganjar.

Setelah berlari sejauh sekitar 8 kilometer, Ganjar menutup kegiatan olahraganya dan pulang ke rumah menggunakan LRT.

Sebagai seorang capres, Ganjar dijadwalkan mengikuti debat capres perdana pada Selasa (12/12/2023) lusa.

Ia akan menghadapi capres nomor urut satu Anies Baswedan dan capres nomor urut dua Prabowo Subianto.

Dalam pilpres ini, Anies didampingi Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sementara Prabowo didampingi Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Topik debat perdana seputar pemerintahan, demokrasi, pemberantasan korupsi, hak asasi manusia (HAM).

https://nasional.kompas.com/read/2023/12/10/12193271/ganjar-borong-koas-kaki-dari-pedagang-asal-solo-saat-lari-pagi-di-senayan

Terkini Lainnya

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke