Salin Artikel

Komisi I DPR Setujui Jenderal Agus Subiyanto Jadi Calon Panglima TNI

JAKARTA, KOMPAS.com - Komisi I DPR menyepakati bahwa Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Agus Subiyanto menjadi calon panglima TNI.

Keputusan itu diambil usai Agus menjalani fit and proper test atau uji kepatutan dan kelayakan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, pada Senin (13/11/2023).

"Memberikan persetujuan terhadap pengangkatan Jenderal TNI Agus Subiyanto sebagai calon panglima TNI," ujar Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid dalam jumpa pers di Gedung DPR, Senin.

Meutya mengatakan, semua fraksi di DPR telah menyepakati Agus menjadi calon panglima TNI.

Selanjutnya, persetujuan ini akan disahkan di rapat paripurna DPR. Agus akan dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Dalam kesempatan itu, Meutya turut memberhentikan Laksamana TNI Yudo Margono secara hormat dari Panglima TNI.

"Setelah mendengarkan pendapat fraksi rapat internal Komisi I, Senin 13 November 2023 memutuskan poin satu, menyetujui pemberhentian dengan hormat Laksamana TNI Yudo Margono sebagai Panglima TNI dan memberikan apresiasi," tuturnya.

https://nasional.kompas.com/read/2023/11/13/12252741/komisi-i-dpr-setujui-jenderal-agus-subiyanto-jadi-calon-panglima-tni

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke