Salin Artikel

Tenaga Kerja Lokal Ikut Terlibat Sukseskan Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023

KOMPAS.com - Gelaran Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023 sudah dimulai. Tenaga kerja lokal pun dikerahkan untuk menyukseskan ajang balap motor dunia tersebut di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu (14/10/2023)

Adapun tenaga kerja lokal asal Lombok tersebut diberdayakan untuk berbagai penugasan, mulai dari penjaga gerbang masuk, crew atau usher hospitality, hingga marshal.

Sejumlah dari mereka pun berbagi keseruan serta pengalaman berkesempatan langsung menjadi bagian dari hajatan besar Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023.

Salah satu penjaga gerbang masuk VIP Royal Box, Satria Kastaguna, mengungkap kegembiraannya dapat bergabung menjadi bagian dari event bergengsi itu.

Lewat gelaran tersebut, ia memiliki pengalaman sekaligus memperluas jejaring (network) yang bermanfaat di masa depan.

"Saya merasa bangga dapat berpatisipasi dalam ajang balap MotoGP di Pertamina Mandalika International Circuit. Lewat acara ini, saya mendapat banyak relasi, pengalaman, serta bisa bertemu rider dari berbagai negara. Tentunya, gratis nonton di dalam sirkuit,” ujar Satria dalam rilis pers yang diterima Kompas.com, Sabtu (14/10/2023).

Untuk diketahui, Satria merupakan mahasiswa salah satu politeknik pariwisata (poltekpar) di Lombok.

Ia mengatakan, mahasiswa poltekpar mesti kerap berkecimpung dalam kegiatan yang berkaitan dengan gelara pariwisata.

“Momentum tersebut jadi kesempatan untuk (belajar) meng-handle event seperti MotoGP Mandalika. Anak muda harus sering terlibat dalam event besar ataupun event selanjutnya di Pertamina Mandalika International Circuit," jelasnya

Crew Coordinator Usher, Vega, menjelaskan, tenaga kerja lokal yang dilibatkan dalam ajang internasional tersebut mendorong peningkatan pendapatan warga lokal.

Ia menyebutkan, usher dan liaison officer (LO) yang dikoordinir dalam ajang MotoGP di Mandalika mencapai 49 orang. Hal ini berdampak signifikan terhadap peningkatan pendapatan penduduk lokal di NTB.

“Dalam gelaran tersebut tidak hanya usher dan LO saja yang terlibat, tetapi juga industri catering dan hospitality, serta sektor lain dapat bergabung. Alhasil, pendapatan mereka pun ikut meningkat,” jelasnya.

Dampaik positif gelaran Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023 juga dirasakan petugas kebersihan Pertamina Mandalika International Circuit, Nurul. Ia pun mengaku memperoleh penghasilan tambahan.

"Bagi saya yang pengangguran, ada kerjaan selama 12 hari dalam gelaran MotoGP sangat alhamdulillah, (karena) ada pemasukan untuk anak dan kebutuhan makan sehari-hari. Pada acara ini, kami juga diberi konsumsi serta digaji. Untuk nyapu-nyapu saja diberi digaji dan makan. Mudah-mudahan ada event yang lebih besar ke depannya," kata Nurul.

Pada kesempatan sama, Vice President (VP) Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso mengungkapkan alasan Pertamina mendukung penuh gelaran Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023. Salah satunya, untuk meningkatkan keterlibatan tenaga kerja lokal.

"Pada gelaran tahun lalu berhasil menyerap hingga 4.600 tenaga kerja lokal. Kami berharap, tahun ini bisa lebih banyak lagi pekerja lokal sehingga dapat meningkatkan perekonomian warga Lombok," ungkap Fadjar.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi berkomitmen mendukung target net zero emission (NZE) 2060. Hal itu diwujudkan dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDG’s).

https://nasional.kompas.com/read/2023/10/14/17555591/tenaga-kerja-lokal-ikut-terlibat-sukseskan-pertamina-grand-prix-of-indonesia

Terkini Lainnya

[POPULER NASIONAL] Masalah Jampidsus Dikuntit Densus Berakhir | Jokowi Izinkan Ormas Kelola Tambang

[POPULER NASIONAL] Masalah Jampidsus Dikuntit Densus Berakhir | Jokowi Izinkan Ormas Kelola Tambang

Nasional
MA Telah “Berfatwa”, Siapa Memanfaatkan?

MA Telah “Berfatwa”, Siapa Memanfaatkan?

Nasional
Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggapi Pernyataan Maruf Amin, Hasto Kristiyanto: Kita Sudah Tahu Arahnya ke Mana

Tanggapi Pernyataan Maruf Amin, Hasto Kristiyanto: Kita Sudah Tahu Arahnya ke Mana

Nasional
Budi-Kaesang Diisukan Maju Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Selalu Ada 'Plot Twist'

Budi-Kaesang Diisukan Maju Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Selalu Ada "Plot Twist"

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Periksa Adik Sandra Dewi Jadi Saksi

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Periksa Adik Sandra Dewi Jadi Saksi

Nasional
Di Ende, Megawati Kukuhkan Pengurus 'Jaket Bung Karno'

Di Ende, Megawati Kukuhkan Pengurus "Jaket Bung Karno"

Nasional
Ingin Usung Intan Fauzi di Pilkada Depok, Zulhas: Masa yang Itu Terus...

Ingin Usung Intan Fauzi di Pilkada Depok, Zulhas: Masa yang Itu Terus...

Nasional
Jokowi dan Megawati Peringati Harlah Pancasila di Tempat Berbeda, PDI-P: Komplementer Satu Sama Lain

Jokowi dan Megawati Peringati Harlah Pancasila di Tempat Berbeda, PDI-P: Komplementer Satu Sama Lain

Nasional
Serangan di Rafah Berlanjut, Fahira Idris: Kebiadaban Israel Musnahkan Palestina

Serangan di Rafah Berlanjut, Fahira Idris: Kebiadaban Israel Musnahkan Palestina

Nasional
Resmikan Layanan Elektronik di Pekanbaru, Menteri AHY Harap Pelayanan Sertifikat-el Lebih Cepat dan Aman

Resmikan Layanan Elektronik di Pekanbaru, Menteri AHY Harap Pelayanan Sertifikat-el Lebih Cepat dan Aman

Nasional
Moeldoko: Tapera Tak Akan Ditunda, Wong Belum Dijalankan

Moeldoko: Tapera Tak Akan Ditunda, Wong Belum Dijalankan

Nasional
Megawati Kenang Drama 'Dokter Setan' yang Diciptakan Bung Karno Saat Diasingkan di Ende

Megawati Kenang Drama "Dokter Setan" yang Diciptakan Bung Karno Saat Diasingkan di Ende

Nasional
Hari Jadi Ke-731, Surabaya Catatkan Rekor MURI Pembentukan Pos Bantuan Hukum Terbanyak Se-Indonesia

Hari Jadi Ke-731, Surabaya Catatkan Rekor MURI Pembentukan Pos Bantuan Hukum Terbanyak Se-Indonesia

BrandzView
Tinjau Fasilitas Pipa Gas Cisem, Dirtekling Migas ESDM Tekankan Aspek Keamanan di Migas

Tinjau Fasilitas Pipa Gas Cisem, Dirtekling Migas ESDM Tekankan Aspek Keamanan di Migas

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke