Salin Artikel

Candai Airlangga, Jokowi: Naik Panggung, "Background" Langsung Kuning

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo melontarkan candaan kepada Menteri Koordinator Bidang Perekonomian sekaligus Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto saat menghadiri acara Sewindu Proyek Strategis Nasional di Kota Kasablanka, Jakarta, Rabu (13/9/2023).

Saat mengawali sambutannya, Jokowi menyinggung soal latar belakang panggung yang berubah jadi kuning ketika Airlangga membacakan laporan sebelum dirinya ke podium.

"Tadi saya melihat waktu Bapak Ketua Kadin (Arsjad Rasjid) naik ke panggung fotonya bagus. Keluar lagi yang kedua saat Pak Menteri BPN (Hadi Tjahjanto) berada di podium juga sama, fotonya ganteng karena berkumis," kata Jokowi, Rabu.

"Kemudian Pak Menko Perekonomian (Airlangga Hartarto), Ketua KPPIP (Wahyu Utomo), naik ke panggung background-nya langsung ganti kuning," kata Jokowi disambut tawa dan tepuk tangan hadirin.

Jokowi mengaku awalnya heran mengapa latar belakang panggung berubah menjadi kuning ketika Airlangga naik panggung.

Namun demikian, lama kelamaan ia sadar background itu bisa jadi menandakan bahwa Airlangga adalah ketua umum Partai Golkar yang identik dengan warna kuning.

Jokowi mengatakan, hal itu biasa terjadi karena saat ini sudah memasuki tahun politik menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

"Saya awal-awal belum menangkap, ini kok kuning terus background-nya. Saya baru (sadar), oh ini sudah tahun politik, untuk menunjukkan bahwa beliau itu ketua Golkar gitu lho," ujar Jokowi.

Pernyataan Jokowi ini kembali disambut dengan tepuk tangan dan tawa hadirin.

"Kalau saya blak-blakan lah maunya biar Bapak Ibu tahu bahwa Pak Airlangga itu ketua Golkar," kata dia lagi.

https://nasional.kompas.com/read/2023/09/13/20232131/candai-airlangga-jokowi-naik-panggung-background-langsung-kuning

Terkini Lainnya

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke