Salin Artikel

Tanggal 7 September Memperingati Hari Apa?

KOMPAS.com – Tanggal 7 September 2023 jatuh pada hari Kamis. Tanggal ini diperingati sebagai Hari Udara Bersih Internasional.

Selain itu, terdapat pula peringatan dan perayaan lain pada hari ini. Berikut beberapa peringatan yang jatuh pada 7 September 2023.

Hari Udara Bersih Internasional

Setiap tanggal 7 September diperingati sebagai Hari Udara Bersih Internasional. 

Polusi udara masih menjadi masalah. Khususnya untuk Indonesia tepatnya di wilayah Jakarta dan sekitarnya. 

Seperti kita tahu saat ini tingkat pencemaran udara di wilayah Jakarta dan sekitarnya sangat buruk. Mungkin dengan adanya hari ini bisa menjadi perhatian yang lebih serius bagi semua pihak. 

Hari Udara Bersih Internasional baru ada sejak 2019. Melansir dari situs resmi PBB, tema untuk tahun 2023 yakni “Bersama untuk Udara Bersih”.

Tema ini dipilih agar perlunya kemitraan dan kerjasama yang lebih kuat daris emua pihak sebagai tanggung jawab bersama untuk mengatasi polusi udara.

Data mencatat bahwa pada tahun 2016 saja terdapat perkiraan 6,5 juta kematian dini di seluruh dunia disebabkan oleh polusi udara dalam dan luar ruangan.

Adapun target Negara-negara Anggota PBB yakni  mengurangi secara signifikan jumlah kematian dan penyakit akibat bahan kimia berbahaya serta polusi dan kontaminasi udara, air dan tanah pada tahun 2030, serta memberikan perhatian khusus terhadap kualitas udara dan pengelolaan limbah kota dan lainnya pada tahun 2030.

Hari Kemerdekaan Brazil

Brazil meraih kemerdekaannya pada 7 Spetember 1822.

Brazil memiliki histori yang panjang dalam meraih kemerdekaannya. Sebelum kedatangan bangsa Eropa, Brazil dihuni oleh suku-suku Zaman Batu.

Hingga pada tahun 1500, Brazil kedatangan bangsa Portugis dan kemudian diklaim oleh Pedro Álvares Cabral sebagai koloni Portugal.

Pada tahun 1532, São Vicente didirikan sebagai pemukiman permanen Portugis pertama dan, pada tahun 1549, Salvador dinyatakan sebagai ibu kota pertama Brasil.

Sejak tahun 1808, raja Portugis memerintah kerajaannya yang luas dari Rio de Janeiro. Setelah Perang Kemerdekaan berakhir, Brasil mendeklarasikan kemerdekaannya dan tidak lagi menjadi koloni Portugis pada tahun 1822.

Hingga tahun 1831, Pedro I memerintah, menyerahkan tahtanya kepada putranya yang berusia lima tahun, Pedro II.

Pemberontakan bertahun-tahun terjadi setelahnya. Setelah kudeta militer pada tahun 1889, Republik Brasil didirikan dan Pedro II diusir. Wilayah ini berganti nama menjadi Republik Amerika Serikat Brasil dan diubah namanya lagi menjadi Republik Federasi Brasil pada tahun 1967.

Hari Penyuka Bir Nasional

Amerika Serikat memiliki satu hari yang dikhususkan pada para penyuka Bir. Hari itu dinamai National Beer Lovers Day. 

Tidak diketahui bagaimana asal-usul adanya hari ini. Namun yang pasti hari ini dirayakan begitu antusias oleh sesama pecinta bir. 

Bir dan proses pembuatan bir sudah ada sejak zaman kuno dalam budaya di seluruh dunia. Pembuatan bir memiliki tradisi yang kaya, seringkali memerlukan pelatihan dan pengalaman bertahun-tahun dalam perdagangannya. 

Adapun cara merayakannya bisa dengan minum bir bersama teman-teman atau keluarga. 

https://nasional.kompas.com/read/2023/09/06/10340071/tanggal-7-september-memperingati-hari-apa-

Terkini Lainnya

Hasto PDI-P: Banteng Boleh Terluka, tapi Harus Tahan Banting

Hasto PDI-P: Banteng Boleh Terluka, tapi Harus Tahan Banting

Nasional
PDI-P Sentil Penunjukan Pansel Capim KPK: Banyak yang Kita Tak Tahu 'Track Record' Pemberantasan Korupsinya

PDI-P Sentil Penunjukan Pansel Capim KPK: Banyak yang Kita Tak Tahu "Track Record" Pemberantasan Korupsinya

Nasional
Respons Putusan MA, Demokrat: Bisa Ikut Pilkada Belum Tentu Menang

Respons Putusan MA, Demokrat: Bisa Ikut Pilkada Belum Tentu Menang

Nasional
Blok Rokan Jadi Penghasil Migas Terbesar Se-Indonesia, Jokowi Berikan Apresiasi

Blok Rokan Jadi Penghasil Migas Terbesar Se-Indonesia, Jokowi Berikan Apresiasi

Nasional
Tiru India, Pemerintah Siapkan PP Mudahkan Diaspora Balik ke Indonesia

Tiru India, Pemerintah Siapkan PP Mudahkan Diaspora Balik ke Indonesia

Nasional
Menpan-RB Dorong Kantor Perwakilan RI Terapkan Pelayanan Publik Terintegrasi

Menpan-RB Dorong Kantor Perwakilan RI Terapkan Pelayanan Publik Terintegrasi

Nasional
Putusan MA soal Usia Calon Kepala Daerah Dinilai Beri Karpet Merah Dinasti Jokowi

Putusan MA soal Usia Calon Kepala Daerah Dinilai Beri Karpet Merah Dinasti Jokowi

Nasional
Kunjungi Kantor Pusat DEC di China, Puan Tekankan Pentingnya Peningkatan Kerja Sama Antarnegara 

Kunjungi Kantor Pusat DEC di China, Puan Tekankan Pentingnya Peningkatan Kerja Sama Antarnegara 

Nasional
Isnaq Rozaq, Peternak Termuda DD Farm Jateng yang Tekun Gapai Mimpi Jadi Musisi

Isnaq Rozaq, Peternak Termuda DD Farm Jateng yang Tekun Gapai Mimpi Jadi Musisi

Nasional
Prabowo Bertemu PM Baru Singapura, Janji Lanjutkan Kerja Sama Bilateral

Prabowo Bertemu PM Baru Singapura, Janji Lanjutkan Kerja Sama Bilateral

Nasional
PDI-P Pertimbangkan Usung Anies di Jakarta jika Diusulkan Akar Rumput

PDI-P Pertimbangkan Usung Anies di Jakarta jika Diusulkan Akar Rumput

Nasional
Sempat Tidak Fit, Megawati Sapa Warga di Kantor PDI-P Ende

Sempat Tidak Fit, Megawati Sapa Warga di Kantor PDI-P Ende

Nasional
Sentil Projo, PDI-P: Pemimpin Partai Lahir dari Kaderisasi, Bukan Berupaya Perpanjang Kekuasaan

Sentil Projo, PDI-P: Pemimpin Partai Lahir dari Kaderisasi, Bukan Berupaya Perpanjang Kekuasaan

Nasional
PDI-P Ingatkan GP Ansor: Spirit NU untuk Merah Putih, Bukan Keluarga

PDI-P Ingatkan GP Ansor: Spirit NU untuk Merah Putih, Bukan Keluarga

Nasional
Profil Thomas Djiwandono, Ponakan Prabowo yang Dikenalkan Sri Mulyani ke Publik

Profil Thomas Djiwandono, Ponakan Prabowo yang Dikenalkan Sri Mulyani ke Publik

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke