Salin Artikel

Manfaatkan Hidroponik hingga Panel Surya, Desa Wisata Danau Shuji Lembak Kini Lebih Mandiri

KOMPAS.com - Pertamina Hulu Energi (PHE) Subholding Upstream melalui Pertamina EP Prabumulih Field memberdayakan masyarakat di Desa Wisata Danau Shuji Lembak, Kecamatan Lembak, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan.

Pemberdayaan dilakukan melalui program Desa Energi Berdikari (DEB). Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL), program ini menghadirkan pemanfaatan hidroponik serta sistem kelistrikan di Danau Shuji guna mendukung peningkatan perekonomian masyarakat setempat.

Head of Comrel and CID Pertamina Hulu Rokan Zona 4 Tuti Dwi Patmayanti mengatakan, program DEB diharapkan dapat memberikan dukungan dalam pemulihan ekonomi dan peningkatan akses energi bersih bagi masyarakat, terutama bagi 271 kepala keluarga (KK) di Desa Lembak yang terdampak pandemi Covid-19.

Selain itu, program itu juga ditujukan untuk mengatasi permasalahan lingkungan, seperti timbulan 572 ton sampah yang menumpuk di area Danau Shuji serta 200 hektare insiden kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Adapun karhutla di Desa Lembak turut menghanguskan kebun karet dan menyebabkan kabut asap di wilayah pemukiman warga dan desa wisata.

“Pandemi telah memberikan dampak yang cukup signifikan bagi sejumlah warga di Desa Lembak, terutama dari segi ekonomi dan kelestarian lingkungan. Melalui program ini, Pertamina berharap dapat mendukung masyarakat sekitar untuk kembali berdaya serta mencapai kemandirian energi dan ekonomi melalui upaya-upaya yang ramah lingkungan,” ucap Tuti dalam siaran persnya.

Selain pemanfaatan hidroponik dan sistem kelistrikan wisata di Danau Shuji, Pertamina juga melakukan pemasangan panel surya berkapasitas 8,72 watt-peak (Wp) yang dapat menghasilkan energi sebesar 11.232 watt-hour (Wh) per tahun.

Pemanfaatan energi surya itu diharapkan dapat mengurangi emisi karbon hingga 11.336 kgCO2eq per tahun dan memberikan penghematan biaya listrik hingga Rp 16 juta per tahun.

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Fadjar Djoko Santoso mengatakan bahwa program DEB telah dilaksanakan sejak 2019.

Hingga saat ini, sebanyak 52 desa di seluruh Indonesia mendapatkan pemberdayaan melalui program DEB.

Secara total, program ini telah memberikan manfaat dengan menghasilkan 143.250 Wp energi pembangkit listrik tenaga surya (PLTS), 605.000 m3 per tahun energi gas metana dan biogas, 16.500 Wp energi dari gabungan PLTS dan pembangkit listrik tenaga angin, 8.000 watt energi microhydro, dan 6.500 liter per tahun biodiesel, serta pengurangan dampak emisi sebesar 565.896 tonCo2eq per tahun.

“Dari sisi perekonomian, program ini secara nasional memberikan dampak bagi 3.061 KK dengan total multiplier effect sebesar manfaat Rp 1,8 miliar per tahun,” ujar Fadjar.

Program DEB juga sejalan dengan Sustainable Development Goals (SDGs) poin 7 "Energi Bersih dan Terjangkau", poin 8 "Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi", serta poin 13 "Penanganan Perubahan Iklim".

Selain itu, melalui program ini, Pertamina juga turut mendukung target pemerintah dalam mencapai emisi nol bersih (NZE) pada 2060.

https://nasional.kompas.com/read/2023/08/26/17520391/manfaatkan-hidroponik-hingga-panel-surya-desa-wisata-danau-shuji-lembak-kini

Terkini Lainnya

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke