Salin Artikel

BMKG Prediksi Dampak El Nino di Indonesia Tak Akan Separah di India hingga Korea Selatan

Oleh karena itu, dampak El Nino di Indonesia diprediksi tidak akan separah kondisi di berbagai negara seperti India, China, dan Vietnam.

"Memang kalau dilihat secara global, intensitas atau level El Nino di Indonesia ini relatif masih rendah. Kita diuntungkan masih punya laut. Karena ini fenomena global, jadi terjadinya tidak hanya di Indonesia tapi juga di negara-negara lain. Misalnya India, Thailand, Vietnam itu juga terdampak," ujar Dwikorita di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (9/8/2023).

"Kami kan juga membandingkan dampak ini dengan negara-negara lain. Kita ini kan levelnya paling rendah sehingga di negara lain itu akan lebih parah lagi," katanya lagi.

Hanya saja, Dwikorita tetap mengingatkan soal ketahanan pangan yang harus dijaga untuk menghadapi dampak El Nino.

"Yang jelas kalau dari perhitungan ini kan dasarnya menghitung anomali suhu muka air laut, lalu dihitung dalam indeks atau anomali. Di Indonesia ini relatif paling lemah. Negara-negara lain ini levelnya lebih tinggi," ujar Dwikorita.

"Nah, kalau membayangkan Indonesia akan seperti apa. Kurang lebih akan seperti kekeringan di tahun 2019. Ya 2018, 2019. Ya seperti itu kurang lebih tapi tidak separah di tahun 2015. Saat itu kan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) sangat luas ya. Jadi (seperti) 2019 itu kurang lebih yang akan kita alami," katanya menjelaskan.

Meski demikian, Dwikorita juga mengakui bahwa potensi terjadinya karhutla pada tahun ini tetap ada.

Namun, antisipasi pemerintah sudah dilakukan sejak dini dengan menyiapkan penanganan langsung jika kebakaran terjadi.

"Insya Allah meski secara alamiah potensinya kurang lebih seperti tahun 2019, tetapi semoga dengan kesiapan yang lebih, semoga tidak separah 2019," ujarnya.

Sebelumnya, Dwikorita mengatakan bahwa puncak El Nino akan terjadi sekitar bulan Oktober-November.

Kemudian, puncak musim kemarau 2023 akan terjadi sekitar Agustus hingga September.

Meski demikian, Dwikorita mengatakan, puncak El Nino untuk sebagian wilayah Indonesia masih cukup kuat sampai akhir November dan awal Desember 2023.

Misalnya, di daerah Nusa Tenggara. Kondisi tersebut menurutnya disebabkan musim hujan yang datang terlambat.

https://nasional.kompas.com/read/2023/08/11/12464121/bmkg-prediksi-dampak-el-nino-di-indonesia-tak-akan-separah-di-india-hingga

Terkini Lainnya

Penjelasan Habiburokhman soal Adanya Anggota DPR Main Judi 'Online'

Penjelasan Habiburokhman soal Adanya Anggota DPR Main Judi "Online"

Nasional
Airlangga Sebut Kemenko Perekonomian Pindah ke IKN jika Kantornya Sudah Siap

Airlangga Sebut Kemenko Perekonomian Pindah ke IKN jika Kantornya Sudah Siap

Nasional
Jemaah Haji Sambut Gembira Saat Hujan Turun di Mekkah, di Tengah Peringatan Cuaca Panas

Jemaah Haji Sambut Gembira Saat Hujan Turun di Mekkah, di Tengah Peringatan Cuaca Panas

Nasional
PPP Pastikan Agenda Muktamar untuk Pergantian Pemimpin Berlangsung Tahun 2025

PPP Pastikan Agenda Muktamar untuk Pergantian Pemimpin Berlangsung Tahun 2025

Nasional
Jemaah Haji dengan Risiko Tinggi dan Lansia Diimbau Badal Lontar Jumrah

Jemaah Haji dengan Risiko Tinggi dan Lansia Diimbau Badal Lontar Jumrah

Nasional
Idul Adha, Puan Maharani: Tingkatkan Kepedulian dan Gotong Royong

Idul Adha, Puan Maharani: Tingkatkan Kepedulian dan Gotong Royong

Nasional
Timwas Haji DPR: Tenda Jemaah Haji Indonesia Tidak Sesuai Maktab, Banyak yang Terusir

Timwas Haji DPR: Tenda Jemaah Haji Indonesia Tidak Sesuai Maktab, Banyak yang Terusir

Nasional
Sikap Golkar Ingin Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar Ketimbang Jakarta Dinilai Realistis

Sikap Golkar Ingin Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar Ketimbang Jakarta Dinilai Realistis

Nasional
Masalah Haji Terus Berulang, Timwas Haji DPR Usulkan Penbentukan Pansus

Masalah Haji Terus Berulang, Timwas Haji DPR Usulkan Penbentukan Pansus

Nasional
Cuaca Panas Ekstrem di Arab Saudi, Jemaah Haji Diimbau Tak Lontar Jumrah Sebelum Pukul 16.00

Cuaca Panas Ekstrem di Arab Saudi, Jemaah Haji Diimbau Tak Lontar Jumrah Sebelum Pukul 16.00

Nasional
Wapres Ma'ruf Dorong Kegiatan Kurban Terus Dijaga, Sebut Warga Non-Muslim Ikut Berkurban di Masjid Istiqlal

Wapres Ma'ruf Dorong Kegiatan Kurban Terus Dijaga, Sebut Warga Non-Muslim Ikut Berkurban di Masjid Istiqlal

Nasional
Semarak Perayaan Idul Adha 1445 H, DPC PDIP di 38 Daerah Jatim Sembelih Hewan Kurban

Semarak Perayaan Idul Adha 1445 H, DPC PDIP di 38 Daerah Jatim Sembelih Hewan Kurban

Nasional
Pelindo Petikemas Salurkan 215 Hewan Kurban untuk Masyarakat

Pelindo Petikemas Salurkan 215 Hewan Kurban untuk Masyarakat

Nasional
Gus Muhaimin: Timwas Haji DPR Sampaikan Penyelenggaraan Haji 2024 Alami Berbagai Masalah

Gus Muhaimin: Timwas Haji DPR Sampaikan Penyelenggaraan Haji 2024 Alami Berbagai Masalah

Nasional
DPD PDI-P Usulkan Nama Anies di Pilkada Jakarta, Ganjar: Seandainya Tidak Cocok, Tak Usah Dipaksakan

DPD PDI-P Usulkan Nama Anies di Pilkada Jakarta, Ganjar: Seandainya Tidak Cocok, Tak Usah Dipaksakan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke