Salin Artikel

Soal Pertemuan dengan Ganjar di Istana, Jokowi: Rapat mengenai Borobudur

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menjelaskan soal pertemuannya dengan bakal calon presiden (capres) dari PDI-P yang juga Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo di Istana Kepresidenan, Jakarta pada Selasa (13/6/2023).

Menurutnya pertemuan dengan Ganjar dalam rangka rapat soal penataan Kawasan Borobudur di Magelang, Jawa Tengah.

"Oh, kemarin rapat mengenai Borobudur. Borobudur mau kita revitalisasi. Kami ingin melakukan rehab total," ujar Jokowi saat memberikan keterangan pers di Kantor BPKP, Jakarta Timur, Rabu (14/6/2023).

"Sehingga perlu rapat dengan Gubernur Jawa Tengah, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), dan Bupati Magelang," lanjutnya.

Sementara itu, saat disinggung soal agenda makan malam dengan Ganjar di istana, Presiden menyatakan agenda itu sudah dilakukan pekan lalu.

"Oh, kalau makan malam itu minggu yang lalu," tambahnya.

Lalu, ketika ditanya apakah pertemuan dengan Ganjar juga membahas soal politik, Jokowi meminta wartawan menanyakan kepada Ganjar Pranowo sendiri maupun PDI-P.

"Tanyakan Pak Ganjar sama PDI-P," tuturnya.

Sebelumnya, Presiden Jokowi bertemu dengan bakal capres dari PDI-P yang juga Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Ganjar tidak menampik ketika ditanya apakah pertemuan tersebut juga dibahas soal politik.

Dia mengatakan selalu ada pembahasan politik ketika ia bertemu Presiden Jokowi.

“Selalu ada (pembahasan politik). Kalau saya bertemu pak Jokowi, selalu ada perbincangannya soal itu (politik),” ujar Ganjar dilansir dari rilis tim resminya, Selasa.

Dalam pertemuan itu, lanjut Ganjar, Jokowi juga menyampaikan soal adanya komunikasi antar beberapa partai.

Menurutnya, Presiden selalu memantau pergerakan itu setiap hari.

“Jadi saat pimpinan partai ketemu partai lain, beliau selalu memantau. Tadi beliau tanya saya, "Tahu berita itu (pertemuan antar pimpinan partai) tidak Pak Gub?", Saya jawab "Memantau Pak"," kata Ganjar.

"Kata beliau tadi, itu bagus untuk demokrasi di Indonesia. Ya selalu ada perbincangan politik kalau bertemu Pak Jokowi,” tambahnya.

Sementara itu, ditemui wartawan usai pertemuan, Ganjar menyatakan tidak bertemu secara empat mata dengan Jokowi.

"Oh (pembicaraan) banyak mata tadi," ujar Ganjar.

Adapun sebelumnya, Ganjar sempat mengunggah informasi bahwa dirinya bertemu Presiden Jokowi di Istana.

Unggahan itu disampaikannya di akun Instagram resminya @ganjar_pranowo.

"Bun @atikoh.s sampai setengah 6 jangan telepon dulu ya. Mau rapat di istana sama Pak Jokowi. Hehehe," demikian tulisnya seolah menginformasikan kepada istrinya, Siti Atikoh bahwa dia akan bertemu Kepala Negara.

Unggahan itu juga dilengkapi dengan foto Ganjar yang baru turun dari mobilnya dan akan masuk ke pintu Bali yang berada di bagian kanan depan Istana Merdeka.

https://nasional.kompas.com/read/2023/06/14/11590951/soal-pertemuan-dengan-ganjar-di-istana-jokowi-rapat-mengenai-borobudur

Terkini Lainnya

Gerindra: Prabowo Tak Berhalangan untuk Menemui Lawan Politik

Gerindra: Prabowo Tak Berhalangan untuk Menemui Lawan Politik

Nasional
Komisi I DPR Panggil Menkominfo dan BSSN Besok, Tuntut Penjelasan soal PDN Diserang

Komisi I DPR Panggil Menkominfo dan BSSN Besok, Tuntut Penjelasan soal PDN Diserang

Nasional
Satgas Pemberantasan Judi Online Tak Langsung Sasar Bandar, Prioritaskan Pencegahan

Satgas Pemberantasan Judi Online Tak Langsung Sasar Bandar, Prioritaskan Pencegahan

Nasional
Pendaftaran Capim dan Dewas KPK 2024-2929 Mulai Dibuka

Pendaftaran Capim dan Dewas KPK 2024-2929 Mulai Dibuka

Nasional
PKK sampai Karang Taruna Dilibatkan Buat Perangi Judi 'Online'

PKK sampai Karang Taruna Dilibatkan Buat Perangi Judi "Online"

Nasional
4 Bandar Besar Judi 'Online' di Dalam Negeri Sudah Terdeteksi

4 Bandar Besar Judi "Online" di Dalam Negeri Sudah Terdeteksi

Nasional
[POPULER NASIONAL] Pertemuan Presiden PKS dan Ketum Nasdem Sebelum Usung Sohibul | 3 Anak Yusril Jadi Petinggi PBB

[POPULER NASIONAL] Pertemuan Presiden PKS dan Ketum Nasdem Sebelum Usung Sohibul | 3 Anak Yusril Jadi Petinggi PBB

Nasional
Tanggal 29 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Belajar dari Peretasan PDN, Pemerintah Ingin Bangun Transformasi Digital yang Aman dan Kuat

Belajar dari Peretasan PDN, Pemerintah Ingin Bangun Transformasi Digital yang Aman dan Kuat

Nasional
Perubahan Konstruksi Tol MBZ dari Beton ke Baja Disebut Disetujui Menteri PUPR

Perubahan Konstruksi Tol MBZ dari Beton ke Baja Disebut Disetujui Menteri PUPR

Nasional
Ketua RT di Kasus 'Vina Cirebon' Dilaporkan ke Bareskrim Terkait Dugaan Keterangan Palsu

Ketua RT di Kasus "Vina Cirebon" Dilaporkan ke Bareskrim Terkait Dugaan Keterangan Palsu

Nasional
Kongkalikong Pengadaan Truk, Eks Sestama Basarnas Jadi Tersangka

Kongkalikong Pengadaan Truk, Eks Sestama Basarnas Jadi Tersangka

Nasional
PKS Klaim Ridwan Kamil Ajak Berkoalisi di Pilkada Jabar

PKS Klaim Ridwan Kamil Ajak Berkoalisi di Pilkada Jabar

Nasional
Eks Pejabat Basarnas Pakai Uang Korupsi Rp 2,5 M untuk Beli Ikan Hias dan Kebutuhan Pribadi

Eks Pejabat Basarnas Pakai Uang Korupsi Rp 2,5 M untuk Beli Ikan Hias dan Kebutuhan Pribadi

Nasional
Penyerang PDN Minta Tebusan Rp 131 Miliar, Wamenkominfo: Kita Tidak Gampang Ditakut-takuti

Penyerang PDN Minta Tebusan Rp 131 Miliar, Wamenkominfo: Kita Tidak Gampang Ditakut-takuti

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke