Salin Artikel

Survei Litbang "Kompas": Citra Positif KPU-Bawaslu Meningkat Jelang Pemilu 2024

Berdasarkan hasil survei, citra KPU dan Bawaslu berada di peringkat ketiga dan keempat dari 12 lembaga yang disurvei.

"Citra KPU di urutan ke-3 dan Bawaslu ke-4. Adapun urutan pertama ditempati TNI dan urutan kedua pemerintah daerah," tulis Litbang Kompas, dikutip dari Harian Kompas edisi Senin (22/5/2023).

Survei menunjukkan, 67 persen responden menilai citra KPU baik. Sedangkan 11 persen menjawab buruk dan 23 persen tidak tahu.

Angka tersebut meningkat dibandingkan survei sebelumnya pada Januari 2023. Saat itu, 62 persen responden menilai citra KPU baik.

Sementara itu, ada 65 persen responden menilai baik citra Bawaslu, 10 persen menilai buruk, dan 25 persen menjawab tidak tidak tahu.

Capaian Bawaslu ini juga meningkat dibandingkan dengan survei sebelumnya yang berada di angka 62 persen.

Survei Litbang Kompas ini dilakukan secara tatap muka pada 29 April-10 Mei 2023.

Sebanyak 1.200 responden dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 30 provinsi Indonesia.

Survei ini memiliki tingkat kepercayaan 95 persen, dengan margin of error lebih kurang 2,83 persen.

Diketahui, di tahun politik ini, kinerja KPU dan Bawaslu termasuk yang akan banyak disorot oleh publik.

Oleh karenanya, menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) pada 2024, kinerja dua lembaga itu harus tetap profesional, independen, dan transparan.

https://nasional.kompas.com/read/2023/05/22/08184001/survei-litbang-kompas-citra-positif-kpu-bawaslu-meningkat-jelang-pemilu-2024

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke