Salin Artikel

Prabowo Kembali Bertemu Gibran, Pertanda Dapat Dukungan Jokowi?

JAKARTA, KOMPAS.com - Pertemuan antara Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pada Jumat (19/5/2023) pekan lalu dinilai menjadi sinyal dukungan politik dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjelang pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

"Pertemuan Prabowo dengan para anggota keluarga presiden tersebut seakan semakin menegaskan pesan dukungan moril dari keluarga besar Presiden terhadap Prabowo sebagai bakal calon presiden dala pemilihan presiden tahun 2024," kata peneliti Indikator Politik Indonesia, Bawono Kumoro, dalam keterangannya seperti dikutip pada Senin (22/5/2023).

Prabowo diusung sebagai bakal calon presiden 2024 melalui Koalisi Kebangkitan untuk Indonesia Raya (KKIR). KKIR saat ini beranggotakan Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Meski Gibran membantah pertemuan dengan Prabowo hanya sebatas makan malam dan tak membahas persoalan politik, tetapi diyakini bukan berarti tidak mempunyai makna secara politis.

"Sebagai anak Presiden Joko Widodo sangat mungkin sebelum pertemuan itu dilakukan Gibran sudah komunikasi dengan Presiden Joko Widodo," ujar Bawono.

Pada berbagai kesempatan, kata Bawono, interaksi antara Prabowo dan para anggota keluarga Presiden Joko Widodo cukup sering terjadi.

"Seperti di bulan Januari lalu Prabowo bertemu dan melakukan komunikasi intens dengan dua anggota keluarga Presiden. Saat itu Prabowo bertemu dan berdiskusi secara intens dengan Gibran dan (Wali Kota Medan) Bobbi Nasution," ucap Bawono.

Bawono menilai hal itu menggambarkan kedekatan emosional antara Prabowo dan keluarga besar Presiden Joko Widodo.

Bahkan menurut Bawono, sejumlah pertemuan antara Prabowo dengan anggota keluarga Presiden adalah sebuah pertanda kemungkinan besar Jokowi memang berbeda pandangan dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) yang menjadi tempatnya bernaung sebagai kader partai politik.

https://nasional.kompas.com/read/2023/05/22/06000051/prabowo-kembali-bertemu-gibran-pertanda-dapat-dukungan-jokowi-

Terkini Lainnya

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPGĀ 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke