Salin Artikel

Usai Tinjau Beberapa Lokasi, Kapolri Pastikan Pelaksanaan Ibadah Natal Aman

JAKARTA, KOMPAS.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar perayaan Natal dan Tahun Baru 2023 harus berjalan lancar dan aman.

Hal tersebut disampaikan Listyo saat meninjau malam ibadah Natal di Gereja Protestan Indonesia Barat (GPIB) Immanuel Jakarta Pusat bersama Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Sabtu (24/12/2022).

"Menambahkan apa yang telah disampaikan oleh bapak panglima, sesuai dengan arahan bapak Presiden bahwa pelaksanaan Nataru kali ini harus berjalan dengan aman dan lancar," kata Listyo.

Oleh karenanya, Polri bersama TNI menggelar apel pasukan Operasi Lilin pada Kamis (22/12/2022) kemarin, sebagai bentuk tindak lanjut atas arahan Presiden.

Tujuannya, untuk memastikan agar aktivitas pengamanan di tempat-tempat ibadah, khususnya tempat ibadah umat Kristiani, berjalan dengan baik.

Listyo turut memastikan bahwa kegiatan ibadah malam Natal berjalan dengan aman dan lancar, usai meninjau beberapa lokasi tempat ibadah.

Ia bersyukur dalam pengamanan kali ini, Polri dan TNI dibantu oleh organisasi masyarakat, khususnya mereka yang berasal dari Banser Nahdlatul Ulama dan Kokam Muhammadiyah.

"Tadi (setelah peninjauan) saya kira seluruh jajaran bersama-sama TNI dan Polri telah menggelar pasukan untuk memastikan agar seluruh kegiatan ibadah yang telah dilaksanakan dapat berjalan dengan aman dan lancar dan Alhamdulillah, Puji Tuhan, tidak hanya TNI dan Polri saja namun ormas juga ikut terlibat dalam kegiatan pengamanan," ucap Listyo.

Panglima TNI Yudo Margono menambahkan, TNI bersama Polri akan menjamin keamanan perayaan Natal agar ibadah umat Kristiani bisa berjalan dengan baik dan aman.

Dia mengatakan pasukan TNI bersama Polri sudah melaksanakan pengamanan khususnya di tempat-tempat pelaksanaan ibadah Natal.

"Sejak kemarin, tadi pagi dan selanjutnya akan melaksanakan pengamanan khususnya di gereja-gereja dan di tempat-tempat umum yang akan dilanjut ke pelaksanaan tahun baru sehingga pengamanan dapat kita jamin, sehingga masyarakat kita bisa melaksanakan ibadah dengan baik aman dan lancar," ujar Yudo.

https://nasional.kompas.com/read/2022/12/24/23494031/usai-tinjau-beberapa-lokasi-kapolri-pastikan-pelaksanaan-ibadah-natal-aman

Terkini Lainnya

Presiden Jokowi Bakal Resmikan Modeling Budidaya Ikan Nila Salin di Karawang Besok

Presiden Jokowi Bakal Resmikan Modeling Budidaya Ikan Nila Salin di Karawang Besok

Nasional
Di Forum MIKTA Meksiko, Puan Bahas Tantangan Ekonomi Global hingga Persoalan Migran

Di Forum MIKTA Meksiko, Puan Bahas Tantangan Ekonomi Global hingga Persoalan Migran

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi Kabinet ke Megawati, Pengamat: Itu Hak Presiden, Wapres Hanya Ban Serep

Gibran Ingin Konsultasi Kabinet ke Megawati, Pengamat: Itu Hak Presiden, Wapres Hanya Ban Serep

Nasional
Prabowo Mau Bentuk 'Presidential Club', Pengamat: Kalau Diformalkan, Berapa Lagi Uang Negara Dipakai?

Prabowo Mau Bentuk "Presidential Club", Pengamat: Kalau Diformalkan, Berapa Lagi Uang Negara Dipakai?

Nasional
Hadiri MIKTA Speakers’ Consultation Ke-10 di Meksiko, Puan: Kepemimpinan Perempuan adalah Kunci Kemajuan Negara

Hadiri MIKTA Speakers’ Consultation Ke-10 di Meksiko, Puan: Kepemimpinan Perempuan adalah Kunci Kemajuan Negara

Nasional
Polri Usulkan Penambahan Atase Kepolisian di Beberapa Negara

Polri Usulkan Penambahan Atase Kepolisian di Beberapa Negara

Nasional
Kopasgat Kerahkan 24 Sniper dan Rudal Chiron Amankan World Water Forum di Bali

Kopasgat Kerahkan 24 Sniper dan Rudal Chiron Amankan World Water Forum di Bali

Nasional
Sentil Prabowo yang Mau Tambah Kementerian, JK: Itu Kabinet Politis, Bukan Kabinet Kerja

Sentil Prabowo yang Mau Tambah Kementerian, JK: Itu Kabinet Politis, Bukan Kabinet Kerja

Nasional
Jelang Hari Jadi Ke-731, Pemkot Surabaya Gelar Berbagai Atraksi Spektakuler

Jelang Hari Jadi Ke-731, Pemkot Surabaya Gelar Berbagai Atraksi Spektakuler

BrandzView
Resmi Ditahan, Gus Muhdlor Punya Harta Rp 4,7 Miliar

Resmi Ditahan, Gus Muhdlor Punya Harta Rp 4,7 Miliar

Nasional
KPK Sebut Gus Muhdlor Terima Uang Korupsi Lewat Sopirnya

KPK Sebut Gus Muhdlor Terima Uang Korupsi Lewat Sopirnya

Nasional
Polri Tangkap 142 Tersangka hingga Blokir 2.862 Situs Judi Online

Polri Tangkap 142 Tersangka hingga Blokir 2.862 Situs Judi Online

Nasional
Cuaca di Arab Sangat Panas, Ma'ruf Amin: Jangan Sampai Jemaah Haji Meninggal Kepanasan

Cuaca di Arab Sangat Panas, Ma'ruf Amin: Jangan Sampai Jemaah Haji Meninggal Kepanasan

Nasional
Prabowo Diminta Hindari Kepentingan Bagi-bagi Kursi, Jika Tambah Jumlah Kementerian

Prabowo Diminta Hindari Kepentingan Bagi-bagi Kursi, Jika Tambah Jumlah Kementerian

Nasional
Ada Wacana Duet dengan Ahok di Pilkada DKI, Anies: Memutuskan Saja Belum

Ada Wacana Duet dengan Ahok di Pilkada DKI, Anies: Memutuskan Saja Belum

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke