Salin Artikel

Panglima Ungkap TNI AL Akan Latihan Bersama dengan Jet Tempur Siluman F-35 AS

JAKARTA, KOMPAS.com - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa mengungkapkan TNI Angkatan Laut akan menggelar latihan bersama Unites States Navy bertajuk Cooperation Afloat Readiness and Training (CARAT) pada November 2022.

Rencananya, US Navy akan mengerahkan jet tempur siluman F-35 dalam latihan ini.

“Tahun ini saja kita ada dua kalau tidak salah Angkatan Laut. Satu, latihan bersama CARAT, November kira-kira, itu dengan Amerika Serikat,” kata Andika saat memberikan sambutan dalam pameran Naval Expo di Balai Samudera, Jakarta, Minggu (11/9/2022).

Menurut Andika, latihan ini akan sangat bersejarah bagi TNI AL. Sebab, agenda tersebut akan menjadi kali pertama bagi TNI AL merasakan latihan bersama jet tempur siluman F-35.

“Karena apa, karena untuk pertama kalinya, latihan ini mengerahkan kapal amphibious. Berarti yang lebih besar dari fregat, tapi juga dengan pesawat tempur F-35 Stealth pertama kali dalam sejarah,” ujar mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) tersebut.

Andika pun meminta agar Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono memanfaatkan betul momentum latihan ini.

Ia juga mengingatkan supaya TNI AL tidak hanya menerjunkan prajurit senior, tetapi juga prajurit generasi baru, agar mendapatkan pengalaman latihan.

“Generasi junior, generasi yang senior semuanya diikutkan supaya tidak menghilang begitu saja. Generasi pendahulu sebelum dan saat ini belum ada yang mengalami itu,” imbuh Andika.

https://nasional.kompas.com/read/2022/09/12/09453971/panglima-ungkap-tni-al-akan-latihan-bersama-dengan-jet-tempur-siluman-f-35

Terkini Lainnya

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Nasional
Tak Cemas Lawan Kandidat Lain pada Pilkada Jatim, Khofifah: Kenapa Khawatir?

Tak Cemas Lawan Kandidat Lain pada Pilkada Jatim, Khofifah: Kenapa Khawatir?

Nasional
Khofifah Tolak Tawaran Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Maju Pilkada Jatim

Khofifah Tolak Tawaran Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Maju Pilkada Jatim

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke