Salin Artikel

Jenis-jenis Migrasi Nasional

Migrasi dibedakan menjadi dua yaitu migrasi nasional dan internasional. Migrasi nasional adalah perpindahan penduduk dalam batas wilayah suatu negara.

Terdapat sejumlah jenis migrasi yang tergolong ke dalam migrasi nasional, yaitu:

Sirkulasi

Sirkulasi adalah perpindahan penduduk yang tidak menetap, tetapi ada yang memilih tinggal sementara waktu di daerah tujuan. Berdasarkan intensitas waktunya, sirkulasi dapat dibedakan menjadi beberapa jenis, yaitu:

Urbanisasi

Urbanisasi adalah perpindahan penduduk dari desa ke kota dalam satu pulau. Biasanya, urbanisasi sifatnya menetap sehingga akan mempengaruhi jumlah penduduk suatu kota yang dituju dan jumlah penduduk di desa yang ditinggalkan.

Urbanisasi didorong oleh sejumlah faktor, yaitu:

  • Tidak ada lapangan kerja yang memadai di luar sektor pertanian.
  • Lahan pertanian sempit.
  • Upah tenaga kerja yang rendah.
  • Sarana dan prasarana sosial terbatas.
  • Tidak cocok dengan pola kehidupan di desa.

Selain itu, urbanisasi juga dipengaruhi oleh sejumlah faktor penarik. Berikut faktor penarik urbanisasi:

  • Tersedianya banyak lapangan pekerjaan, baik sektor formal maupun informal.
  • Upah tenaga kerja yang lebih besar.
  • Sarana dan prasarana sosial memadai.

Ruralisasi

Ruralisasi adalah perpindahan penduduk dari kota ke desa. Ruralisasi merupakan kebalikan dari urbanisasi. Ruralisasi memiliki sejumlah faktor pendorong dan penarik.

Berikut faktor pendorong ruralisasi:

  • Merasa jenuh tinggal di kota.
  • Harga lahan di kota semakin mahal.
  • Keinginan memajukan desa atau daerah asal.
  • Merasa tidak mampu mengikuti dinamika kehidupan di kota.

Berikut faktor penarik ruralisasi:

Transmigrasi

Transmigrasi adalah perpindahan penduduk yang utamanya diselenggarakan oleh pemerintah dari daerah padat penduduk ke daerah yang belum padat penduduknya. Transmigrasi dibedakan menjadi beberapa jenis, yaitu:

  • Transmigrasi Umum: Transmigrasi yang dibiayai oleh pemerintah mulai dari daerah asal sampai ke daerah tujuan.
  • Transmigrasi Spontan: Transmigrasi yang dilakukan penduduk atas biaya, kesadaran, dan kemauan sendiri.
  • Transmigrasi Sektoral: Transmigrasi yang biayanya ditanggung bersama antara pemerintah daerah asal transmigran dengan daerah yang dituju oleh transmigran.
  • Transmigrasi Swakarsa: Transmigrasi yang seluruh pembiayaannya ditanggung oleh transmigran atau pihak lain yang bukan pemerintah.
  • Transmigrasi Khusus: Transmigrasi dalam rangka pembangunan proyek-proyek tertentu, seperti transmigrasi bedol desa di mana seluruh penduduk desa melakukan perpindahan. Faktor lain adalah daerah asal merupakan kawasan bencana alam, sehingga masyarakat harus dipindahkan.

Referensi

  • Nurmawati, Made. 2016. Migrasi dan Kewarganegaraan. Bali: Fakultas Hukum Universitas Udayana
  • Soetoprawiro, Koerniatmanto. 1993. Hukum Kewarganegaraan dan Keimigrasian. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama

https://nasional.kompas.com/read/2022/04/28/01000041/jenis-jenis-migrasi-nasional

Terkini Lainnya

Imigrasi Berupaya Pulihkan Layanan Pakai 'Back Up' PDN Kominfo di Batam

Imigrasi Berupaya Pulihkan Layanan Pakai "Back Up" PDN Kominfo di Batam

Nasional
Ada Erick Thohir pada Pertemuan Prabowo dan Ketum Parpol KIM, Begini Penjelasan Airlangga

Ada Erick Thohir pada Pertemuan Prabowo dan Ketum Parpol KIM, Begini Penjelasan Airlangga

Nasional
Psikolog Forensik: Laporan Visum Sebut Vina dan Eky Mati Tak Wajar, Tak Disebut Korban Pembunuhan

Psikolog Forensik: Laporan Visum Sebut Vina dan Eky Mati Tak Wajar, Tak Disebut Korban Pembunuhan

Nasional
Bamsoet Janji Bakal Hadir pada Sidang Lanjutan MKD soal Isu Amendemen

Bamsoet Janji Bakal Hadir pada Sidang Lanjutan MKD soal Isu Amendemen

Nasional
Calon Penumpang Pesawat Diminta Datang 3 Jam Lebih Awal ke Bandara Imbas Sistem Imigrasi Alami Gangguan

Calon Penumpang Pesawat Diminta Datang 3 Jam Lebih Awal ke Bandara Imbas Sistem Imigrasi Alami Gangguan

Nasional
KY Sebut Tak Terdampak Ganguan PDN

KY Sebut Tak Terdampak Ganguan PDN

Nasional
Prabowo Kumpulkan Ketum Parpol KIM Plus Erick Thohir di Kemenhan, Bahas Apa?

Prabowo Kumpulkan Ketum Parpol KIM Plus Erick Thohir di Kemenhan, Bahas Apa?

Nasional
Polri Hormati Langkah Pihak Pegi Setiawan Ajukan Praperadilan

Polri Hormati Langkah Pihak Pegi Setiawan Ajukan Praperadilan

Nasional
Prabowo Mangkir Panggilan PTUN soal Gugatan Bintang 4, Pilih Hadiri Penyematan Bintang Bhayangkara Utama Polri

Prabowo Mangkir Panggilan PTUN soal Gugatan Bintang 4, Pilih Hadiri Penyematan Bintang Bhayangkara Utama Polri

Nasional
Respons Gerindra dan PAN Saat Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta Menurun

Respons Gerindra dan PAN Saat Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta Menurun

Nasional
Gerindra Tak Paksakan Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jakarta

Gerindra Tak Paksakan Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jakarta

Nasional
Rangkaian Puncak Haji Berakhir, 295 Jemaah Dibadalkan

Rangkaian Puncak Haji Berakhir, 295 Jemaah Dibadalkan

Nasional
Gerindra: Memang Anies Sudah 'Fix' Maju di Jakarta? Enggak Juga

Gerindra: Memang Anies Sudah "Fix" Maju di Jakarta? Enggak Juga

Nasional
Alasan Polri Beri Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama ke Prabowo: Berjasa Besar

Alasan Polri Beri Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama ke Prabowo: Berjasa Besar

Nasional
Kuota Tambahan Haji Reguler Dialihkan ke Haji Plus, Gus Muhaimin: Mencederai Rasa Keadilan

Kuota Tambahan Haji Reguler Dialihkan ke Haji Plus, Gus Muhaimin: Mencederai Rasa Keadilan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke