Salin Artikel

Outfit yang Dikenakan Jokowi Saat Jajal Sirkuit Mandalika Buatan Anak Bangsa, Segini Harganya

JAKARTA, KOMPAS.com - Penampilan Presiden Joko Widodo saat menjajal Sirkuit Mandalika di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (12/11/2021) mendapat sorotan publik.

Saat menunggangi motor balapnya, Jokowi terlihat mengenakan outfit nyentrik. Bagai pebalap betulan, Presiden memakai jaket, helm, hingga sarung tangan.

Melalui akun Twitter dan Instagram resminya, @jokowi, Minggu (14/11/2021), Presiden menyampaikan bahwa outfit yang ia kenakan seluruhnya buatan anak negeri.

"Saya menjajal Sirkuit Mandalika sepenuhnya dengan dukungan produk dalam negeri. Helm, jaket, celana,sarung tangan, sampai sepatu yang saya gunakan adalah karya tangan-tangan terampil anak bangsa," tulis Jokowi.

"Nyaman dipakai serta aman untuk digunakan. Dan cukup bergaya, bukan?" lanjutnya.

Kompas.com kemudian menelusuri rincian outfit yang dikenakan Jokowi, termasuk harga yang dicantumkan pada toko resmi dan e-commerce. Berikut hasilnya:

1. Jaket

Jaket motor yang dikenakan Jokowi bermerek Rabbit & Wheels. Jaket yang didominasi warna hitam dengan sedikit aksen putih itu dibuat di Bandung, Jawa Barat.

Pada toko online resmi Rabbit & Wheels, tercantum harga jaket seperti yang dikenakan Jokowi Rp 1.465.000.

2. Helm

Helm yang dikenakan Jokowi juga buatan Bandung. Helm warna hitam itu bermerek RSV Helmet tipe RSV half face SV300.

Dilihat pada toko online resmi RSV Helmet, tipe helm yang dikenakan Jokowi dibanderol dengan harga Rp 610.000.

3. Sepatu

Sepatu Jokowi rupanya juga dibuat di Bandung. Sepatu itu dibuat oleh Nah Project tipe YAS Flexknit 3.0 Carbon Black warna hitam dengan sedikit aksen putih.

Harga yang tercantum pada toko online resmi Nah Project yakni Rp 415.000.


4. Celana

Celana motor Presiden dibuat di Cimahi, Jawa Barat, bermerek Continmoto tipe "Osiris Riding Pants". Celana tersebut berwarna hitam dengan sedikit corak putih.

Pada situs online resmi Continmoto celana yang serupa dengan yang dikenakan Jokowi dibanderol dengan harga Rp 855.000.

5. Sarung tangan

Sementara, sarung tangan Jokowi dibuat di Tangerang, Banten, dengan merek Bellissimo.

Dilihat dari salah satu toko online di e-commerce, harga sarung tangan tersebut sebesar Rp 375.000.

Jika ditotal, harga outfit yang dikenakan Kepala Negara saat menjajal Sirkuit Mandalika yakni mencapai Rp 3.720.000.

Adapun selain menjajal lintasan, Jokowi juga meresmikan Sirkuit Mandalika pada Jumat lalu.

Sebagaimana diketahui, Sirkuit Mandalika akan dijadikan tempat penyelenggaraan World Superbike pada 19-21 November 2021.

World Superbike merupakan ajang balap motor pendahuluan sebelum MotoGP. Adapun MotoGP rencananya digelar di lokasi yang sama pada Maret 2022.

Presiden Jokowi pun telah menginstruksikan jajarannya untuk menggelar World Superbike dengan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 yang ketat.

https://nasional.kompas.com/read/2021/11/14/18184421/outfit-yang-dikenakan-jokowi-saat-jajal-sirkuit-mandalika-buatan-anak-bangsa

Terkini Lainnya

Viral Pengiriman Peti Jenazah Dipungut Bea Masuk, Ini Klarifikasi Bea Cukai

Viral Pengiriman Peti Jenazah Dipungut Bea Masuk, Ini Klarifikasi Bea Cukai

Nasional
Pemilihan Calon Pimpinan KPK yang Berintegritas Jadi Kesempatan Jokowi Tinggalkan Warisan Terakhir

Pemilihan Calon Pimpinan KPK yang Berintegritas Jadi Kesempatan Jokowi Tinggalkan Warisan Terakhir

Nasional
Saat 'Food Estate' Jegal Kementan Raih 'WTP', Uang Rp 5 Miliar Jadi Pelicin untuk Auditor BPK

Saat "Food Estate" Jegal Kementan Raih "WTP", Uang Rp 5 Miliar Jadi Pelicin untuk Auditor BPK

Nasional
Usai Prabowo Nyatakan Tak Mau Pemerintahannya Digangggu...

Usai Prabowo Nyatakan Tak Mau Pemerintahannya Digangggu...

Nasional
Kloter Pertama Jemaah Haji Berangkat, Menag: Luruskan Niat Jaga Kesehatan

Kloter Pertama Jemaah Haji Berangkat, Menag: Luruskan Niat Jaga Kesehatan

Nasional
Ketua KPU yang Tak Jera: Perlunya Pemberatan Hukuman

Ketua KPU yang Tak Jera: Perlunya Pemberatan Hukuman

Nasional
Nasib Pilkada

Nasib Pilkada

Nasional
Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

Nasional
Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

Nasional
Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

Nasional
Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem 'Mualaf Oposisi'

Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem "Mualaf Oposisi"

Nasional
Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi 'King Maker'

Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi "King Maker"

Nasional
Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

Nasional
Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke