Salin Artikel

Megawati: Jangan Sampai Karya Industri Kreatif Indonesia Diklaim Pihak Asing

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden RI kelima Megawati Soekarnoputri mengingatkan, agar karya-karya industri kreatif Indonesia jangan sampai diklaim oleh pihak asing.

Mega mengingatkan para pelaku industri kreatif agar memahami dasar hukum untuk melindungi karya mereka.

"Saudara-saudara para perajin, jangan sampai karya-karya tersebut lalu diklaim oleh pihak asing hanya karena keteledoran kita untuk memahami hukum," ujar Mega saat memberikan sambutan secara virtual dalam pergelaran Exotic Journey to Nusantara yang diadakan Kedutaan Besar Indonesia untuk Korea Selatan, Sabtu (27/3/2021).

"Kini apakah pelaku ekonomi kreatif telah mendaftarkan ciptaannya sebagai hak cipta, indikasi geografis atau kekayaan intelektual komunal?" lanjutnya.

Mega mengungkapkan, selama beberapa tahun terakhir, komunitas internasional mengakui bahwa Indonesia bersama Korea Selatan dan Amerika Serikat adalah Top Three Countries yang memiliki kontribusi ekonomi kreatif terbesar bagi perekonomian nasional.

Hal ini merupakan suatu pencapaian baik yang perlu dipertahankan.

"Jangan lengah, di Indonesia, kita telah memiliki berbagai perangkat peraturan nasional untuk melindungi pelaku kreatif," tutur Mega.

"Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta pasal 40 ayat 1 tegas mengatur perlindungan hukum bagi pembuat karya seni batik dan karya lainnya yaitu songket, tapis, ikat," lanjutnya.

Perlindungan tersebut mencakup motif kontemporer yang bersifat inovatif, masa kini dan bukan tradisional.

Karya-karya itu dilindungi karena bernilai seni, baik dalam kaitannya dengan gambar, corak maupun komposisi warna.

Mega mengungkapkan, hingga saat ini tercatat ada 92 produk ekonomi kreatif dan budaya yang dilindungi Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2016 mengenai Indikasi Geografis.

Jumlah tersebut termasuk kain tradisional Nusantara, antara lain Tenun Gringsing Bali, Tenun Sutra Mandar Sulawesi Barat dan Songket Silungkang Sumatera Barat.

"Pada Februari 2020, kita mendengar kabar gembira dari pemerintah daerah Bali yang mencanangkan perlindungan kekayaan intelektual komunal untuk Tenun Endek dalam rangka kerjasama dengan rumah mode terkemuka di Paris," kata Mega.

"Dengan demikian, banyak opsi perlindungan hukum yang telah dirumuskan oleh pemerintah," tambah Ketua Umum PDI-P itu.

https://nasional.kompas.com/read/2021/03/27/16222921/megawati-jangan-sampai-karya-industri-kreatif-indonesia-diklaim-pihak-asing

Terkini Lainnya

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke