Salin Artikel

Mantan Mendagri Syarwan Hamid Akan Dimakamkan di TMP Kalibata

Menurut Kepala Pusat Penerangan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Benni Irwan, Syarwan Hamid akan dimakamkan di Jakarta.

"Akan dimakamkan di Kalibata (Taman Makam Pahlawan Kalibata)," kata Benni kepada Kompas.com, Kamis (25/3/2021).

Berdasarkan informasi dari Benni Syarwan meninggal pukul 03.30 WIB. Dia tutup usia setelah mengidap sakit.

Syarwan lahir di Siak, Riau, 10 November 1943 itu wafat dalam usia 77 tahun. Semasa hidupnya, ia dikenal sebagai tokoh militer dan politik Indonesia.

Ia pernah menjadi Menteri Dalam Negeri pada Kabinet Reformasi Pembangunan dan sebelumnya menjadi Wakil Ketua Majelis Permusyawararan Rakyat hasil Pemilu 1997.

Ia juga dikenal sebagai tokoh gerakan Pelajar Islam Indonesia semasa mudanya dulu.

Sebelum menjabat Mendagri, Syarwan pernah jabatan Kepala Staf Sosial Politik Angkatan Bersenjata Republik Indonesia.

https://nasional.kompas.com/read/2021/03/25/10075431/mantan-mendagri-syarwan-hamid-akan-dimakamkan-di-tmp-kalibata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke