Salin Artikel

Tim SAR Resmi Hentikan Pencarian Korban KM Santika Nusantara

Kapal penumpang ini, sebelumnya diketahui terbakar di Perairan Maselembu, Jawa Timur, pada 22 Agustus 2019 lalu.

Sebelum operasi resmi ditutup, tim SAR gabungan menemukan satu jenazah penumpang di bagian dek mobil kapal, pada saat observasi bangkai KM Santika Nusantara yang dilakukan di Dermaga PT Indonesia Marina Shipyard, Gresik, Kamis (5/9/2019).

"Kamar-kamar sudah kami periksa, kamar mandi, semua sudah kami periksa, tidak ditemukan (korban). Satu jasad kemarin itu ditemukan di car dek bagian depan, di samping mobil. Tidak terjepit,” ujar Kepala Kantor SAR Surabaya, Prasetya Budiarto, dalam peninjauan KM Santika Nusantara bersama awak media di Dermaga PT Indonesia Marina Shipyard, Gresik, Sabtu (7/9/2019).

Ia menjelaskan, tim SAR gabungan sudah melakukan serangkaian observasi di beberapa bagian kapal. Prasetya mengakui ada beberapa bagian yang memang belum sempat disusuri lantaran kondisi yang tak memungkinkan.

"Kalau kondisi kapal, terbakar ya semuanya. Kita sudah menyisir dari atas, dek ruang kemudi, ruang ABK untuk melakukan aktivitas sampai ke lower dek. Jadi di atas itu ada anjungan untuk mengemudikan, controling semua di situ, kemudian di bawahnya itu ada kamar ABK dan penumpang,” kata dia.

"Kemudian di bawah ini ada car dek yang pertama, di bawahnya lagi ada car dek yang kedua dan kondisinya masih panas sekali. Dari atas ada sekitar tiga dek yang sudah kita periksa semua, sesuai dengan keterangan dari pihak agen tidak menutup kemungkinan di bawah itu masih ada penumpang, tapi belum jelas juga,” sambungnya.

Prasetya menerangkan, setelah operasi tim SAR ini resmi ditutup, maka selanjutnya proses adalah kewenangan Polri bersama Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) .

"Hari ini dari kita tutup, karena ini kan sudah perpanjangan, selanjutnya akan dilimpahkan (diteruskan) oleh pihak berwajib. Karena kita tidak punya kewenangan untuk penyelidikan dan penyidikan, sebab itu ranahnya kepolisian dan KNKT,” ucap dia.

KM Santika Nusantara sebelum terbakar bertolak dari Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya menuju Balikpapan, namun terbakar di Perairan Maselembu pada 22 Agustus 2019 lalu.

Sejak dilaporkan terbakar, tim SAR gabungan telah mengevakuasi 311 orang penumpang. Sebanyak 308 penumpang di antaranya selamat, 4 penumpang meninggal dunia, dan 2 penumpang masih dalam pencarian atau belum ditemukan.

https://nasional.kompas.com/read/2019/09/07/13140791/tim-sar-resmi-hentikan-pencarian-korban-km-santika-nusantara

Terkini Lainnya

“Presidential Club” Butuh Kedewasaan Para Mantan Presiden

“Presidential Club” Butuh Kedewasaan Para Mantan Presiden

Nasional
Prabowo Dinilai Bisa Bentuk 'Presidential Club', Tantangannya Ada di Megawati

Prabowo Dinilai Bisa Bentuk "Presidential Club", Tantangannya Ada di Megawati

Nasional
Bantah Bikin Partai Perubahan, Anies: Tidak Ada Rencana Bikin Ormas, apalagi Partai

Bantah Bikin Partai Perubahan, Anies: Tidak Ada Rencana Bikin Ormas, apalagi Partai

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang “Toxic” ke Pemerintahan, Cak Imin: Saya Enggak Paham Maksudnya

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang “Toxic” ke Pemerintahan, Cak Imin: Saya Enggak Paham Maksudnya

Nasional
Jawaban Cak Imin soal Dukungan PKB untuk Anies Maju Pilkada

Jawaban Cak Imin soal Dukungan PKB untuk Anies Maju Pilkada

Nasional
[POPULER NASIONAL] Prabowo Ingin Bentuk 'Presidential Club' | PDI-P Sebut Jokowi Kader 'Mbalelo'

[POPULER NASIONAL] Prabowo Ingin Bentuk "Presidential Club" | PDI-P Sebut Jokowi Kader "Mbalelo"

Nasional
Kualitas Menteri Syahrul...

Kualitas Menteri Syahrul...

Nasional
Tanggal 6 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 6 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Prabowo Pertimbangkan Saran Luhut Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan

Prabowo Pertimbangkan Saran Luhut Jangan Bawa Orang "Toxic" ke Pemerintahan

Nasional
Berkunjung ke Aceh, Anies Sampaikan Salam dari Pimpinan Koalisi Perubahan

Berkunjung ke Aceh, Anies Sampaikan Salam dari Pimpinan Koalisi Perubahan

Nasional
Komnas KIPI: Kalau Saat Ini Ada Kasus TTS, Bukan karena Vaksin Covid-19

Komnas KIPI: Kalau Saat Ini Ada Kasus TTS, Bukan karena Vaksin Covid-19

Nasional
Jika Diduetkan, Anies-Ahok Diprediksi Bakal Menang Pilkada DKI Jakarta 2024

Jika Diduetkan, Anies-Ahok Diprediksi Bakal Menang Pilkada DKI Jakarta 2024

Nasional
Jokowi Perlu Kendaraan Politik Lain Usai Tak Dianggap PDI-P

Jokowi Perlu Kendaraan Politik Lain Usai Tak Dianggap PDI-P

Nasional
Kaesang dan Gibran Dianggap Tak Selamanya Bisa Mengekor Jokowi

Kaesang dan Gibran Dianggap Tak Selamanya Bisa Mengekor Jokowi

Nasional
Hasil Rekapitulasi di Papua Berubah-ubah, KPU Minta MK Hadirkan Ahli Noken

Hasil Rekapitulasi di Papua Berubah-ubah, KPU Minta MK Hadirkan Ahli Noken

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke