Salin Artikel

Seperti Ini Pengamanan Polri dan TNI Saat Pemungutan Suara 17 April 2019

Kepala Polri Jenderal Tito Karnavian mengatakan, Polri sudah memetakan seluruh TPS (tempat pemungutan suara) di penjuru Indonesia berdasarkan tingkat kerawanannya.

"Kami sudah membagi TPS, ada yang kategori aman, rawan satu dan rawan dua," ujar Tito dalam konferensi pers di Kantor Kementerian Politik Hukum dan Keamanan, Jakarta, Senin (15/4/2019).

Pemetaan itu diyakini akurat karena merupakan hasil kajian dari seluruh sumber, mulai dari Polri, TNI hingga Badan Intelijen Negara (BIN).

Untuk TPS yang dikategorikan aman, kekuatan pengamanan dilakukan sesuai standar yang berlaku.

Sementara, di TPS yang dikategorikan rawan dua, dilakukan penebalan personel keamanan.

"Kategori ini di TPS yang proporsi dukungan A dan B, termasuk caleg relatif sama. Kami akan otomatis memperkuat atau mempertebal kekuatan, baik dari Linmas, Polri, maupun TNI," ujar Tito.

Adapun, di TPS yang dikategorikan sebagai rawan satu, penebalan personel keamanan akan ditambah lagi. Jadi, penebalan dilakukan dua kali lipat dibandingkan standard pengamanan rawan dua.

"Kategori TPS yang sangat rawan ini misalnya basis dukungan A dan B sama, juga di sana ada sejarah konflik atau juga munculnya isu-isu sensitif di sana. Entah itu terkait Pemilu maupun yang tidak ada hubungannya. Kita akan pertebal lagi kekuatan. Juga akan ada kekuatan yang siaga," ujar Tito.

Selain di TPS, TNI-Polri juga memberikan perhatian di tempat-tempat yang berpotensi jadi tempat berkumpulnya massa yang bertujuan memberikan tekanan psikologis dan intimidasi bagi masyarakat.

Di tempat-tempat itu, TNI-Polri juga disiapsiagakan.

Terakhir, TNI-Polri juga akan menambah kekuatan patroli gabungan di seluruh wilayah agar memastikan situasi tetap aman dan stabil.

https://nasional.kompas.com/read/2019/04/15/17235631/seperti-ini-pengamanan-polri-dan-tni-saat-pemungutan-suara-17-april-2019

Terkini Lainnya

Tak Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende, Megawati Disebut Sedang Kurang Sehat

Tak Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende, Megawati Disebut Sedang Kurang Sehat

Nasional
Hasto Kristiyanto Gantikan Megawati Bacakan Amanat Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT

Hasto Kristiyanto Gantikan Megawati Bacakan Amanat Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT

Nasional
Pakaian Teluk Belange, Baju Adat Jokowi Saat Pimpin Ucapara Hari Lahir Pancasila di Riau

Pakaian Teluk Belange, Baju Adat Jokowi Saat Pimpin Ucapara Hari Lahir Pancasila di Riau

Nasional
Jokowi Jelaskan Alasan Gelar Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 di Hulu Rokan Riau

Jokowi Jelaskan Alasan Gelar Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 di Hulu Rokan Riau

Nasional
Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT Dimulai Tanpa Megawati

Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT Dimulai Tanpa Megawati

Nasional
Ganjar-Mahfud Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT

Ganjar-Mahfud Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT

Nasional
Pakai Baju Adat, Jokowi Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 di Riau

Pakai Baju Adat, Jokowi Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 di Riau

Nasional
Momen Sri Mulyani Kenalkan Ponakan Prabowo Thomas Djiwandono ke Publik

Momen Sri Mulyani Kenalkan Ponakan Prabowo Thomas Djiwandono ke Publik

Nasional
24 WNI Kedapatan Palsukan Visa Haji, Kemenag Wanti-wanti Jemaah Pakai Visa Resmi

24 WNI Kedapatan Palsukan Visa Haji, Kemenag Wanti-wanti Jemaah Pakai Visa Resmi

Nasional
139.421 Jemaah Haji Indonesia Tiba di Arab Saudi hingga Hari Ke-20 Keberangkatan, 28 Wafat

139.421 Jemaah Haji Indonesia Tiba di Arab Saudi hingga Hari Ke-20 Keberangkatan, 28 Wafat

Nasional
22 WNI Pengguna Visa Haji Palsu Dideportasi dari Arab Saudi, Ongkos Pulang Ditanggung Sendiri

22 WNI Pengguna Visa Haji Palsu Dideportasi dari Arab Saudi, Ongkos Pulang Ditanggung Sendiri

Nasional
Pancasila Vs Ideologi 'Ngedan'

Pancasila Vs Ideologi "Ngedan"

Nasional
[POPULER NASIONAL] Masalah Jampidsus Dikuntit Densus Berakhir | Jokowi Izinkan Ormas Kelola Tambang

[POPULER NASIONAL] Masalah Jampidsus Dikuntit Densus Berakhir | Jokowi Izinkan Ormas Kelola Tambang

Nasional
MA Telah “Berfatwa”, Siapa Memanfaatkan?

MA Telah “Berfatwa”, Siapa Memanfaatkan?

Nasional
Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke