Salin Artikel

Ada Kabar Gandeng Hotman Paris, Ini Penjelasan Tim Prabowo-Sandiaga

Hal ini disampaikan Dahnil menanggapi informasi yang menyebutkan bahwa Prabowo-Sandiaga telah menunjuk Hotman Paris sebagai pengacaranya.

"Bang Hotman setahu saya tidak dan belum bergabung dengan Tim Hukum Prabowo-Sandi," ujar Dahnil saat dihubungi, Selasa (6/11/2018).

Dahnil mengatakan, Prabowo-Sandiaga telah memiliki tim kuasa hukum untuk Pemilihan Presiden 2019.

Tim tersebut diisi oleh advokat-advokat muda yang bersedia membantu secara sukarela.

"Insya Allah kami dibantu banyak pengacara muda yang bekerja secara sukarela dan militansinya sudah teruji untuk mengawal semua masalah hukum selama proses kontestasi pilpres," kata Dahnil.

Kabar bahwa Prabowo-Sandiaga menggandeng Hotman Paris Hutapea sebagai pengacaranya muncul dalam keterangan tertulis Yusril Ihza Mahendra.

Melalui keterangan tertulisnya, Yusril mengonfirmasi bahwa ia menerima tawaran Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin, Erick Thohir, sebagai pengacara pasangan tersebut.

Pada salah satu bagian keterangan Yusril, ia juga menyebutkan bahwa tim pemenangan pasangan Prabowo-Sandiaga telah menunjuk Hotman Paris Hutapea sebagai salah satu tim kuasa hukumnya.

"Saya mendengar dari pihak Pak Prabowo sudah menunjuk Pak Hotman Paris sebagai lawyer-nya. Mudah-mudahan informasi yang saya terima tidak salah. Pak Hotman adalah rekan dan sahabat saya dan hubungan kami selama ini baik serta saling hormat-menghormati," kata Yusril, yang pernah menjadi kuasa hukum Prabowo-Hatta Rajasa pada Pilpres 2014.

https://nasional.kompas.com/read/2018/11/06/15124841/ada-kabar-gandeng-hotman-paris-ini-penjelasan-tim-prabowo-sandiaga

Terkini Lainnya

TNI AU Siagakan Helikopter Caracal Bantu Korban Banjir dan Longsor di Luwu

TNI AU Siagakan Helikopter Caracal Bantu Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Nasional
Prabowo Diharapkan Beri Solusi Kuliah Mahal dan Harga Beras daripada Dorong 'Presidential Club'

Prabowo Diharapkan Beri Solusi Kuliah Mahal dan Harga Beras daripada Dorong "Presidential Club"

Nasional
Ide 'Presidential Club' Dianggap Sulit Satukan Semua Presiden

Ide "Presidential Club" Dianggap Sulit Satukan Semua Presiden

Nasional
Halal Bihalal, Ganjar-Mahfud dan Elite TPN Kumpul di Posko Teuku Umar

Halal Bihalal, Ganjar-Mahfud dan Elite TPN Kumpul di Posko Teuku Umar

Nasional
Pro-Kontra 'Presidential Club', Gagasan Prabowo yang Dinilai Cemerlang, tapi Tumpang Tindih

Pro-Kontra "Presidential Club", Gagasan Prabowo yang Dinilai Cemerlang, tapi Tumpang Tindih

Nasional
Evaluasi Mudik, Pembayaran Tol Nirsentuh Disiapkan untuk Hindari Kemacetan

Evaluasi Mudik, Pembayaran Tol Nirsentuh Disiapkan untuk Hindari Kemacetan

Nasional
Polri: Fredy Pratama Masih Gencar Suplai Bahan Narkoba Karena Kehabisan Modal

Polri: Fredy Pratama Masih Gencar Suplai Bahan Narkoba Karena Kehabisan Modal

Nasional
SYL Ungkit Kementan Dapat Penghargaan dari KPK Empat Kali di Depan Hakim

SYL Ungkit Kementan Dapat Penghargaan dari KPK Empat Kali di Depan Hakim

Nasional
Saksi Mengaku Pernah Ditagih Uang Pembelian Senjata oleh Ajudan SYL

Saksi Mengaku Pernah Ditagih Uang Pembelian Senjata oleh Ajudan SYL

Nasional
Polri Sita Aset Senilai Rp 432,2 Miliar Milik Gembong Narkoba Fredy Pratama

Polri Sita Aset Senilai Rp 432,2 Miliar Milik Gembong Narkoba Fredy Pratama

Nasional
Pesawat Super Hercules Kelima Pesanan Indonesia Dijadwalkan Tiba di Indonesia 17 Mei 2024

Pesawat Super Hercules Kelima Pesanan Indonesia Dijadwalkan Tiba di Indonesia 17 Mei 2024

Nasional
Daftar Sementara Negara Peserta Super Garuda Shield 2024, dari Amerika hingga Belanda

Daftar Sementara Negara Peserta Super Garuda Shield 2024, dari Amerika hingga Belanda

Nasional
Profil Haerul Amri, Legislator Fraksi Nasdem yang Meninggal Ketika Kunker di Palembang

Profil Haerul Amri, Legislator Fraksi Nasdem yang Meninggal Ketika Kunker di Palembang

Nasional
Demokrat Minta Golkar, Gerindra, PAN Sepakati Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Demokrat Minta Golkar, Gerindra, PAN Sepakati Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Nasional
SYL Beli Lukisan Sujiwo Tejo Rp 200 Juta Pakai Uang Hasil Memeras Anak Buah

SYL Beli Lukisan Sujiwo Tejo Rp 200 Juta Pakai Uang Hasil Memeras Anak Buah

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke