Salin Artikel

Tips Gaet Pemilih Perempuan Versi Pengamat

Berdasarkan data sementara yang dirilis KPU, ada 93.166.615 pemilih perempuan, sedangkan pemilih laki-laki berjumlah 92.213.263 orang.

Pengamat Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Irine Hiraswari Gayatri, mengatakan, untuk menarik pemilih perempuan, penting bagi pasangan calon presiden-calon wakil presiden mengkampanyekan program yang akan berdampak positif pada perempuan.

"Misalnya, persoalan tentang cuti hamil, pokoknya hal yang berdampak pada kehidupan perempuan sebagai warga negara, stabilitas harga pokok, infrastruktur di ruang publik, (keamanan) berkendara, itu juga penting", jelas Irine dalam diskusi di Jakarta, Minggu (22/7/2018).

"Kalau saya sebagai pemilih, saya ingin lihat oh dia memperhatikan soal taman-taman kota secara nasional, dibuat program nasional", tambahnya.

Irine memberi contoh kesuksesan Presiden Joko Widodo dalam menggaet pemilih perempuan saat kampanye Pilpres 2014.

"Kemarin waktu pilpres, program Presiden Jokowi mengena pada ibu-ibu karena salah satunya hak-hak reproduksi, isu kesehatan reproduksi, dan tenaga kerja perempuan di luar negeri," ujar Irine.

Menurut dia, jika capres-cawapres merupakan seorang petahana, strategi yang dapat digunakan terletak pada kinerja sebelumnya.

Mereka memiliki kelebihan karena dapat menjabarkan rekam jejak secara riil, seperti pencapaian, program yang masih dalam proses, dan hal yang perlu ditingkatkan.

Sementara itu, bagi pasangan yang bukan petahana, Irine berpendapat, mereka lebih memiliki kebebasan saat menciptakan program.

Namun, ia mengingatkan, pentingnya membaca situasi sosiologi masyarakat dan tidak membuat program yang aneh-aneh.

"Program kalau untuk non-incumbent, menurut saya dimensinya mempertimbangkan partisipasi publik untuk terlibat dalam pencapaian program", ujarnya.

Terakhir, ia berkali-kali menegaskan kepada capres-cawapres yang akan bertarung nanti agar tidak menggunakan strategi SARA dalam konstestasi pilpres nanti.

https://nasional.kompas.com/read/2018/07/22/23115031/tips-gaet-pemilih-perempuan-versi-pengamat

Terkini Lainnya

Sekjen PDI-P: Bung Karno Tidak Hanya Milik Rakyat Indonesia, tapi Bangsa Dunia

Sekjen PDI-P: Bung Karno Tidak Hanya Milik Rakyat Indonesia, tapi Bangsa Dunia

Nasional
Pejabat Kementan Mengaku Terpaksa “Rogoh Kocek” Pribadi untuk Renovasi Kamar Anak SYL

Pejabat Kementan Mengaku Terpaksa “Rogoh Kocek” Pribadi untuk Renovasi Kamar Anak SYL

Nasional
Sebut Ada 8 Nama untuk Pilkada Jakarta, Sekjen PDI-P: Sudah di Kantongnya Megawati

Sebut Ada 8 Nama untuk Pilkada Jakarta, Sekjen PDI-P: Sudah di Kantongnya Megawati

Nasional
Gus Muhdlor Cabut Gugatan Praperadilan untuk Revisi

Gus Muhdlor Cabut Gugatan Praperadilan untuk Revisi

Nasional
KPU Sebut Faktor Kesiapan Bikin Calon Independen Batal Daftar Pilkada 2024

KPU Sebut Faktor Kesiapan Bikin Calon Independen Batal Daftar Pilkada 2024

Nasional
Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Jemaah Haji Tinggalkan Hotel untuk Ibadah di Masjid Nabawi

Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Jemaah Haji Tinggalkan Hotel untuk Ibadah di Masjid Nabawi

Nasional
Pakar: Ada 1 Opsi Ubah UU Kementerian Negara, Ajukan Uji Materi ke MK tapi...

Pakar: Ada 1 Opsi Ubah UU Kementerian Negara, Ajukan Uji Materi ke MK tapi...

Nasional
Suhu Madinah Capai 40 Derajat, Kemenag Minta Jemaah Haji Tak Paksakan Diri Ibadah di Masjid Nabawi

Suhu Madinah Capai 40 Derajat, Kemenag Minta Jemaah Haji Tak Paksakan Diri Ibadah di Masjid Nabawi

Nasional
MKMK Diminta Pecat Anwar Usman Usai Sewa Pengacara KPU untuk Lawan MK di PTUN

MKMK Diminta Pecat Anwar Usman Usai Sewa Pengacara KPU untuk Lawan MK di PTUN

Nasional
Lewat Pesantren Gemilang, Dompet Dhuafa Ajak Donatur Lansia Jalin Silaturahmi dan Saling Memotivasi

Lewat Pesantren Gemilang, Dompet Dhuafa Ajak Donatur Lansia Jalin Silaturahmi dan Saling Memotivasi

Nasional
Hari Pertama Penerbangan Haji, 4.500 Jemaah Asal Indonesia Tiba di Madinah

Hari Pertama Penerbangan Haji, 4.500 Jemaah Asal Indonesia Tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Ajak Masyarakat Sultra Doa Bersama supaya Bantuan Beras Diperpanjang

Jokowi Ajak Masyarakat Sultra Doa Bersama supaya Bantuan Beras Diperpanjang

Nasional
World Water Forum Ke-10, Ajang Pertemuan Terbesar untuk Rumuskan Solusi Persoalan Sumber Daya Air

World Water Forum Ke-10, Ajang Pertemuan Terbesar untuk Rumuskan Solusi Persoalan Sumber Daya Air

Nasional
Syarat Sulit dan Waktu Mepet, Pengamat Prediksi Calon Nonpartai Berkurang pada Pilkada 2024

Syarat Sulit dan Waktu Mepet, Pengamat Prediksi Calon Nonpartai Berkurang pada Pilkada 2024

Nasional
MKMK Sudah Terima Laporan Pelanggaran Etik Anwar Usman

MKMK Sudah Terima Laporan Pelanggaran Etik Anwar Usman

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke