Salin Artikel

Deretan Caleg Partai Berkarya, dari Keluarga Cendana hingga Artis Lawas

Dari sejumlah bakal caleg yang didaftaran, ada beberapa nama yang sudah dikenal publik, seperti Hutomo Mandala Putra (Tommy Soeharto) dan Siti Hediati Rukmana (Titiek Soeharto) yang merupakan putra putri Presiden kedua RI Soeharto dan artis Annisa Trihapsari.

Hal itu diungkapkan Sekretaris Jenderal Partai Berkarya Priyo Budi Santoso di Kantor KPU RI, Jakarta, Selasa (17/7/2018).

"Bakal calon anggota legislatif DPR Partai Berkarya 575 dari 80 daerah pemilhan seluruh Indonesia," ujar Priyo.

Priyo mengaku lega partainya untuk pertama kalinya bisa ikut pileg mendatang.

"Partai Berkarya akan mengikuti takdir sejarah dan dalam perjalanan politik untuk pertama kalinya," kata Priyo.

Priyo menegaskan siap bersaing secara sehat dan demokratis untuk berkontestasi dengan partai politik lain.

"Termasuk partai-partai yang saat ini dianggap mapan, kami tidak ragu-ragu untuk memviralkan #2019GantiDPR," kata Priyo.

Priyo juga membeberkan sejumlah nama bakal calon anggota legislatif yang didaftarkan pileg, antara lain Ketua Dewan Pertimbangan Partai Berkarya Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto.

Lalu, Ketua Umum Partai Berkarya Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto dan termasuk dirinya.

Tommy dan Titiek akan bertarung di dapil yang berbeda, yakni Papua dan DIY 1. Sedangkan Priyo akan bertarung di dapil Jawa Timur 2.

Sementara itu, sederet artis juga didaftarkan Partai Berkarya, yakni Raslina Rasidin, Donny Kusuma, Annisa Trihapsari, dan Sultan Djorghi.

"Kami tugaskan sebagai figur-figur yang bisa merebut suara rakyat di daerah-daerah pemilihan se-Indonesia," tutur Priyo.

https://nasional.kompas.com/read/2018/07/18/05442281/deretan-caleg-partai-berkarya-dari-keluarga-cendana-hingga-artis-lawas

Terkini Lainnya

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke