Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Ini Ramadhan Paling Berkesan Bisa Ketemu Presiden..."

Kompas.com - 08/06/2017, 20:32 WIB
Ramdhan Triyadi Bempah

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo membagikan 1.200 paket sembako kepada warga Kampung Pangkalan Raya, Kelurahan Cibuluh, Kecamatan Bogor Utara, Bogor, Jawa Barat, Kamis (8/7/2017).

Warga terlihat sudah memadati lokasi sejak pukul 16.00 WIB.

Sebanyak dua truk berisi paket sembako sudah terparkir tepat di sebuah gang sempit sebelum waktu berbuka puasa. Meski begitu, pembagian sembako dilakukan setelah Jokowi tiba.

Tepat setelah berbuka puasa, Jokowi pun tiba di lokasi sambil memegang botol berisi air putih. Jokowi datang ditemani putranya, Kaesang Pangarep.

Menggunakan kemeja putih, Jokowi tampak ramah menyapa warga. Anak-anak dan warga sekitar pun tampak antusias menyambut kehadiran orang nomor satu di Indonesia ini.

"Pak Jokowi, Pak Jokowi," teriak salah satu warga.

Jokowi pun terlihat menyapa warga dan ikut menyaksikan pembagian sembako gratis itu. Kehadiran Jokowi di sana hanya sebentar. Warga tidak menyia-yiakan kesempatan itu dengan ikut berdesakan untuk menyapa dan menjabat tangan mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Salah satu warga, Ira (30) mengaku bersyukur dengan kedatangan Jokowi ke daerah tempat tinggalnya. Ira merasa senang mendapat kesempatan bertemu dengan Jokowi secara langsung.

"Ini Ramadhan paling berkesan bisa ketemu langsung sama Presiden," kata Ira.

Sekitar pukul 18.00, Jokowi bersama rombongan langsung meninggalkan lokasi menuju Istana Bogor.

Baca juga: Jokowi: Apakah Saya Sudah Gemuk?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat: Jangankan 41, Jadi 100 Kementerian Pun Tak Masalah asal Sesuai Kebutuhan

Pengamat: Jangankan 41, Jadi 100 Kementerian Pun Tak Masalah asal Sesuai Kebutuhan

Nasional
Utak-Atik Strategi Jokowi dan Gibran Pilih Partai Politik, PSI Pasti Dicoret

Utak-Atik Strategi Jokowi dan Gibran Pilih Partai Politik, PSI Pasti Dicoret

Nasional
Gibran Lebih Punya 'Bargaining' Gabung Partai Usai Dilantik Jadi Wapres

Gibran Lebih Punya "Bargaining" Gabung Partai Usai Dilantik Jadi Wapres

Nasional
Wacana Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Politis dan Boroskan Uang Negara

Wacana Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Politis dan Boroskan Uang Negara

Nasional
'Golkar Partai Besar, Tidak Bisa Diobok-obok Gibran'

"Golkar Partai Besar, Tidak Bisa Diobok-obok Gibran"

Nasional
Prabowo Ingin Tambah Menteri, Wapres Ma'ruf Amin Ingatkan Pilih yang Profesional

Prabowo Ingin Tambah Menteri, Wapres Ma'ruf Amin Ingatkan Pilih yang Profesional

Nasional
[POPULER NASIONAL] Jokowi Berkelakar Ditanya soal Pindah Parpol | PDI-P Beri Sinyal di Luar Pemerintahan

[POPULER NASIONAL] Jokowi Berkelakar Ditanya soal Pindah Parpol | PDI-P Beri Sinyal di Luar Pemerintahan

Nasional
Prabowo Diharap Tetapkan 2 Syarat Utama Sebelum Tambah Kementerian

Prabowo Diharap Tetapkan 2 Syarat Utama Sebelum Tambah Kementerian

Nasional
Ide Prabowo Tambah Kementerian Sebaiknya Pertimbangkan Urgensi

Ide Prabowo Tambah Kementerian Sebaiknya Pertimbangkan Urgensi

Nasional
Wacana Prabowo Tambah Kementerian Diyakini Bakal Picu Problem

Wacana Prabowo Tambah Kementerian Diyakini Bakal Picu Problem

Nasional
Tinggalkan KPK, Dirut Nonaktif PT Taspen Irit Bicara Sembari Bawa Sate

Tinggalkan KPK, Dirut Nonaktif PT Taspen Irit Bicara Sembari Bawa Sate

Nasional
Tanggal 10 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 10 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Usul Prabowo Tambah Kementerian Diharap Bukan Politik Akomodatif

Usul Prabowo Tambah Kementerian Diharap Bukan Politik Akomodatif

Nasional
Pakar Ungkap 'Gerilya' Wacana Tambah Kementerian Cukup Gencar

Pakar Ungkap "Gerilya" Wacana Tambah Kementerian Cukup Gencar

Nasional
Daftar Kepala BIN dari Masa ke Masa, Zulkifli Lubis hingga Budi Gunawan

Daftar Kepala BIN dari Masa ke Masa, Zulkifli Lubis hingga Budi Gunawan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com