Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penembakan Bandar Narkoba Diharapkan Beri Efek Jera

Kompas.com - 18/01/2017, 16:18 WIB
Fachri Fachrudin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Boy Rafli Amar berharap,  tindakan tegas terhadap bandar narkoba dapat memberikan efekjera bagi para pelaku lainnya.

Hal itu disampaikan Boy menanggapi dua penggerebekan yang dilakukan aparat beberapa waktu lalu. Dalam penggerebekan ini, para pelaku tewas karena ditembak petugas.

Boy memastikan, penembakan yang dilakukan petugas sudah sesuai prosedur.

"Semoga (memberikan efek jera), yang jelas tindakan tegas terukur itu sudah menjadi keharusan. Tegas sesuai hukum ya," ujar Boy, di Kompleks Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu (18/1/2017).

Boy mengatakan, tidak ada instruksi khusus terkait penembakan tersebut.

Menurut Boy, penembakan itu karena kondisi di lapangan dan sesuai prosedur yang berlaku.

"Tidak ada instruksi, tapi aparat penegak hukum tahu apa yang harus dilakukan. Enggak harus diinstruksikan, mereka penyidik-penyidik berpengalaman," kata Boy.

Sebelumnya, pada Jumat (13/1/2017) lalu, Badan Narkotika Nasional (BNN) menembak mati BD, bandar narkoba jaringan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Tanjung Gusta, Medan.

"Dari tersangka BD didapatkan barang bukti dua kilogram sabu, sedangkan dua kilogram sabu lagi sudah dibagi-bagikan tersangka kepada yang lain," kata Deputi Bidang Pemberantasan BNN, Inspektur Jenderal Arman Depari, di Jakarta, Sabtu (14/1/2017).

Selain BD, BNN menangkap tiga narapidana Lapas Tanjung Gusta.

Ketiganya berinisial A, AY, dan AF.

Selain itu, seorang pria warga Nigeria yang merupakan anggota jaringan narkoba internasional tewas tertembak dalam penggerebekan yang dilakukan Dit Narkoba Polri bersama Bea dan Cukai.

Penggerebekan tersebut dilakukan di bilangan Kemayoran, Jakarta Pusat pada Kamis (5/1/2017) lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah, Minta PBB Bertindak

Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah, Minta PBB Bertindak

Nasional
Ganjar dan Anies Pilih Oposisi, Akankah PDI-P Menyusul?

Ganjar dan Anies Pilih Oposisi, Akankah PDI-P Menyusul?

Nasional
Kata Gibran soal Urgensi Adanya Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis

Kata Gibran soal Urgensi Adanya Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis

Nasional
Riwayat Gus Muhdlor: Hilang Saat OTT, Beralih Dukung Prabowo, Akhirnya Tetap Ditahan KPK

Riwayat Gus Muhdlor: Hilang Saat OTT, Beralih Dukung Prabowo, Akhirnya Tetap Ditahan KPK

Nasional
Cek Hotel dan Bus Jemaah Haji, Menag: Semua Baik

Cek Hotel dan Bus Jemaah Haji, Menag: Semua Baik

Nasional
Menerka Peluang Anies dan Ahok Berduet pada Pilkada DKI Jakarta

Menerka Peluang Anies dan Ahok Berduet pada Pilkada DKI Jakarta

Nasional
Gibran Sebut Ada Pembahasan soal Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis, tapi Belum Final

Gibran Sebut Ada Pembahasan soal Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis, tapi Belum Final

Nasional
Pengamat: Jangankan 41, Jadi 100 Kementerian Pun Tak Masalah asal Sesuai Kebutuhan

Pengamat: Jangankan 41, Jadi 100 Kementerian Pun Tak Masalah asal Sesuai Kebutuhan

Nasional
Utak-atik Strategi Jokowi dan Gibran Pilih Partai Politik, PSI Pasti Dicoret

Utak-atik Strategi Jokowi dan Gibran Pilih Partai Politik, PSI Pasti Dicoret

Nasional
Gibran Lebih Punya 'Bargaining' Gabung Partai Usai Dilantik Jadi Wapres

Gibran Lebih Punya "Bargaining" Gabung Partai Usai Dilantik Jadi Wapres

Nasional
Wacana Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Politis dan Boroskan Uang Negara

Wacana Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Politis dan Boroskan Uang Negara

Nasional
'Golkar Partai Besar, Tidak Bisa Diobok-obok Gibran'

"Golkar Partai Besar, Tidak Bisa Diobok-obok Gibran"

Nasional
Prabowo Ingin Tambah Menteri, Wapres Ma'ruf Amin Ingatkan Pilih yang Profesional

Prabowo Ingin Tambah Menteri, Wapres Ma'ruf Amin Ingatkan Pilih yang Profesional

Nasional
[POPULER NASIONAL] Jokowi Berkelakar Ditanya soal Pindah Parpol | PDI-P Beri Sinyal di Luar Pemerintahan

[POPULER NASIONAL] Jokowi Berkelakar Ditanya soal Pindah Parpol | PDI-P Beri Sinyal di Luar Pemerintahan

Nasional
Prabowo Diharap Tetapkan 2 Syarat Utama Sebelum Tambah Kementerian

Prabowo Diharap Tetapkan 2 Syarat Utama Sebelum Tambah Kementerian

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com