Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fahri: SBY Punya Kesepakatan dengan Koalisi Merah Putih

Kompas.com - 06/10/2014, 18:04 WIB
Indra Akuntono

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Fahri Hamzah tak menampik adanya kesepakatan politik antara Koalisi Merah Putih dan Ketua Umum Partai Demokrat sekaligus Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Namun, ia tak memberi jawaban tegas jika kesepakatan itu terkait dengan peraturan pemerintah pengganti undang-undang (perppu) pilkada serta masuknya Demokrat dalam paket pimpinan DPR dan calon pimpinan MPR.

"Soal kesepakatan, saya kira memang sering terjadi kesepakatan," kata Fahri di Kompleks Gedung Parlemen, Jakarta, Senin (6/10/2014).

Fahri menuturkan, kesepakatan politik itu dapat terlihat dari hadirnya sejumlah pimpinan Koalisi Merah Putih dalam pertemuan dengan SBY di Cikeas, beberapa waktu lalu. Menurut Fahri, ada sejumlah kesepakatan antara Koalisi Merah Putih dan SBY. Beberapa di antaranya telah terjalin sebelum Pilpres 2014 bergulir.

Tak hanya itu, ketika Koalisi Merah Putih menggelar rapat terkait pimpinan MPR pada Sabtu (4/10/2014) kemarin, utusan Partai Demokrat tampak hadir. (Baca: Ada Partai Demokrat dalam Rapat Pertemuan Koalisi Merah Putih untuk Pimpinan MPR)

"Kesepakatan itu ada yang tertulis dan ada yang lisan. Kita liat saja perkembangan yang ada," ujarnya.

Saat dipertegas mengenai kesepakatan tertulis, Fahri mengaku tak menguasai hal itu sepenuhnya. Namun, ia yakin, banyak kesepakatan antara SBY dan Koalisi Merah Putih yang hanya diketahui di tataran elite. "Saya enggak pernah lihat itu (kesepakatan tertulis soal perppu pilkada), mungkin ada sesuatu yang levelnya lebih tinggi dari saya yang saya tidak mengerti," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pertamina Goes To Campus 2024 Dibuka, Lokasi Pertama di ITB

Pertamina Goes To Campus 2024 Dibuka, Lokasi Pertama di ITB

Nasional
Demokrat Sudah Beri Rekomendasi Khofifah-Emil Dardak Maju Pilkada Jawa Timur

Demokrat Sudah Beri Rekomendasi Khofifah-Emil Dardak Maju Pilkada Jawa Timur

Nasional
14 Negara Disebut Akan Ambil Bagian dalam Super Garuda Shield 2024

14 Negara Disebut Akan Ambil Bagian dalam Super Garuda Shield 2024

Nasional
Khofifah Ingin Duet dengan Emil Dardak, Gerindra: Kami Akan Komunikasi dengan Partai KIM

Khofifah Ingin Duet dengan Emil Dardak, Gerindra: Kami Akan Komunikasi dengan Partai KIM

Nasional
Wamenkeu Sebut Pemilu 2024 Berkontribusi Besar Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Wamenkeu Sebut Pemilu 2024 Berkontribusi Besar Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Nasional
Mensos Risma Janjikan 3 Hal kepada Warga Kabupaten Sumba Timur

Mensos Risma Janjikan 3 Hal kepada Warga Kabupaten Sumba Timur

Nasional
SYL Renovasi Rumah Pribadi, tapi Laporannya Rumah Dinas Menteri

SYL Renovasi Rumah Pribadi, tapi Laporannya Rumah Dinas Menteri

Nasional
Jaksa KPK Sebut Nilai Total Gratifikasi dan TPPU Gazalba Saleh Capai Rp 62,8 M

Jaksa KPK Sebut Nilai Total Gratifikasi dan TPPU Gazalba Saleh Capai Rp 62,8 M

Nasional
Ratas Evaluasi Mudik, Jokowi Minta 'Rest Area' Diperbanyak

Ratas Evaluasi Mudik, Jokowi Minta "Rest Area" Diperbanyak

Nasional
Dugaan TPPU Hakim Gazalba Saleh: Beli Alphard, Kredit Rumah Bareng Wadir RSUD di Jakarta

Dugaan TPPU Hakim Gazalba Saleh: Beli Alphard, Kredit Rumah Bareng Wadir RSUD di Jakarta

Nasional
Anggota Bawaslu Intan Jaya Mengaku Disandera KKB Jelang Pemilu, Tebus Ratusan Juta Rupiah agar Bebas

Anggota Bawaslu Intan Jaya Mengaku Disandera KKB Jelang Pemilu, Tebus Ratusan Juta Rupiah agar Bebas

Nasional
Dalam Sidang MK, KPU Ungkap Kontak Senjata TNI-OPM Jelang Hitung Suara, Satu Warga Sipil Tewas

Dalam Sidang MK, KPU Ungkap Kontak Senjata TNI-OPM Jelang Hitung Suara, Satu Warga Sipil Tewas

Nasional
Sinyal Kuat Eko Patrio Bakal Jadi Menteri Prabowo

Sinyal Kuat Eko Patrio Bakal Jadi Menteri Prabowo

Nasional
Yakin 'Presidential Club' Sudah Didengar Megawati, Gerindra: PDI-P Tidak Keberatan

Yakin "Presidential Club" Sudah Didengar Megawati, Gerindra: PDI-P Tidak Keberatan

Nasional
Taruna STIP Meninggal Dianiaya Senior, Menhub: Kami Sudah Lakukan Upaya Penegakan Hukum

Taruna STIP Meninggal Dianiaya Senior, Menhub: Kami Sudah Lakukan Upaya Penegakan Hukum

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com