Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi: Biasanya Kita Menelikung di Etape Akhir

Kompas.com - 06/06/2014, 16:45 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAYAPURA, KOMPAS.com — Calon presiden Joko Widodo tak khawatir ketika beberapa lembaga survei menyebut elektabilitas Jokowi-Jusuf Kalla terus dipepet rivalnya, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. "Tenang saja. Biasanya kita menelikung di etape-etape akhir. Lihat saja nanti," ujar Jokowi di sela safari politiknya di Jayapura, Papua, Kamis (5/6/2014).

Jokowi mengatakan, wajar saja jika memang benar elektabilitas pasangan capres-cawapres bernomor urut satu itu terus mengejarnya. Ini mengingat, mereka didukung oleh partai besar.

Gubernur DKI Jakarta berstatus nonaktif itu pun mengibaratkan pihaknya dan rivalnya berkoalisi dengan dua unsur berbeda. Pihak rival berkoalisi dengan para elite. Sementara itu, pihaknya menjalin koalisi dengan rakyat. "Ini memang pertarungan koalisi elite dan koalisi rakyat. Kita ketemu di 9 Juli. Siapa yang dikehendaki rakyat," lanjut Jokowi.

Namun, suami Iriana Widodo tersebut enggan memaparkan lebih detail mengenai strategi kampanye jelang Pilpres 2014. Menurut Jokowi, yang namanya strategi adalah rahasia. Yang pasti, pihaknya sepakat tak menggunakan cara-cara haram.

Jokowi juga mengklaim bahwa mesin politiknya jauh lebih siap ketimbang sang rival. Kader lima partai pengusung dan ditambah relawan dari masyarakat, menurut Jokowi, cukup untuk membuat Pilpres 2014 ini melambungkan namanya.

Seperti diberitakan, survei elektabilitas Jokowi-JK dan Prabowo-Hatta semakin ketat. Yang terbaru, Populi Center menunjukkan bahwa pasangan Jokowi-JK mendapatkan elektabilitas 47,5 persen, sementara Prabowo-Hatta mendapatkan 36,9 persen.

Survei ini dilakukan dengan wawancara tatap muka di 33 provinsi, mulai dari 24 sampai 29 Mei 2014. Survei menggunakan 1.500 responden yang dipilih secara acak bertingkat, dengan margin of error lebih kurang 2,53 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Gerindra Pastikan Tetap Terbuka untuk Kritik

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Gerindra Pastikan Tetap Terbuka untuk Kritik

Nasional
Kabinet Prabowo: Antara Pemerintahan Kuat dan Efektif

Kabinet Prabowo: Antara Pemerintahan Kuat dan Efektif

Nasional
Gerindra Jelaskan Maksud Prabowo Sebut Jangan Ganggu jika Tak Mau Kerja Sama

Gerindra Jelaskan Maksud Prabowo Sebut Jangan Ganggu jika Tak Mau Kerja Sama

Nasional
[POPULER NASIONAL] Prabowo Minta yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu | Yusril Sebut Ide Tambah Kementerian Bukan Bagi-bagi Kekuasaan

[POPULER NASIONAL] Prabowo Minta yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu | Yusril Sebut Ide Tambah Kementerian Bukan Bagi-bagi Kekuasaan

Nasional
Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Nasional
Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Nasional
Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Nasional
Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Nasional
Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Nasional
7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

Nasional
Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Nasional
Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com