Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinyal Dukungan Taufik Hidayat untuk Gita Wirjawan

Kompas.com - 31/10/2013, 13:08 WIB
Indra Akuntono

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan atlet bulutangkis Taufik Hidayat memberikan sinyal siap mendukung Gita Wirjawan sebagai calon presiden pada Pemilihan Presiden 2014. Sinyal itu semakin menguat saat Taufik resmi menjadi bagian dalam organisasi masyarakat (ormas) Barindo (Barisan Indonesia) yang saat ini diketuai oleh Gita Wirjawan.

"Saya dukung yang terbaik untuk Pak Gita," kata Taufik, di Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (31/10/2013).

Menurut Taufik, Gita merupakan seorang tokoh yang tidak sekadar dikenal, tetapi juga memiliki kapasitas yang mumpuni sebagai seorang pemimpin. Atas dasar itu, Taufik mengaku akan selalu memberi dukungan kepada Gita.

"Jadi enggak jadi (presiden), saya tetap dukung. Menjadi pemimpin itu bukan cuma sekadar nama atau tampang, tapi juga harus isi," ujarnya.

Taufik Hidayat telah resmi terjun dalam ormas politik bersama Barindo. Barindo merupakan ormas independen yang menyatakan mengedepankan kepentingan umum, bukan golongan atau sektarian. Misi utama ormas yang berdiri sejak 2006 ini adalah menjadi lokomotif perubahan dalam proses demokratisasi dan mencetak kader-klader pemimpin bangsa yang memiliki visi sesuai dengan potensi dan relevansi geopolitik Indonesia.

Pada Agustus 2013 lalu, Gita Wirjawan terpilih sebagai Ketua Umum Barindo dalam Musyawarah Nasional II di Surabaya. Pada 10 November, peserta Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat itu akan mengukuhkan pengurus Barindo periode 2013-2018 di Jakarta. Dalam acara tersebut, Taufik didapuk sebagai ketua pelaksananya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyidik KPK Enggan Terima Surat Ketidakhadiran Gus Muhdlor

Penyidik KPK Enggan Terima Surat Ketidakhadiran Gus Muhdlor

Nasional
Di Puncak Hari Air Dunia Ke-32, Menteri Basuki Ajak Seluruh Pihak Tingkatkan Kemampuan Pengelolaan Air

Di Puncak Hari Air Dunia Ke-32, Menteri Basuki Ajak Seluruh Pihak Tingkatkan Kemampuan Pengelolaan Air

Nasional
Ketum PGI Tagih Janji SBY dan Jokowi untuk Selesaikan Masalah Papua

Ketum PGI Tagih Janji SBY dan Jokowi untuk Selesaikan Masalah Papua

Nasional
Gus Muhdlor Kirim Surat Absen Pemeriksaan KPK, tetapi Tak Ada Alasan Ketidakhadiran

Gus Muhdlor Kirim Surat Absen Pemeriksaan KPK, tetapi Tak Ada Alasan Ketidakhadiran

Nasional
PPP Minta MK Beri Kebijakan Khusus agar Masuk DPR Meski Tak Lolos Ambang Batas 4 Persen

PPP Minta MK Beri Kebijakan Khusus agar Masuk DPR Meski Tak Lolos Ambang Batas 4 Persen

Nasional
Sidang Sengketa Pileg Kalteng Berlangsung Kilat, Pemohon Dianggap Tak Serius

Sidang Sengketa Pileg Kalteng Berlangsung Kilat, Pemohon Dianggap Tak Serius

Nasional
Pemerintahan Baru dan Tantangan Transformasi Intelijen Negara

Pemerintahan Baru dan Tantangan Transformasi Intelijen Negara

Nasional
Tegur Pemohon Telat Datang Sidang, Hakim Saldi: Kalau Terlambat Terus, 'Push Up'

Tegur Pemohon Telat Datang Sidang, Hakim Saldi: Kalau Terlambat Terus, "Push Up"

Nasional
KPK Sebut Keluarga SYL Sangat Mungkin Jadi Tersangka TPPU Pasif

KPK Sebut Keluarga SYL Sangat Mungkin Jadi Tersangka TPPU Pasif

Nasional
Timnas Kalah Lawan Irak, Jokowi: Capaian hingga Semifinal Layak Diapresiasi

Timnas Kalah Lawan Irak, Jokowi: Capaian hingga Semifinal Layak Diapresiasi

Nasional
Kunker ke Sumba Timur, Mensos Risma Serahkan Bansos untuk ODGJ hingga Penyandang Disabilitas

Kunker ke Sumba Timur, Mensos Risma Serahkan Bansos untuk ODGJ hingga Penyandang Disabilitas

Nasional
KPK Kembali Panggil Gus Muhdlor sebagai Tersangka Hari Ini

KPK Kembali Panggil Gus Muhdlor sebagai Tersangka Hari Ini

Nasional
Teguran Hakim MK untuk KPU yang Dianggap Tak Serius

Teguran Hakim MK untuk KPU yang Dianggap Tak Serius

Nasional
Kuda-kuda Nurul Ghufron Hadapi Sidang Etik Dewas KPK

Kuda-kuda Nurul Ghufron Hadapi Sidang Etik Dewas KPK

Nasional
Laba Bersih Antam Triwulan I-2024 Rp 210,59 Miliar 

Laba Bersih Antam Triwulan I-2024 Rp 210,59 Miliar 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com